whitehats
TS
whitehats
11 Rumah Sakit Rujukan Corona di NTT Kekurangan Alat Pelindung Diri

Penulis Kontributor Kupang, Sigiranus Marutho Bere | Editor Dheri Agriesta KUPANG, 

KOMPAS.com- Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Dominikus Minggu Mere mengakui kekurangan alat pelindung diri (APD) untuk rumah sakit rujukan pasien virus corona di wilayahnya. “Sesuai hasil rapat koordinasi (Rakor) yang diikuti seluruh Sekda kabupaten dan kota, beberapa poin penting sudah disepakati berdasarkan keluhan di lapangan adalah kekurangan APD," ujar Dominikus di Kupang, Senin (23/3/2020). 

Pemerintah Provinsi akan menyusun rencana kebutuhan APD tersebut. Dominikus telah menghitung kebutuhan APD di Provinsi NTT. Kebutuhan itu tak cuma di rumah sakit provinsi, tapi juga rumah sakit kabupaten yang telah ditunjuk jadi rumah sakit rujukan. "Karena hal ini sudah masuk dalam kriteria bencana, artinya bahwa kita sudah harus mengambil langkah-langkah seperti menyiapkan anggaran tak terduga,” jelas Dominikus. 

Dominikus menilai perlu langkah strategis dan kordinasi efektif antara pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten atau kota di NTT. Ia pun meminta sekretaris daerah kabupaten atau kota memfasilitasi pembentukan gugus tugas penanganan Covid-19 di wilayah masing-masing. "Agar komando dalam mengatasi problem besar ini bisa diambil alih oleh suatu koordinasi yang kuat, dalam hal ini sekretaris daerah," jelas Dominikus. 

Sebelumnya, terdapat tiga rumah sakit yang ditunjuk menjadi rujukan pasien penanganan virus corona, yakni RSUD WZ Johannes Kupang, RS TC Hillers Maumere, dan RSUD Komodo Labuan Bajo. Belakangan, Pemprov NTT menambah delapan rumah sakit rujukan. Sehingga, terdapat 11 rumah sakit rujukan di NTT.

Sumber : https://regional.kompas.com/read/2020/03/24/08261541/11-rumah-sakit-rujukan-corona-di-ntt-kekurangan-alat-pelindung-diri.
Penulis : Kontributor Kupang, Sigiranus Marutho Bere
Editor : Dheri Agriesta


sebelahblog4iinch
4iinch dan sebelahblog memberi reputasi
2
826
5
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.2KThread39.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.