cattleyaonlyAvatar border
TS
cattleyaonly
Taman Laut Olele, Keindahan yang Tersembunyi, Anda Sudah Tahu?
Hulondalo lipu'u
Pilotu tua ola,'u
Lipu'u ilo ponu'u
Dilata oli pata'u

Potongan lagu itu masih membekas dalam ingatan, meski telah 5  tahun berlalu meninggalkan Gorontalo. Ane bersyukur telah berkesempatan menikmati keindahan di propinsi yang berjulukan Serambi Madinah.

Sebagai orang yang terlahir di kawasan yang tidak terlalu jauh dari pantai utara Jawa, sudah pasti pantai-pantai yang sering ane kunjungi adalah deretan pantai di pesisir utara Jawa. Kalaupun ada pantai selain itu ya, Parangtriris.
Apa sih perbedaan yang mencocok dengan pantai yang ane lihat di Gorontalo ini?


Pemandangan sepanjang jalan menuju Olele
Sumber: dokumen pribadi


Taman Laut Olele berlokasi di Desa Olele, Kecamatan Kabila Bone, Kabupaten Bone Bolango. Sewaktu ane melakukan perjalanan ke sini, sepanjang jalan ane disuguhi pemandangan laut yang begitu memukau. Laut saat itu terlihat biru dan begitu eksotis dengan dihiasi bukit-bukit yang menjulang sebagai background. Terus terang, selama ane hidup, baru saat itulah ane melihat laut yang begitu indah dan eksotis.


Pemandangan menuju Olele
Sumber: Dokumen Pribadi

Kira-kira setengah jam lebih berkendara di tepian pantai, mobil harus berbelok ke kanan, memasuki jalan kecil berliku, untuk sampai di kawasan Taman Laut Olele. Saat itu, tanpa sopir yang mahir, sangat tidak direkomdeasikan untuk masuk ke kawasan itu, karena kondisi jalan yang menurun, kecil. berliku dan rusak. Cukup deg-degan juga melintasinya, tapi begitu sampai ke tempat yang kita tuju, rasa itu terbayarkan dengan pesona lautnya.



Pantai Olele memiliki air yang sangat jernih kalau itu sehingga pasir dan batu-batu kecil di dasarnya terlihat jelas. Apalagi ketika sinar mentari menorobos ke dalamnya. Sebagian area pantai dihiasi karang-karang terjal dan tajam, sehingga kita harus berhati-hati jika ingin naik ke atasnya. Dari atas karang kita bisa duduk sambil melihat hamparan pantai nan jernih.

Di beberapa area terlihat larangan untuh surfing maupun diving. Area itu merupakan area konservasi terumbu karang.

Di Pantai Olele cuma menikmati pemandangan atas lautnya? Kurang lengkap Gan! Pemandangan bawah lautnya sangat memesona. Menyajikan berbagai jenis terumbu karang dengan ikan hiasnya yang berenang ke sana kemari. Bagi Agan dan Sista yang suka surving atau diving. Taman Laut Olele ini recomended. Bahkan Nadine Chandrawinata pernah juga diving di tempat ini.

Buat Agan dan Sista yang nggak bisa surving atau diving, jangan berkecil hati. Agan dan Sista tetap bisa kok menikmati indahnya Taman Laut Olele ini dengan menyewa sebuah perahu motor. Sebenarnya, saat berkunjung ke sini, ane dan rombongan hanya bertujuan untuk melihat pantai, dan sama sekali tidak tahu kalau pantai ini menyimpan keindahan di bawahnya, sehingga tak ada satupun yang membawa perlengkapan surving apalagi diving. Jadi kami akhirnya hanya melihat keindahan bawah laut melalui kaca di perahu yang kami sewa. Perahu ini sebagian lantainya terbuat dari kaca sehingga Agan dan Sista bisa melihat berbagai biota laut yang mengagumkan. Selain itu, di tempat ini terdapat spone coral endemik yang tidak ditemukan di tempat lain.




Buat yang hobi menyelam, Taman Laut Olele ini memiliki beberapa spot penyelaman, yaitu Muck Dive, Honneycomb, Traffic Circle dan Jinn Cave yang merupakan favorit para penyelam.

Namun ada hal-hal yang membuat ane kurang merasa nyaman di sana kala itu. Pantai yang tidak jauh dari pemukiman itu terlihat kurang bersih dengan adanya sampah di beberapa tempat dekat pantai. Sangat ane sayangkan hal itu karena terus terang bisa mengurangi mintaa wisatawan untuk berkunjung ke sana. Selain itu di sana hanya ada penginapan yang cukup nyaman untuk kita tinggali apabila ingin menginap di pantai itu. Menurut keterangan pemilik perahu yang kami tumpangi, ada satu penginapan tapi agak susah air (tawar) dan belum ada tempat makan yang memadai. Namun, kala itu para pemerhati lingkungan gencar beraksi di sana.

Saat ini bagaimana kondisinya? Ane berharap Taman Laut Olele semakin bersih dan indah. Serta fasilitas-fasilitas penunjang pariwisata telah dilengkapi sehingga membuat pengunjung tempat itu meningkat.

Tapi Gan, Sist, terkadang terbersit dalam benak ane, sebaiknya tempat itu tetap tak mudah terjamah oleh wisatawan agar kelestarian alamnya lebih terjaga.

Bagaimana kondisi Taman Nasional Olele saat ini? Jika Agan dan Sista tahu, silakan share di kolom komentar ya?

Terima kasih telah membaca thread ini dan happy nice weekend.

Sumber:
Opini pribadi
Gambar : google
di sini
Diubah oleh cattleyaonly 08-12-2019 02:46
denbagoes01Avatar border
nurulnadlifaAvatar border
nona212Avatar border
nona212 dan 43 lainnya memberi reputasi
44
6.3K
114
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Travellers
Travellers
icon
23KThread10.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.