• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Sudah Menempuh 53 Kilometer, Pengguna Ojek Online Ini Baru Ngaku Kalo Gak Punya Duit

ayokitakemanaaAvatar border
TS
ayokitakemanaa
Sudah Menempuh 53 Kilometer, Pengguna Ojek Online Ini Baru Ngaku Kalo Gak Punya Duit

medanheadlines.com

Berprofesi menjadi driver ojek online di masa pandemi seperti ini tentu sangat berat untuk dilalaui. Selain pendapatan menurun derastis akibat pengguna jasanya berkurang, mereka juga masih harus membayar cicilan motornya. Selain itu mereka juga harus membuat dapur keluarganya agar terus ngebul. Oleh karena itu orderan menjadi sangat berharga bagi mereka. Namun tak selamanya orderan yang mereka terima membawa keuntungan bagi mereka. 

Salah satunya seperti yang baru saja dialami Iwan Sugito Pranoto, setelah dirinya membawa seorang penumpang dan telah menempuh 53 kilometer, dirinya harus mendengar kabar yang tidak menyenangkan dari pengguna jasanya. Lantaran penumpangnya baru mengakui bahwa dirinya tidak punya ongkos untuk membayar jasa ojeknya.

Iwan sendiri bertemu pria itu di Denpasar dan tanpa melalui aplikasi. Karena sudah sering membawa penumpang ke Kabupaten Bangli maka dirinya sudah hafal tarif yang akan didapatnya yaitu 150 ribu hingga 250 ribu. Namun setibanya di tempat tujuan, penumpangnya baru mengakui bahwa dia sama sekali tidak memiliki uang. Dia mengaku bahwa baru keluar dari penjara, dan belum tentu keluarganya mau menerimanya kembali.

Emang dasar mantan tahanan gak punya ahlak, kalo sadar gak punya uang kenapa masih maksain pake jasa ojek orang lain.


brilio.net

Iwan sendiri mengakui ada kesalahan diawal dia bertemu dengan penumpangnya itu, yaitu tidak melakukan negosiasi harga. Karena biasanya untuk menempuh jarak sejauh itu penumpang akan menanyakan tarif dan disitulah terjadi negosiasi harga antara penumpang dan driver.

Hebatnya tidak semua orang tentu bisa bersikap ikhlas. Bayangin udah jalan sejauh 53 kilometer, badan pegel-pegel, bensin habis, cuma dibayar pake terimakasih. Ane kalo jadi pak Iwan, ane suruh penumpangnya berdiri tengah jalan sambil nutup mata terus ane tabrak pake motor. 


hitchikerindonesa.com

Harusnya kalo sadar gak punya duit, dia cari tumpangan mobil yang biasa dipake buat angkut barang-barang ke kota. Karena setau ane banyak mobil-mobil kayak gitu yang ngasih tumpangan secara cuma-cuma. Dibayar pake terimakasihpun mereka gak masalah. Kalo gak salah nama gaulnya hitchhiking.

sumber + Opini pribadi

saptalan60Avatar border
nona212Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
2K
32
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.