littlepawtatoes
TS
littlepawtatoes
Kalian Mau Memelihara Hamster? Ini Dia Cara Pemeliharaan Hamster Yang Benar
Cara memelihara Hamster yang Baik & Benar



Cr: Haru - by: Littlepawtatoes


Apasih hamster itu? Hamster adalah jenis hewan pengerat, hamster omnivora yang berarti pemakan segala (tapi bukan berarti semuanya bisa diberikan ke hamster ya) makanan utamahamster adalah biji-bijian lengkap, bukan hanya kuaci apalagi sayuran setiap hari, hamster adalah hewan crepuscular yang berarti aktif saat senja dan fajar. Hamster juga termasuk hewan coprophagic yang berarti mengkonsumsi poop atau kotorannya kembali untuk menyerap nutrisi yang belum terkonsumsi sepenuhnya.

Tapi apakah kalian tau? Hamster yang kecil dan sering kali dianggap “murah” & “mudah dipelihara” ternyata butuh cara pemeliharaan & perawatan yang cukup “mahal” dan “tidak begitu mudah”.

emoticon-Bingung emoticon-Cape d...


Lalu gimana sih cara pemeliharaan yang baik untuk hamster? Berikut dasar-dasar pemeliharaan hamster yang wajib kalian ketahui sebelum memelihara hamster...

1. Kandang Hamster
Hamster di alam liar mempunyai wilayah hidup sekurangnya 5km2
Maka hamster sebagai Pets butuh kandang yang luas juga. Hamster memang kecil tapi bukan berarti mereka bisa dikandang yang kecil pula

Untuk 1 Hamster dwarf (campbell/winter white/Roborovski) butuh minimal luas 2.000cm2 (50x40), di luar negeri min.4.000cm2 jadi lebih luas lebih baik

Hamster dwarf direkomendasikan 1 ekor 1 kandang. Jika masih mau 2 ekor 1 kandang lebih disarankan Roborovski. Tapi wajib jenis kelaminnya sama (betina-betina atau jantan-jantan) dan umur yang sama, lbh baik lg 1 indukan yg sama. Itupun tidak menjamin 100% akur.

Untuk 1 Hamster Syrian Jantan butuh minimal luas 4.000cm2 (100x40)
Sedangkan syrian betina butuh minimal 6.000cm2 (100x60)

Syrian wajib 1 ekor 1 kandang. Mereka adalah hewan yang soliter & teritorial jadi lebih suka sendirian bahkan di alam liar mereka juga begitu.

2. Bedding Hamster

Bedding hamster perlu diperhatikan, karena salah memilih bedding hamster bisa mengakibatkan iritasi, alergi, dan juga gatal-gatal pada hamster.

Bedding yg disarankan :
• Bedding serut kayu merk German Horse atau serut kayu aspen. Kenapa? Serut kayu non merk biasanya terbuat dari soft wood yang berbahaya untuk hamster karena bersifat beracun & tanp melewati proses pengeringan yang sempurna.
• Bedding tisu
> Tisu livi smart/evo dipotong2 kecil lebar 0,5cm
> Paseo Kitchen Towel dipotong2 kecil lebar 0,5cm
Syarat tisu yang dipakai :
• menyerap air
• tidak berbau/tidak wangi
• hancur saat terkena air (jadi jika tertelan hamster dapat dicerna)
• tebal & lembut (tidak melukai hamster)

Tebal bedding minimal 10-15cm lebih tebal lebih baik, hamster suka menggali & membuat terowongan, sehingga mereka butuh bedding yang tebal

Pasir sebagai pasir mandi & toilet
• Pasir sanbbi original tanpa wangi
• Pasir zeolit yang sudah disaring
• Pasir Exoterra (tanpa kalsium)

Hindari pemakaian
• Pasir wangi = penciuman hamster sangat sensitif dan mudah terganggu karena wewangian
• Pasir gumpal = rentan untuk tertelan oleh hamster


3. Aksesoris Kandang & Mainan Hamster Hamster

• Jogging wheel
Untuk Roborovski minimal diameter 17cm
Untuk Campbell/Winter white minimal diameter 20cm
Untuk Syrian minimal diameter 25-30cm

Kenapa ada angka minimal? Untuk menghindari cidera pada tulang punggung hamster akibat badan yang tertekuk saat bermain wheel.

• Tempat sembunyi
Kalian bisa membeli Maze, tunnel, atau rumah-rumahan berbentuk istana, dsb.
Carilah bahan yang aman dan tidak mudah tertelan. Seperti dari keramik, plastik, atau kayu yang agak tebal

• Botol minum
Hamster membutuhkan air mineral sama seperti manusia, jadi hamster wajib diberi minum & diganti setiap harinya walaupun masih sisa, serta wajib menggunakan air matang.
Ingat! Sayuran bukan pengganti minum ya! Kita aja seret kalau seharian ga minum apalagi hamster? Bisa diare karena kebanyakan sayur

• Tempat makan
Tempat makan untuk hamster berfungsi agar kandang tidak terlihat jorok karena makanan yang hanya disebarkan begitu saja.

• Gigit-gigitan / Chew toys
> Chew toys kayu
> Whimzees (1bln 1x)
> Gnawing stone (lebih cocok untuk diletakan dibawah botol untuk mengasah kuku)
Hindari pemakaian Mineral stone, mineral stone berbahaya untuk hamster.(biasa berbentuk keju, buah, dan warna warni)

4. Makanan

Makanan utama hamster biji-bijian tapi bukan berarti millet & kuaci & kacang hijau saja cukup ya!
Tapi juga memperhatikan gizinya, beberapa merk makanan yang recommended dari gizi & aman untuk hamster :

Import :
• Rodipet (Jarang ada di Indo)
• Bunny Nature Hamsters Dream (Jarang ada di Indo)
• Vitakraft
• Jolly
• Alice
• Versele Laga
• Mazuri Rat <untuk tambahan protein max 2pcs/minggu.>

Lokal :
• Timid Crunchy (IG @timidforhammy)
• Hamster Complex Nutrition (IG @otistahamsshop)

Sayur & Buah hanya boleh max 2x 1sdm/minggu


Itulah dasar-dasar dari memelihara hamster. Mungkin memang di Indonesia hamster termasuk hewan murah tapi bukan berarti mereka bisa diperlakukan seenaknya. Jadilah owner yang bertanggung jawab agar hamster selalu sehat & bahagia! 😊
emineminnaMaryoIrawantien212700
tien212700 dan 16 lainnya memberi reputasi
17
4K
88
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hewan Peliharaan
Hewan Peliharaan
icon
6.9KThread2.1KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.