• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Aksi Brutal Geng Motor Di Indonesia Ternyata Sudah Ada Sejak 105 Tahun Yang Lalu

OdlevaAvatar border
TS
Odleva
Aksi Brutal Geng Motor Di Indonesia Ternyata Sudah Ada Sejak 105 Tahun Yang Lalu
Belakangan ini aksi geng motor mulai meresahkan masyarakat kembali. Itulah yang membuat image geng motor bagi sebagian masyarakat negative.

Meski gak semuanya tapi hampir rata-rata geng motor dianggap masyarakat sebagai pembuat onar dan pemicu tawuran hingga berujung kepada perusakan fasilitas umum.

Pernah diberitakan aksi brutal geng motor di Bandung yang suka bikin rusuh dijalan raya ketika mereka konvoi.

Salah satu geng motor yang sudah sejak lama di Bandung dan masih aktif adalah Moonraker.



Moonraker didirikan oleh 3 orang pemuda pada tahun 1978, selain itu juga ada geng motor yang terkenal disana yaitu XTC, Brigez dan GBR.

Jika kalian kira geng motor paling lama di Indonesia adalah dari Bandung, ternyata bukan bro. Geng motor pertama di Indonesia adalah Motorfiets Rijders Te Batavia.
Komunitas atau geng motor ini berdiri pada jaman pemerintahan Hindia Belanda di tahun 1915 atau bisa dibilang sudah 104 tahun yang lalu. Selisih 12 tahun dengan geng motor pertama didunia yaitu Yonkers Motorcycle Club pada 1903 di Kota New York, Amerika Serikat.

Sejarah geng motor Motorfiets Rijders Te Batavia tentunya juga berkaitan dengan masukknya motor di Indonesia. Saat itu motor pertama kali yang dibawa oleh pria Inggris brenama John Potter pada tahun 1893.

Menurut informasi Potter merupakan masinis di Pabrik Gula Probolinggo. Saat itu ia memesan motor dari pabrik Hildebrand Und Wolfmuller di Muenchen, Jerman. Gak kebayang di tahun itu Indonesia sudah terlibat distribusi motor di dunia.



Kini motor milik Potter disimpan di museum Lalu Lintas Malang, setelah sempat ditemukan teronggok puluhan tahun di kediaman Potter.

Merk-merk motor terkenal lainnya juga pernah masuk di Indonesia tidak jauh dari tahun itu seperti Excelsior, Harley-Davidson, Indian, King Dick, Brough Superior, Henderson, Norton, AJS, Matchless dan banyak lagi.

Makanya saat itu mulai banyak bermunculan geng motor tapi lebih fokus ke motor bukan aksi brutal seperti yang saat ini terjadi.



Referensi : motorplus-online.com(20/5/2019).


ewaneyla99Avatar border
nona212Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
4.8K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.7KThread14.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.