tabloidselular
TS
tabloidselular
Ini Dia Fitur Terbaru Yang Akan Kalian Dapatkan Di WhatsApp Web


WhatsApp tidak hanya fokus dalam meningkatkan pengalaman pengguna di aplikasi mobile-nya saja, tapi juga pada versi web. Setelah banyak menghadirkan cukup banyak fungsi baru di aplikasi pesan versi Android dan juga iPhone. Maka sekarang saatnya perusahaan membawa fitur-fitur baru tersebut ke dalam WhatsApp Web.

Ada dua fitur baru yang dilaporkan akan hadir di WhatsApp Web, yakni telepon dan juga video call. Keduanya saat ini masih dalam tahap pengembangan. menurut laporan dari WABetaInfo. WABetaInfo adalah blog teknologi yang gemar membocorkan fitur-fitur baru yang akan hadir di WhatsApp.

Fitur telepon dan juga video call saat ini hanya bisa digunakan di smartphone Android dan juga iPhone saja. Fitur di WhatsApp Web masih sangat terbatas sekali untuk chatting, melihat status, mengganti foto profil dan juga pengaturan sederhana lainnya.

Baca Juga : Apa Benar Whatsapp Sedang Coba Menghilangkan Status Online ?

Selain membawa fungsi telepon serta video call di WhatsApp Web, akan ada hal yang baru juga. Dimana aplikasi pesan instan milik Facebook ini akan menambah warna gelap lain pada fitur dark mode. Soal tema gelap, fiturnya kebetulan memang sudah bisa dipakai di WhatsApp Web.

Sebelumnya, WhatsApp pun baru saja mengumumkan peningkatan pada fitur panggilan suara dan juga video. Pengguna WhatsApp kini sudah bisa melakukan panggilan grup dengan maksimal kapasitas hingga delapan orang.

Selain itu, Facebook pun juga mengizinkan pengguna WhatsApp untuk bisa melakukan integrasi ke platform Messenger Rooms. Dimana hal itu untuk melakukan video conference dengan kapasitas yang jauh lebih besar. Seperti Zoom, Messenger Rooms bisa memuat kapasitas partisipan hingga mencapai 50 orang.

WhatsApp kini juga meluncurkan beberapa fitur baru lainnya, dimana dua di antaranya adalah QR Code dan juga stiker animasi. Fitur QR Code nantinya akan memudahkan pengguna untuk bisa menambahkan kontak seseorang.

Dengan fitur QR Code ini, maka pengguna tidak perlu mencatat nomor telepon mereka agar bisa menemukannya di kontak WhatsApp. Cukup dengan memindai QR Code milik pengguna lain saja, lalu nomor tersebut akan secara otomatis masuk ke dalam daftar kontak.

Untuk stiker animasi, kamu juga sudah bisa mulai download dan pastinya menggunakan stiker animasi ini. Tapi kalau belum melihat stiker animasi di WhatsApp Store, itu artinya fitur stiker bergerak memang belum tersedia. Sabar sebentar lagi, semuanya pasti akan kebagian.

Untuk stiker animasi sebelumnya memang sudah ada di WhatsApp versi smartphone, namun kini juga sudah hadir di WhatsApp Web. Dan itu tentu memberikan kesenangan tersendiri untuk mereka yang senang dengan animasi yang fun dan catchy. Untuk kedepannya pastilah semua sosial media berbasis messenger akan terus memberikan update yang akan semakin memanjakan para penggunanya.

Untuk telepon dan video call semoga saja kedepannya akan semakin aman dari serangan para hacker yang iseng dan ingin mengambil keuntungan dari para pengguna WhatsApp web. Tentunya WhatsApp akan melakukan itu karena semua aplikasi pesan atau messenger sudah pasti akan melakukan hal yang sama. Dan semua aplikasi berbasis messenger pasti akan berusaha untuk bisa memberikan fitur keamanan yang terbaik untuk para penggunanya.

Butuh informsasi Gadget ? Kunjungi tabloid selular
yugicchiujellyjellotien212700
tien212700 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
3.1K
19
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet
icon
10.7KThread7.9KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.