ashibnu
TS
ashibnu
Ternyata Bintang Star Trek Ini Dulunya Pahlawan Perang Dunia II

Dalam peran ikoniknya di Star Trek sebagai "Scotty," James Doohan menginspirasi seluruh insinyur aeronautika dalam kehidupan nyata. Tetapi banyak dari penggemarnya tidak tahu tentang aksi heroiknya di dunia nyata sebagai salah satu dari 14.000 tentara Kanada yang mendarat di pantai Normandia selama Perang Dunia II!


Selasa 6 Juni 1944. Aktor Star Trek James Doohan memiliki pengalaman dalam Perang Dunia II yang hampir tidak asing dalam adegan filmnya. Pada usia 18, Doohan mendaftar di Royal Canadian Army. Pada tahun 1940 dia dikirim ke Inggris untuk pelatihan lebih lanjut. Empat tahun kemudian, divisinya akan mengambil bagian dalam invasi maritim terbesar dalam sejarah dunia, Operasi D-Day. Dia adalah salah satu dari 14.000 tentara Kanada yang mendarat di Normandia pada 6 Juni 1944.


Kanada ditugaskan untuk mengambil daerah yang dikenal sebagai pantai Juno. Tetapi Jerman sudah siap. Mereka telah mempersiapkan pantai dengan memasang ranjau anti tank. Ketika itu cuaca buruk dan pandangan sangat buruk. Melihat laut yang bergejolak, Doohan lebih takut tenggelam daripada serangan tentara Jerman. Setelah dua jam pertempuran, mereka berhasil menyapu sebagian besar tentara Jerman. Secara ajaib mereka berhasil menyeberangi pantai tanpa membongkar ranjau anti tank Jerman. Doohan berhasil melumpuhkan dua penembak jitu Jerman, menyelesaikan tugas pertamanya dalam peperangan.


Tapi dia tidak keluar dari D-Day sepenuhnya tanpa mendapatkan cedera. Sekitar jam 11 malam dia berjalan ke pos komandonya kemudian dia ditembak enam kali. 4 kali di lutut kiri, sekali di dada dan sekali di tangan kanan. Serangan itu bukan berasal dari penembak jitu Jerman. Dia ditembak oleh seorang prajurit Kanada yang sedang gugup. Untungnya, kotak rokok menghentikan peluru yang menyasar ke dadanya. Peluru di tangan kanan memutuskan jari tengahnya. Dia akan selalu berusaha untuk menyembunyikan cedera ini selama karir aktingnya nanti.


Setelah pulih, Doohan memutuskan bergabung dengan Artileri Kerajaan Kanada sebagai pilot. Pada awal tahun 1945 dia menerbangkan pesawatnya di antara dua tiang telegraf untuk membuktikan itu bisa dilakukan. Sejak itu dia dikenal sebagai pilot paling gila di Kanada. Setelah perang berakhir, James Doohan mendaftar di sekolah drama Toronto. Kemudian dia tampil di banyak peran di radio, panggung, dan TV. Termasuk serial televisi Amerika yang terkenal seperti Bonanza, Twilight Zone dan Bewitched.


Pada tahun 1966 dia mengikuti audisi untuk serial TV sci fi milik NBC baru yang benar-benar akan mengubah hidupnya. Doohan mendapat peran Chief Engineer Montgomery "Scotty" Scott di Star Trek. Selain memainkan perannya, Doohan juga membantu mengembangkan bahasa Klingon dan Vulcan. Doohan mencintai penggemarnya dan menghadiri lusinan jumpa fans Star Trek.


Dia menjadi sangat ikonik sehingga para penggemar memuji dia karena minat mereka dalam bidang teknik dan astronomi. Di antaranya adalah astronot, Neil Armstrong yang secara pribadi berterima kasih kepada Doohan pada tahun 2004. James Doohan meninggal pada tahun 2005 di usia 85 tahun. Untuk menghormatinya, roket SpaceLoft XL membawa sebagian abunya ke ruang angkasa.


Referensi 1, 2

KOLEKSI THREAD MENARIK

Quote:

Diubah oleh ashibnu 10-02-2020 01:30
nona212red.wangyipilotugal2an541
pilotugal2an541 dan 16 lainnya memberi reputasi
17
6.2K
46
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.