Rapunzel.iciousAvatar border
TS
Rapunzel.icious
Si Serak dan Si Abu yang Hobi Rebahan di Kaki


Halo Agan Sista. Gimana self quarantine-nya? Udah mulai bosen? SAMA!

Sebenarnya banyak sih aktifitas menarik yang bisa dilakukan di rumah untuk membunuh rasa bosan. Salah satunya adalah bermain dengan hewan peliharaan. Dulu sempat gue pelihara hamsters. Sampai fasilitas kandangnya cukup mumpuni. Kalau diibaratkan rumah, tipe 72 lah. Tapi, gue selalu gagal pelihara hewan kecil itu. Selain nggak pernah bertahan lama, kadang mereka bisa kabur dari kandangnya dan hilang tanpa kabar. A perfect ghosting.
emoticon-Frown

Sekitar 1 tahun ke belakang, gue kedatangan seekor kucing betina. Awalnya dia berstatus kucing liar, tapi karena kemudian gue persilakan masuk ke dalam rumah setelah dia cuci kaki (serius, kakinya gue lap dulu sebelum masuk rumah), akhirnya dia pun menetap sebagai anggota keluarga baru.

Beberapa bulan yang lalu, dia dihamili oleh entah siapa. Pas lahiran, anaknya lucu. Feeling gue sih, dia dihamilin sama kucing tetangga yang ras nya bagus.

Anaknya 2. Sekarang udah segede gini.


Yang satu gue kasih nama Serak, yang satu lagi gue kasih nama Abu. Kenapa Serak? Karena dia kalau mengeong, suaranya kayak lagi serak versi kucing. Agak susah ya ngerekam suaranya. Soalnya pas gue panggil, dia nggak mengeong. Pas dia mengeong dan gue keluarin hp buat ngerekam, eh dia diem. Asem!
emoticon-Cape d... (S)

Sebelum wabah, gue jarang main sama mereka. Paling ngelus doang pas lagi ngasih makan pagi-pagi (ngasih makan siang dan sore jadi tugas orang rumah). Sejak WFH, mereka selalu nyamperin pas gue melakukan kebiasaan baru yaitu berjemur.

Gue nggak tahu itu anak kucing diajarin siapa, yang pasti, mereka seneng banget rebahan di kaki gue. Gue sih mikirnya mereka cari perhatian dan ngajak main. Tapi tiap kali gue elus perutnya, mereka berontak. Karena selalu ikut saat berjemur di teras, gue jadi ngerasa ada temen dan berjemur sambil mengelus bulu-bulu halus mereka itu, gemes banget.
emoticon-Kiss (S)



Kebiasaan lain yang bikin gue terharu adalah momen memberi makan. Saat gue menuang makanan kering, mereka nggak langsung makan. Mereka nyamperin gue. Bahkan saat gue menghindar pun, mereka ngejar. Tau nggak nyamperin buat apa? Rebahan di kaki gue sejenak, lalu makan makanan yang udah gue sediain. Mungkin, mereka ngucapin makasih ke gue sebelum makan. Mungkin juga mereka ngajak makan bareng. Ya kali, mpus.



Memang bener sih, ada hewan peliharaan itu bisa jadi teman yang baik, bahkan pendengar yang baik. Kita bisa curhat tanpa diaduin ke siapapun. Paling dia curhatin lagi ke temennya kali. Punya hewan peliharaan juga bisa memberi efek relaksasi dan meminimalisasi rasa stress serta bosan. Kelakuan hewan peliharaan yang nggak bisa kita artikan, tidak jarang membuat kita tertawa.

Nah, Agan Sista, pelihara apa nih di rumah?
#mumpungdirumah
#dirumahaja

Gambar bersumber dari dokumentasi pribadi.
Diubah oleh Rapunzel.icious 09-04-2020 10:07
Gimi96Avatar border
NadarNadzAvatar border
nona212Avatar border
nona212 dan 14 lainnya memberi reputasi
15
975
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hewan Peliharaan
Hewan Peliharaan
icon
6.9KThread2.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.