PutriThamie9Avatar border
TS
PutriThamie9
Selama 21 tahun mencari bakat dalam diri, Ternyata baru sadar ini keahlian saya



Sejak lahir manusia sudah ditakdirkan bagaimana hidupnya akan berjalan kelak, dan keahlian serta jati pasti sudah ada sejak lahir, hanya saja bagaimana usaha kita untuk menemukan jati diri kita masing-masing.

Seperti biasa di usia 6 tahun anak-anak mulai memasuki masa pendidikan, itu akan berlanjut sampai pada sekolah menengah bawah lanjut sekolah menengah atas hingga lulus, dan ada juga yang melanjutkan ke perkuliahan, pendidikan yg ditempuh selama bertahun-tahun ini dilakukan agar mencerdaskan kehidupan, paham akan ilmu pengetahuan, dan mengetahui apa potensi kita, apa kesukaan kita dan kemana kita akan menjalankan kehidupan ini untuk menjadi jauh lebih baik lagi

Tapi tak jarang orang-orang memilih jalan salah dalam pendidikan mereka, salah dalam artian memilih jurusan seperti hal-nya seorang anak memilih jurusan pemasaran namun setelah lulus anak itu menjadi seorang mekanik, seseorang memilih jurusan akuntansi setelah lulus malah memilih untuk menjadi pebisnis pasar online bukankah itu tidak sejalan dengan apa yang telah ia pelajari selama di sekolah? Tak jarang orang seperti itu, bahkan saya pun mengalami nya.

Saya memilih jurusan ilmu pengetahuan alam, tapi ternyata itu tidak sejalan dengan apa yang saya jalani selama ini, saya malah lebih suka melakukan usaha pemasaran, online marketing, dan kepenulisan, dan selama dalam menjalankan pendidikan saya sangat benci terhadap satu pelajaran yaitu bahasa indonesia yang dimana saya menganggapnya rumit, meski sebenarnya tidak seperti itu, lebih tepatnya saya tidak mau tau apa saja yang dipelajari di dalamnya yang ternyata cukup menarik untuk dipelajari , namun saya mengabaikan hanya karena fokus pada bidang tertentu.

tapi sekarang justru saya lebih suka menjadi seorang penulis, suka dalam hal karang-mengarang jika diingat sungguh semuanya berbanding terbalik dengan apa yang saya pelajari dulu waktu di bangku sekolah, bahkan minat yang saya jalankan ini masih baru saja saya mulai, karna saya sulit sekali menemukan apa minat dan bakat saya? Konyol nya lagi, saya mencari hal itu di website,

"bagaimana cara mengetahui minat dan bakat diri?"

hingga satu jawaban yang membuat saya sadar

"Cari apa yang kamu sukai", "lakukan apa yang kamu cintai ",

nah dari kata itu saya tau apa sebenarnya bakat dalam diri saya.

Saya lulus sekolah sejak tahun 2017 dan baru mengetahui minat dan bakat diri di tahun 2020? Selama 3 tahun saya mencari nya? What??


Memang benar adanya, lalu apakah saya menyesal sekolah dulu? Selama bertahun-tahun tapi tidak sejalan dengan pekerjaan saya? TIDAK

karna saya tau ilmu pengetahuan, sopan santun dan menghargai terhadap sesama.

Dari hal ini, saya mengingat beberapa tahun yang lalu, mengoreksi kembali apa yang salah? Kenapa saya salah dalam memilih jurusan? Ternyata satu jawaban yang saya temukan pada diri saya sendiri yaitu

"keangkuhan untuk mengalahkan teman"

ya, saya memang ingin menjadi yang terbaik di sekolah, sehingga saya belajar sesuatu yang tidak saya suka hanya ingin mengalahkan teman saya, dan ingin menjadi seorang dosen, itupun dilatarbelakangi oleh
"agar dipandang hebat"
tanpa peduli hal ini akan memengaruhi bakat dalam diri saya. Meski ada kata-kata "berlomba untuk mencari ilmu itu baik" tapi apa yang telah saya lakukan itu SALAH BESAR, Malah hanya akan memperburuk diri. Memaksakan diri untuk menguasai di bidang tertentu, suatu bidang yang belum tentu akan dijalankan setelah saya lulus dari sekolah.

Alhasil saya tetap tidak bisa mengalahkan teman saya di sekolah, karna teman saya memang menyukai bidang nya dan saya pun harus mempelajari dari awal tentang bagaimana cara menjadi seorang penulis yang baik di waktu sekarang, yang dulu ilmu dalam kepenulisan ini berada dalam pelajaran bahasa indonesia namun saya tidak mempelajarinya dengan sungguh sungguh.

Semua yang saya alami, saya selalu menjadikannya sebuah pelajaran agar menjadi jauh lebih lagi kedepannya, bagi saya tidak ada batasan waktu dan usia untuk menimba ilmu, kapanpun dan dimanapun saya akan memperdalam ilmu dalam kepenulisan.
tapi saya akan terus berusaha untuk menjadi lebih baik lagi kedepannya, meraih cita-cita saya sebagai seorang penulis.

Kesimpulan :
Lakukan apa yang kamu sukai (positif)
Jangan memaksakan diri untuk mencapai sesuatu yang tidak sesuai dengan minat diri, dan belajarlah dengan sungguh-sungguh.

Saya putri, semoga tulisan ini bermanfaat emoticon-Smilie
Diubah oleh PutriThamie9 10-08-2020 13:41
bukhoriganAvatar border
zafranramonAvatar border
g3nk_24Avatar border
g3nk_24 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the Heart
icon
31.4KThread41.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.