richard2406Avatar border
TS
richard2406
Samsung Galaxy Z Flip Bukan Generasi Penerus Fold
sumber: https://rahasiatekno.com/samsung-gal...-penerus-fold/


Samsung telah meresmikan meluncurkan ponsel layar lipatnya yang terbaru di ajang Galaxy Unpacked di San Fransisco, yaitu Samsung Galaxy Z Flip. Varian samsung yang terbaru ini merupakan ponsel kedua layar lipat yang telah diproduksinya. Setelah sebelumnya pada tahun 2019 silam telah diperkenalkan lebih dulu, yaitu Galaxy Fold.

Meskipun sama-sama merupakan ponsel layar lipat, Samsung menegaskan jika varian ponsel layar lipat ini bukanlah penerus dari generasi galaxy fold. Dikatakan lebih lanjut bahwa peluncuran galaxy z flip ini untuk mengisi kategori dari perangkat baru Samsung.

Ini merupakan kategori terbaru. Sedang pada Galaxy Fold merupakan tablet yang layarnya bisa dilipat. Sementara untuk Galaxy Z Flip ini merupakan smartphone yang layarnya bisa dibentangkan.

Peluncuran Samsung Galaxy Z Flip

Acara peluncurannya pada 11 Februari lalu, bersamaan dengan diluncurkannya seri Galaxy S20. Ditambahkan juga pada teknologinya ini Samsung menerapkan peningkatan teknologi di Galaxy Z Flip . Khususnya pada material kaya yang berlapis kaca.


Pada layarnya terdiri dari lima lapis yang di dalamnya termasuk bagian panel, sensor, dan kaca pelapisnya tadi. Kelimanya itu sifatnya sangat fleksibel agar bisa ditekuk pada sumbu horizontal supaya bisa mewujudkan gerakan menutup layar Galaxy Z Flip yang mirip dengan ponsel clamshell.

Jika bukan generasi penerasi Galaxy Fold, apakah Galaxy Z Flip ini merupakan ponsel lipat generasi pertama dari Samsung yang akan memiliki suksesor?

Dikabarkan lebih lanjut, Samsung juga sedang menyiapkan lanjutan dari Galaxy Fol yang akan dirilis pada pertengahan 2020 ini. Smartphone ini juga disinyalir berbentuk mirip tablet seperti pendahulunya dan dibekali spesifikasi yang mumpuni.

Mengenai ukuran layar dari Galaxy Z Flip berukuran 6,7 inci yang mengusung layar Infinity-O dengan punch hole di bagian depan.

Di ponsel ini juga dibekali 3 kamera, dimana kamera selfie ada di bagian luar dan atas yang didesain punch hole yang resolusinya MP. Sedang dua kamera lainnya berada di sisi luar yang resolusinya 12 MP dan 12 MP ultrawide. Dua kamera ini disusun secara horizontal dengan disertai LED flash dan layar kecil.

Mengenai harganya sendiri, dibandrol sekitar RP 21. 888.000. Bila ada yang tertarik memilikinya, sudah bisa di pre-order pada 12 Februari 2020 kemarin mulai pukul 12.00 melalui situs GalaxyLaunchPack.


NadarNadzAvatar border
onikAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 7 lainnya memberi reputasi
6
2.4K
12
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Android
Android
icon
29.4KThread12.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.