Kamerad.KaskusAvatar border
TS
Kamerad.Kaskus
Kaget Lihat Kondisi Monas Digunduli, DPRD DKI: Kami Kecolongan


KOMISI B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta melakukan sidak ke kawasan selatan Monas. Sekretaris Komisi B dari Fraksi PDI Perjuangan Pandapotan Sinaga merasa terkejut dengan apa yang dilihatnya.

Pasalnya, dari pemberitaan media, Pandapotan mengetahui ratusan pohon yang ditebang itu akan dipindahkan. "Kalau saya melihat ini revitalisasi monas yang katanya memindahkan pohon, nah kita lihat pohonnya dipindah kemana? Apakah cabut akar dan pindahkan ke tempat lain Saya terkejut melihat pekerjaan ini, kok seperti dipaksakan," kata Pandapotan di kawasan selatan Monas, Jakarta, Senin (20/1).

Dari pantauan Media Indonesia, petugas proyek sedang sibuk mengerjakan proyek revitalisasi tersebut. Ratusan pohon sudah raib dengan hamparan tanah luas yang becek akibat pengerjaan proyek tersebut.

"Ini kecolongan lah di depan balai kota kita melihat seperti ini. Kita tahu setelah dari (berita) koran tadi ada pemotongan pohon. Ini kan enggak kelihatan dari jalan. Setelah lihat makin curiga, kita makin pertanyakan," ujar Pandapotan.

Ia menegaskan bahwa jalur Monas adalah ruang terbuka hijau dan tidak boleh sembarangan menebang pohon tersebut. Pandapotan menyayangkan kebijakan Gubernur Anies Baswedan yang melaksanakan proyek revitalisasi tersebut.

Saat sidak pun, perwakilan anggota Komisi B hanya bertemu dengan Kasubag TU UPK Monas, Endratih Fariani dan perwakilan proyektor. Menurut, Pandapotan pihak Monas dan proyektor tidak bisa menerangkan secara baik dan detail atas proyek revitalisasi tersebut. Endratih sendiri baru ditugaskan sejak 13 Januari lalu.

"Pemprovnya enggak ada yang bisa jawab. Makanya kita tunggu pihak Dinas citata. Kami akan panggil Citata nanti. Nanti akan kita koordinasikan dan lapor pimpinan (DPRD)," pungkas Pandapotan. (OL-4).
Ketika Anies Baswedan Gunduli MONAS

=================================================


Salah apa Jakarta punya Gubernur Agung Sejagat seperti ini...
donse123Avatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 54 lainnya memberi reputasi
55
27.4K
243
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.7KThread40.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.