• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Motor Tua Kawasaki ZXR250 Lawan Ninja 400, Siapa Yang Menang? Hasilnya Bikin Kaget

Odleva
TS
Odleva
Motor Tua Kawasaki ZXR250 Lawan Ninja 400, Siapa Yang Menang? Hasilnya Bikin Kaget
Move on dari Kawasaki ZX25R, terkahir kabar seputar motor sport 250cc 4 silinder tersebut adalah bakal dimasukkan dalam waktu dekat ini ke Indonesia. PT KMI membocorkan soal jadwal inden ZX25R yang sudah mulai bisa dilakukan awal bulan April mendatang.

So, kalau wujudnya sudah ada di Indonesia nanti kita akan bahas lebih detail baik fitur serta perfoma mesin yang sampai saat ini masih dirahasiakan.



Bagaimana kalau kita bahas nenek moyang ZX25R? kira-kira motor sport yang diklaim dijamannya memiliki power 45 hp ini kalau diadu melawan motor sport Ninja 400 siapa yang lebih unggul ya?

Pengetesan ini dilakukan oleh Young-Machine.com di salah satu lintasan balap, disana mereka akan mencatat lap time dan top speed menggunakan GPS Logger.
Disini para kru Young Machine tidak memilih motor yang sekelas, seperti Ninja 250 karena mereka beranggapan jika ZXR250 bukan lawan adu dari Ninja 250 meski satu kelas, sehingga lawannya dipilih Ninja 400 yang secara tenaga lebih mendekati meskipun kubikasi mesin jauh lebih besar.

Seperti yang sudah kita singgung dari awal, ZXR250 memiliki power mesin yang cukup buas dijamannya bahkan sampai sekarang, selain itu motor ini juga didukung dengan bobot motor yang super ringan yakni hanya 144kg. Itu artinya tenaga 45 PS dicangkokkan ke dalam motor sport 150cc karena bobotnya memiliki selisih yang tipis. Gak kebayang deh power weight to rationya bakal sebagus apa.



Lalu untuk musuhnya yakni Ninja 400 memiliki tenaga yang lebih besar 48 PS tapi bobot motor ini cukup berat mencapai 167kg.

Langsung saja kita intip hasil pengentesan Ninja 400 lawan motor lawan ZXR250 ini.

Pertama data best lap yang berhasil diraih oleh Kawasaki ZXR250 yakni 1 Menit 20.584 detik. Sementara itu Ninja 400 berhasil mendapatkan perolehan best lap 1 Menit 19.698 detik.



Selisihnya cukup tipis, dan menurut Maruyama sebagai rider ZXR250 motor ini unggul saat corenering speed dan masuk ke tikungan sempit. Selain itu motor ini memilikikeunggulan pada putaran tinggi karena tenaganya bisa digantung dan ledakan tenaga terus berlimpah saat dibutuhkan.

Menurut testimoni dari kedua pembalap tersebut adalah memang meskipun Ninja 400 jauh lebih unggul, tapi kepuasan berkendara menggunakan ZXR250 jauh lebih tinggi levelnya.

Wajar aja bro, 250cc 4 silinder tenaganya pun nyentuh 45 PS…siapa yang gak heboh coba hehe.

Referensi : iwanbanaran.com(25/3/2020).
nona212tien212700cumi2amis
cumi2amis dan 18 lainnya memberi reputasi
19
2.6K
19
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.6KThread13.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.