maaf.istrikuAvatar border
TS
maaf.istriku
Pemerintah & Masyarakat Terlalu Menganggap Remeh Virus Corona!


Sebulan lalu saat virus Corona belum ada informasi menyebar di Indonesia, pemerintah malah memberikan diskon 30% untuk turis yang mau berlibur. Padahal saat itu dunia sedang was was dengan virus Corona, pemerintah malah mengundang lebih banyak wisatawan ke sini alasannya karena wisatawan menurun gara-gara virus Corona. Pemerintah Indonesia terlalu santuy dan yakin virus Corona tidak akan menyerang Indonesia padahal saat itu PM Australia sudah meragukan laporan Indonesia bebas virus Corona, WHO juga sudah memberikan peringatan, NU Inggris juga sudah mengatakan Indonesia jangan terlalu meremehkan Corona. Setelah Corona masuk Indonesia, lagi-lagi Indonesia masih tetap santuy, buktinya Menkes mengatakan tidak takut oleh Corona dan lebih takut difteri. Selain itu Menkes juga bilang kalau flu biasa lebih berbahaya dari Corona kenapa harus heboh. Pernyataan Menkes ini terlalu menganggap enteng dan terkesan arogan. Masyarakatnya? Ya lebih menganggap remeh. Katanya orang Indonesia kuat-kuat ga bakal kena Corona, kita biasa makan di pinggir jalan yang kotor, virus Corona doank tidak akan mempan, virus sekecil itu sih enteng, serius ada netizen yang komen kaya gini bahkan saat virus Corona jumlahnya sudah mencapai ratusan kasus juga masih ada yang komen begini di sosial media. Virus Corona katanya ga ada harga dirinya di Indonesia. Seriously? Loe bisa ngomong begitu karena loe masih sehat, kalau udah kena dan sesak nafas masih bisa loe ngomong kaya gitu?

Pemerintahnya mulai sadar bahayanya walaupun telat, masyarakatnya masih santuy dan pasrah tanpa ada usaha pencegahan sama sekali. Mereka sepertinya lebih suka mengobati daripada mencegah. Pemerintah sudah memberikan larangan tapi ngumpul-ngumpul terus, tabligh akbar 6000 orang lanjut, pemerintah meliburkan sekolah dan berharap pada diam di rumah malah liburan dan pulang kampung. Padahal penyebaran virus Corona bakalan sangat luar biasa kalau kita terus seperti ini. Saat ini virus Corona sudah mencapai 514 kasus dengan 38 pasien meninggal dunia. Yap hampir 10%. "Ah angkanya kecil kok masih ratusan," kata masyarakat santuy +62. Ingat angka ini adalah karena pemerintah Indonesia lamban dalam mengechek setiap orang. Korea Selatan bisa chek 10.000 orang dalam satu hari kita berapa? Sampai saat ini saja pemerintah baru chek 2000-an orang. Memang alat rapid test sudah tiba. Tapi bayangkan saat kita bisa chek begitu banyak orang dalam sehari seperti luar negeri. Kira-kira berapa angka yang melonjak ketahuan terinfeksi virus Corona? Pastinya akan mengagetkan. Namun beruntunglah Indonesia adalah negara tropis, suhunya panas. Menurut studi suhu panas membuat virus Corona menyebar lebih lamban. Mudah-mudahan ini benar. Karena kalau suhu-nya dingin seperti Korea atau Italia, penyebarannya akan lebih berbahaya. Jadi ingat virus Corona itu berbahaya, jangan sok kuat mengatakan orang Indonesia kebal dibanding orang luar negeri, kita itu cuma diuntungkan oleh suhu panas saja.

Semua sudah menjadi bubur. Baik pemerintah ataupun masyarakat terlalu lamban dan santai dalam mengatasi hal ini, terlalu menganggap enteng. Hanya saja ini bisa menjadi pelajaran. Jika suatu hari nanti amit-amit ada wabah seperti ini lagi. Kita harus mengingatkan diri sendiri, anak cucu kita kalau jangan menganggap remeh virus yang katanya kecil itu.

Yang terpenting sekarang adalah BERDOA diiringi oleh USAHA supaya kita semua bisa melewati masa-masa kelam ini. Ikuti arahan dokter. Yang bisa di rumah tetap di rumah untuk meminimalisir rantai penyebaran. Yang kerja rajin-rajin cuci tangan, jangan pegang muka sembarangan, mencegah jauh lebih baik daripada mengobati, yang sakit pake masker dan segera isolasi diri, kalau sudah parah ke rumah sakit.

Mari bersama-sama melewati pandemi yang bernama CORONA ini!

Sumber: nulis sendiri diambil dari berbagai sumber

https://www.suara.com/news/2020/03/0...a-jadi-sorotan

https://news.detik.com/berita/d-4948...nesia-jadi-514

https://www.kompas.com/tren/read/202...irus-corona-di

https://www.liputan6.com/news/read/4...n-virus-corona

https://sukabumiupdate.com/detail/ot...-Wilayah-Panas
Diubah oleh maaf.istriku 23-03-2020 04:26
anasabilaAvatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.6K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.