ALFSdigitalAvatar border
TS
ALFSdigital
Tips Menuju Mythic Lebih Cepat di Mobile Legends


Sejak awal April, Mobile Legends berganti season dan mereset rank seluruh pemainnya menjadi lebih rendah dari season sebelumnya. Ada beberapa pemain yang bisa langsung kembali berada di rank Mythic, tapi ada juga yang masih kesulitan untuk meningkatkan ranknya dan stuck dalam waktu yang lama. 

Lalu bagaimana cara para pemain yang mampu meningkatkan rank dengan cepat dan kembali ke Mythic? Artikel ini akan membahas cara agar kamu bisa main bareng mobile legend  dengan mudah meningkatkan rank yang kamu miliki di Mobile Legends.

Fokuslah Dalam Menggunakan Hero

Selalu gunakan hero favorit dan yang bisa kamu gunakan dengan baik. Hal ini akan membuatmu bertahan dari situasi yang tidak menguntungkan dalam bermain rank mode sendirian. Contohnya jika kamu mendapatkan teman tim yang tidak menguntungkan atau tidak bisa diajak bekerja sama, setidaknya kamu bisa memberikan kontribusi lebih dengan gameplayterbaik menggunakan hero terbaikmu. Namun, jika kamu hanya memiliki satu hero favorit, cobalah belajar dengan hero yang lain yang memiliki role yang sama dengan hero favoritmu. Hal ini perlu untuk menghindari jika hero favoritmu tidak bisa digunakan karena diban dan digunakan oleh musuh atau teman tim. 

Contohnya jika kamu suka bermain Claude, cobalah belajar dengan hero Marksman yang lain seperti Karrie, Hanabi dan lainnya. Tapi tidak perlu mempelajari semua hero Marksman, cukup dua sampai tiga hero saja yang kamu kuasai agar kamu tidak perlu terlalu banyak belajar dan lebih fokus dengan hero yang kamu senangi.

Kuasai Lebih Dari Satu Role Dalam Bermain

Setiap orang punya gameplay dan keahliannya masing-masing Lalu bagaimana jika dalam satu tim kamu memiliki hal yang sama? Artinya salah satu dari kalian harus mengalah. Mungkin akan sangat baik jika teman timmu yang mengalah, lalu bagaimana jika dia tidak mau? Itulah alasannya kamu harus bisa bermain dua atau role yang berbeda. Setiap role memiliki fungsi masing-masing. Pelajari role yang memiliki kecocokan dengan rolemu sebelumnya. Jika kamu agak bingung dengan tugas setiap role yang ada di Mobile Legends, berikut beberapa role dan tugasnya yang bisa kamu pertimbangkan.

Marksman : melakukan push ke arah base musuh dan menjadi pembunuh di late game
Assassin : membunuh pemain musuh di early game
Fighter : membunuh pemain musuh dan melakukan push ke arah base musuh.
Mage : membunuh pemain musuh dan menjadi support dalam tim
Tank : menahan semua damage yang masuk dan menjadi support dalam tim
Support : menjadi support dalam tim

Mainkan Rank Mode Pada Waktu Yang Aman

Banyak yang mengatakan bahwa bermain pada jam atau waktu tertentu akan mempengaruhi teman setim. Hal tersebut benar karena ada beberapa waktu tertentu, matchmaking akan dipenuhi oleh beberapa player yang kurang dewasa (dalam hal ini kita bisa sebut bocah). Hindari bermain rank pada prime time seperti jam lima sore hingga tujuh malam dan 12 siang hingga dua siang. Bermain di luar waktu tersebut akan mengurangi potensi kamu bertemu dengan tim yang kurang bisa diajak bekerja sama. Namun jika kamu beruntung, kamu malah justru bisa bertemu dengan musuh yang bocah dan mampu bisa kamu kalahkan dengan mudah.

Cukup Party Berdua atau Bertiga

Ada yang mengatakan bahwa jika kamu ingin main bareng mobile legend dalam meningkatkan rank, cobalah main bersama teman yang kamu percaya. Hal tersebut benar karena akan meningkatkan potensi kemenangan. Namun jangan pernah mencoba party berlima, cukup bertiga atau berdua saja. Sistem matchmaking Mobile Legends 


mempertemukan tim yang party dengan musuh yang sedang melakukan party yang sama agar pertandingan terasa adil. Jika kamu party berdua atau bertiga, maka kamu akan bertemu dengan musuh yang sama. Artinya jika kamu party berlima, maka kamu akan bertemu dengan musuh yang party berlima juga. 

Jika kamu bertanya kenapa tidak disarankan party berlima, biasanya party berlima dipenuhi oleh para pemain profesional dan tim atau kelompok pemain yang memang sudah solid. Jika kamu party berlima dan tidak dalam keadaan yang baik seperti orang yang baru dikenal atau sulit berkomunikasi, sudah pasti timmu akan kalah.
saeful07Avatar border
plue5Avatar border
abellacitraAvatar border
abellacitra dan 5 lainnya memberi reputasi
4
1.7K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mobile Games
Mobile Games
icon
7.7KThread5.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.