• Beranda
  • ...
  • Tanaman
  • Inilah Alasan Kenapa si "Janda Bolong" Bisa Bolong, Bukan Karena Ulat!

uni214Avatar border
TS
uni214
Inilah Alasan Kenapa si "Janda Bolong" Bisa Bolong, Bukan Karena Ulat!


Apakah yang gansis pikirkan ketika melihat daun pada tanaman gansist berlubang?? Ketika melihat daun tanaman berlubang maka pasti yang dipikirkan adalah karena terserang hama ulat atau mungkin terserang penyakit kan?? tapi berbeda dengan tanaman yang satu ini! lubang pada tanaman ini justru membuat tanaman ini dihargai mahal karena keunikannya, lho!

Spoiler for Tanaman unik:


Genus Monstera berasal dari nama latin Monstrousatau Abnormal karena keunikan yang dimiliki oleh daun genus monstera, keunikan tersebut karena tanaman bergenus monstera memiliki gen yang disebut Programmed Cell Death yang artinya terdapat cell yang secara otomatis akan mati hingga membuat daun tenaman ini akan bolong secara alami.

Tanaman yang memiliki julukan Janda Bolong di masyarakat ini sedang berada dalam masa kejayaan. Pasalnya, tanaman ini dihargai tinggi apalagi untuk jenis tanaman monstera varigata, atau tanaman monstera yang memiliki variasi dua warna. Bahkan harga tanaman ini dihargai dengan jumlah daunnya! Untuk seukuran bibit tanaman harganya Rp500.000 per daunnya! Wow! Sungguh harga yg fantasis bukan???

Spoiler for Contoh tanaman monstera yang mahall:


Persilangan tanaman tidak semudah yang terlihat, butuh ketelatenan dan rasa sabar yang tinggi apalagi untuk tanaman yang memiliki gen unik seperti genus Monstera.

Oleh sebab itu, patutlah tanaman ini dihargai mahal, karena tidak sembarang orang yang dapat memperbanyak tanaman ini.

Ataukah cara untuk perbanyakan masih dirahasiakan untuk memainkan harga pasar seperti pada tanaman gelombang cinta dulu? tanaman yang sempat menyentuh harga ratusan ribu untuk harga bibitnya tapi sekarang harga tanaman tersebut sudah tidak semahal dulu lagi.

Apakah hal ini akan terjadi juga pada tanaman yang termasuk family Araceaea dengan genus Monstera ini?? Gimana menurut pendapat agan dan sista?? yuk kita sebagai sesama pencinta tanaman berbagi opini!

Salam,
Yunike Selviana,
Lampung, 28 Juni 2020

Sumber :
Referensi Tulisan 1
Referensi Tulisan 2
Link Picture
Diubah oleh uni214 06-07-2020 10:40
galigulagaluAvatar border
danQeAvatar border
turkusumaAvatar border
turkusuma dan 49 lainnya memberi reputasi
50
27.6K
205
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tanaman
Tanaman
icon
3.9KThread2.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.