keepburgerAvatar border
TS
keepburger
5 Universitas Pilihan Untuk Kuliah di Pontianank


Bisa ngelnjutin pendidikan setelah lulus SMA adalah impian. Apalagi bisa masuk ke universitas yang didambakan.

Pasti menjadi kebanggan sendiri.

Namun kadang merasa kurang informasi dimana harus memilih universitas sebagai tempat kuliah.

Halo Pontianak!

Nah bagi kalian yang tinggal di Pontianak ada nih daftar universitas yang bisa kamu pilih sebagai tempat kamu menimba ilmu.

1. Universitas Tanjungpura

Berdiri pada 20 Mei 1959, memiliki visi menjadi institusi preservasi dan pusat informasi.

Saat ini Universitas Tanjungpura ingin berfokus pada pengembangan teknologi informasi. Diharapkan nanti bisa mencetak generasi muda yang ahli di bidang teknologi informasi.

Apakah kalian termasuk menyukai teknologi? Kampus ini adalah pilihan yang tepat.

Universitas ini sudah menyandang akreditasi B.

2. Universitas Muhammadiyah

Universitas Muhammadiyah Pontianak (UMP) berdiri sejak tahun 1990.

Di usianya yang masih muda, UMP cukup banyak mendapatkan prestasi seperti penghargaan dari Kopertis Wilayah XI sebagai PTS terbanyak di Kalimantan dalam memperoleh Penelitian, Pengabdian dan Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM), serta dinobatkan sebagai PTS ketiga di Kalbar yang bersih dan nyaman.

Univesitas sudah menyandang akreditasi B

3. STIE Pontianak

Bgi kamu yang ingin mendalami ilmu pemasaran, ekonomi dan sebagainya, kampus yang satu ini adalah pilihan sempurna.

STIE Widya Dharma berdiri sejak tahun 1999. Sesuai dengan namanya, STIE Widya Dharma membuka program studi yang berbasis ilmu ekonomi.

Cukup disayangkan, kampus ini masih menyandang akreditasi C.

4. Politeknik Negeri Pontianak (Polnep)

Awalnya, Politeknik Negeri Pontianak (Polnep) bernama Politeknik Universitas Tanjungpura, dimana pada tahun 1988 Polnep baru memperoleh status otonomi penuh dan memakai nama Politeknik Negeri Pontianak.

Selain di Pontianak, Polnep memiliki tiga lokasi kampus lainnya berupa Program Studi di Luar Domisili (PDD).

Di tahun 2012 dibuka di Kota Singkawang, tahun 2013 di Kabupaten Polewali Mandar, dan 2015 di Kabupaten Kapuas Hulu.

Kampus sudah menyandang akreditasi B

5. IKIP PGRI Pontianak

Pilihan terakhir adalah IKIP PGRI Pontianak. IKIP PGRI Pontianak berdiri sejak tahun 1981.

IKIP PGRI Pontianak didirikan sebagai wujud peningkatan mutu pendidikan khususnya profesionalitas guru.

Hingga saat ini, IKIP PGRI Pontianak sudah berkembang dan memiliki empat fakultas yang berbasis pada pendidikan guru.

Nah itulah daftar kampus yang bisa kamu pilih untuk melanjutkan belajar kamu setelah lulus SMA. Pilih sesuai dengan minat kamu ya, biar nggak nyesel nantinya.

0
397
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Education
Education
icon
22.4KThread13.3KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.