• Beranda
  • ...
  • Education
  • Menilik Sejarah Pancasila, Mari Melanjutkan Gotong Royong Demi Indonesia Maju

qoni77Avatar border
TS
qoni77
Menilik Sejarah Pancasila, Mari Melanjutkan Gotong Royong Demi Indonesia Maju

Selamat Hari Kesaktian Pancasila ke-75emoticon-I Love Indonesia


1 Juni selalu diperingati sebagai Hari Kesaktian Pancasila. Suatu dasar negara bagi Indonesia. Negara yang mampu bersatu demi tercapainya tujuan bersama.


Pagi Gansist, semoga kalian selalu dalam keadaan sehat, yah. Seperti biasa makhluk millenial, Ane bangun pagi tak lupa buat cek HP dulu. Tadi dapat kiriman dari pak Profesor tentang riview beliu tentang Pancasila Paripurna. Kalian pasti nggak asing akan dua frasa itu, kan? Yuppy, Pancasila Paripurna juga merupakan judul buku dengan jumlah halaman 660 lembar karangan seorang intelektual muda yang terbit di Gramedia.

Quote:


Pancasila merupakan warisan jenius Nusantara. Hal ini sesuai dengan pendapat Yudi Latif. Beliau mampu mendeskripsikan bahwa dasar negara adalah hasil kerja bersama. Lintas etnik, suku, budaya, agama, profesi, dan strata dalam masyrakat. Banyak sekali penjelasan yang patut diteladani oleh tiap warga negara Indonedia lho.

Kita cukup tahu bahwa budaya gotong royong telah mengakar pada tiap sendi kehidupan masayrakat Indonesia, kan? Nah, perumusan Pancasila juga melalui musyawarah mufakat yang banyak melibatkan tokoh-tokoh pejuang kemerdekaan Indonesia lho, Gansist. Tentu kalian bangga dan bakal terinspirasi buat saling menghormati bila menilik sejarah pembentukan dasar negara kita.

Melalui BPUPKI yang didirikan pada 29 April 1945, organisasi ini lalu hari itu juga melakukan sidang dan berlanjut pada tahapan-tahapan sidang selanjutnya hingga 1 Juni 1945 guna membahas perumusan dasar negara Indonesia ini.

Awalnya terdapat lima konsep yang telah di-riview oleh Bung Karno, cekidot!

1. Kebangsaan Indonesia
2. Internasionalisme atau perikemanusiaan
3. Mufakat atau demokrasi
4. Kesejahteraan Sosial
5. Ketuhanan yang berkebudayaan

Dalam proses perumusan Pancasila ini Bung Karno mendapat suntikan berupa waktu dalam penyelesaian secara cepat oleh DR. Radjiman Widyodiningrat yang merupakan mantan ketua BPUPKI juga lho, Gansist. Ane tinggal di dekat situs kebudayaan warisan beliau lho, daerah kabupaten kecil bernama Ngawi tempatnya Lord Didi tidur berkalang tanah itu lho. DR Radjiman Widyodiningrat merupakan seorang tokoh budayawan nun terpelajar.

Quote:


Quote:




Tahu nggak, Gansist kalau Pancasila sebenarnya sudah ada sejak zaman kerajaan Majapahit?


Menurut sejarah, kerajaan Majahit yang berada di Jawa Timur dan merupakan era keemasan Nusantara zaman doeloeyang telah berbudaya, bermartabat, berbangsa kuat telah lebih dulu mengenal sila-sila dalam Pancasila. Kerajaan Majapahit sendiri berdiri pada abad ke-12, sekitar tahun 1923 M. Sebuah kerajaan terbesar di Indonesia kala itu. Memiliki wilayah kekuasaan yang meliputi; Jawa, Sumatera, Semenanjung Malaya, Kalimantan sampai Indonesia bagian timur lho, Gansist.

Pada masa pemerintahan kerajaan Majapahit terdapat dua buku tercipta yang amat fenomenal dan diakui sebagai warisan budaya luhur bangsa Indonesia hingga sekarang dan mungkin selamanya. Dua buku tersebut adalah Negarakertagama dan Sutasoma. Buku Negarakertagama merupakan karangan dari Mpu Prapanca, sedang buku Sotasoma merupakan karangannya MpuTantular. Dahulu seorang penulis kerap mendapatkan julukan Mpu gitu ceritanya, Gansist.

Nah, bagaimana pendapat Gansist tentang dasar negara kita ini? Sudah sangat cocok apa cocok banget nih? Sharing, di mari, yuk! Kaskus platform diskusi biar kita saling memahami lho.emoticon-I Love Indonesia



Sumber referensinya di klik, klik, dan klik
Ngawi, 1 Juni 2020
Pancasila di hatiku,

Warna_Senja
Diubah oleh qoni77 01-06-2020 02:45
hannyhariniAvatar border
embunsuciAvatar border
nona212Avatar border
nona212 dan 24 lainnya memberi reputasi
25
1.6K
80
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Education
Education
icon
22.5KThread13.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.