chiiammu02Avatar border
TS
chiiammu02
Paralysis? Tragedi Yang Mengerikan Untukku.
Bismillah
Assalamualaikum warahmatullahi


Dokpri

Hallo... Kaskuser.

Pernahkan kalian mengalami suatu kondisi dimana otot-otot tubuh kalian kala tidur sangat sulit digerakkan? Beku.

Kata apa yang mengisi di kepala kalian saat itu? Pasti ketindihan! Gangguan makhluk gaib.

Dalam ilmu kedokteran itu di sebut Paralysis. Gangguan syaraf saat kelelahan atau mengalami penurunan; stress.

Tapi, percaya atau tidak! Inilah kisahku saat mengalami kondisi yang sangat menyebalkan itu. Bahkan hingga mengakibatkan trauma dan insomnia parah. Karena gangguan itu, jadi memilih tidur lebih malam lagi.

Eits, bukan hanya malam saja siangpun kejadian itu tak terlepas. Entah punya masalah apa, tapi hal itu sudah buat terjangkit insomnia.

Sering mengalami, tragedi pertama yang mengejutkan adalah tercekik. Itu situasinya siang sendirian di lantai atas. Tubuh terasa terangkat dan tercekik, baca doa malah makin ngawur; tanpa arah. Terasa di ujung napas. Namun saat keadaan terdesak ada suara seorang bersholawat Nabi. Hatipun mengucap sholawat mengikuti suara tersebut. Akhirnya berhasil bangun dengan napas tersengal-sengal dan langsung ambil jurus lari maraton ke bawah.

Tragedi kedua. Ini kejadian paling terkesan traumatis, hingga nggak mau lagi tidur sendirian di atas. Kamar jadi kosong berapa waktu. Yap, pertama ingat lagi mimpi masuk goa yang gelap bersama teman-teman seketika suasana jadi berubah. Tubuh terasa dingin dan kaku tak bisa digerakkan. Apa salahku pada makhluk tersebut? Tampak ia marah sekali padaku. Tubuhku di goncang-goncang, terangkat lalu di hempas. Terasa banget jantungku berdegup kencang. Sakit enggak cuma kok nggak ada yang dengar orang bawah suara keras. Lantainya terbuat dari triplek, padahal aku di banting. Lagi, tubuhku diangkat kaki di atas digenggam kepala di bawah.

Rasanya mau bangun tapi nggak bisa, berharap ada yang datang. Kucoba beranikan diri mengintip dalam kondisi terangkat. Hap! ... Mataku menangkap sosok kera berpostur anak manusia tapi kurus. Makhluk itu juga lihat aku dan langsung kabur, aku pun juga langsung nutup mata lagi. Tunggu! Makhluk itu menonton aku dianiaya? Lalu yang aniaya aku makhluk apaan sampai bisa angkat tubuhku yang bukan anak kecil?

Bangun! Bangun! Banguuunn!! Teriakku dalam hati. Tubuhku berputar-putar. Doaku kenapa jadi ngacak gini! Lagi, lagi ada suara seorang bersholawat saat genting. Hatiku mengikuti sholawat orang tersebut sebanyak-banyaknya. Akhirnya tubuhku terlepas dan terbangun. Tanpa komando lari langsung turun.

Sebuah peristiwa pertama kali dianiaya sama makhluk seolah diriku ada di dunianya. Dunia sama cuma nggak ada pencahayaan. Lembab dan gelap. Berapa menit di alam nyata 1 jam di dunianya kiranya begitu.

Tragedi ketiga, ini dia dimana tak sengajaan aku melihat mereka saat kondisi paralysis. Malam hari tidur di bawah di ruang tengah. Mahkluk tersebut tranparans melompat-lompat di dada saat merasakan kesesakan dan rasa kecekik. Kutahu bacaanku ngawur mengingat kejadian sebelumnya maka baca sholawat hingga tertatih, napas kehabisan.

Kejadian yang sangat lebih mengejutkan saat benar-benar ujung tanduk. Rasanya roh ketarik dari tubuh gitu deh. Akhirnya aku bangun dan bangkit kemudian langsung mematung. Dalam setengah sadar bangun tidur, lampu menyala. Mataku nangkap sosok cahaya oval memanjang di sudut pintu. Di situ terbengong-bengong.

Dalam keadaan mematung, mama datang tanyain aku belum tidur tengah malam. Kulihat jam dinding pukul 12 lewat. Padahal baru bangun tidur.


Seiringan waktu karena sudah tahu waktu mereka ganggu dan bagaimana cara menghadapi dan menambah ilmu pengetahuan agama akhirnya sudah tak ada gangguan lagi dan ketakutan sudah hilang.

Itulah kisahku saat paralysis yang begitu membekas. Percaya atau tidak, tergantung persepsi kalian.

Mungkin ada yang mengalami serupa, yang bisa aku sarankan dalam kondisi tersebut harus tenang jangan panik. Baca doa ayat kursi an-naas, al Falaq, al ikhlas. Jika gak bisa ya Sholawatan Nabi sebanyak-banyaknya. Kadang ada Jin yang kuat dengan doa, bahkan dia hafal doa tersebut.

Okey, semoga kalian selalu aman dalam tidurnya.

Baca kisah lainnya : Pengalaman Pribadi, Mitos Pohon Beringin Kembar Di Yogyakarta

Penulis : @chiiammu02
Jakarta, 2 juni 2020
Cerita pribadi
Kisah hororku
Diubah oleh chiiammu02 08-07-2020 07:30
embunsuciAvatar border
bukhoriganAvatar border
radoradaAvatar border
radorada dan 3 lainnya memberi reputasi
4
705
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the Heart
icon
31.5KThread41.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.