GamerBegajulan
TS
GamerBegajulan
Blade & Soul Revolution : Tips dan Trik untuk Pemula
Pilih Ras dan Class yang GanSis Rasa Cocok Dengan Gaya Pertarungannya 



Ketika GanSis memulai Blade & Soul Revolutionkalian akan memilih salah satu dari  empat pilihan ras dan berbagai macam class yang ada, GanSis dapat gunakan keunikan gaya bertarung dan cara berpetualang masing-masing. Untuk saat ini ada empat pilihan class berbeda; yaitu Blade Master, Destroyer, Kung Fu Master, dan Force Master.







Keempat class tersebut memiliki gaya bertarung dan tingkat kesulitan combo yang berbeda-beda. Kalau kamu suka bermain di jarak dekat, kamu bisa menggunakan Destroyer atau Kung Fu Master, lalu di jarak menengah kamu bisa memakai Blade Master, dan jarak jauh ada Force Master. Jadi sesuaikan dengan gaya bertarungmu ya GanSis! Kalo ane sih milihnya Yun hehe selain karakternya imut doi ini juga balance dalam pertarungan. 

 Bergabung dengan Clan 



 Pada saat awal permainan GanSis otomatis bergabung dengan training clan. Jadi sebaiknya kalian pastikan dulu sudah keluar dari clan tersebut supaya bisa masuk ke dalam clan orang yang aktif.  GanSis bisa ikut bergabung bersama clan pilihan kalian. Setelah menyelesaikan tutorial, sebaiknya segera mencari dan bergabung dengan clan aktif agar bisa berpartisipasi dalam clan dungeon dan bisa membeli barang di shop khusus clan. 



Selesaikan Main Quest dan Side Quest untuk Mempercepat Naik Level 





Untuk meningkatkan level di dalam game tentunya jalan termudah yang GanSis bisa lakukan ialah dengan menjalankan main quest. Setiap kali main quest selesai,  GanSis akan mendapatkan  exp, silver, dan berbagai equipment yang bisa kamu gunakan untuk menghadapi musuh yang lebih susah. Tiap kali GanSis mengambil main quest aka nada jalan cerita yang menarik lhooo. 



Jangan lupa untuk mengambil dan menyelesaikan semua side quest yang ada. Karena setiap GanSis menyelesaikannya akan mempercepat leveling, selesaikan semua daily task yang ada karena main game ini udah pasti jadi budak EXP hehehe.


Jangan Terbelenggu dengan Auto Attack

 Permainan ini penuh dengan petualangan dan cerita di balik setiap misinya. Semakin banyak GanSis bermain, semakin banyak kalian akan membuka misi baru untuk dijelajahi. Fitur auto battle memang sangat membantu dalam proses membuat item, namun fitur tersebut akan menyusahkan GanSis dalam posisi tertentu seperti melawan boss. Kalau GanSi mengaktifkan auto battle saat berhadapan dengan boss dijamin kalian ga akan bisa menghindari serangan balik mereka, yang ada GanSis auto mnatiiiii! Sebaiknya GanSis menonaktifkan auto battle dan kendalikan karaktermu secara manual agar bisa memberikan damage yang maksimal serta menghindari serangan boss tersebut. 

Itulah tadi pembahasan  tips dan trik bermain Blade & Soul Revolution yang wajib GanSis ketahui. Selamaaat leveling riaaa semuanyaaa. 

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
Diubah oleh GamerBegajulan 27-05-2020 13:54
ridwan890amdar07nona212
nona212 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
2.6K
8
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mobile Games
Mobile Games
icon
7.7KThread5.5KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.