• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Anak Ini Menyesal Memberikan Sosmednya Pada Ayahnya, Tapi Temannya Justru Menyukainya

ayokitakemanaaAvatar border
TS
ayokitakemanaa
Anak Ini Menyesal Memberikan Sosmednya Pada Ayahnya, Tapi Temannya Justru Menyukainya
Dulu ane pikir hukuman paling mengerikan untuk anak zaman sekarang adalah disita handphonenya. Ternyata dugaan ane salah. Ada hukuman yang lebih mengerikan daripada sekedar disita, yaitu social media dipake sama orang tua. Serem banget. Apalagi orang tua kalian tipe yang suka ketawain video-video garing yang ada di grup WA keluarga. Kalo udah gini seremnya udah parah banget.


Seperti yang dialami seorang gadis berusia 15 tahun yang bernama Madelynn ketauan bawa masuk anak laki-laki di pesta tidur (pajama party) oleh orang tuanya. Kedua orang tuanya, Tawnya Ford dan Larry Sumpter, menghukumnya dengan memberikan dua opsi hukuman untuk anaknya itu. Dilarang main handphone selama sebulan atau dilarang main handphone selama 2 minggu tapi social media dipegang oleh orang tuanya. Dan Madelynpun memilih opsi yang kedua. Dan ternyata opsi itu adalaha kesalahan yang akan selalu dia sesali.


Dimana orang tuanya memiliki kekuasaan penuh terhadap seluruh social medianya (instagram dan tiktok) maka kedua orang tuanyapun mulai memposting hal-hal konyol di social media Madelynn. Di hari pertama penyitaan, orang tuanya memposting video ayahnya yang menggunakan pakaian yang cukup feminim sedang menari-nari. Kemudian di postingan berikutnya ayahnya memposting foto candid dirinya yang sedang tiduran di tempat tidur. Sejak postingan-postingan orang tuanya itu, teman-teman Madelynn mulai menunggu postingan terbaru dari ayahnya.



Berbeda dengan teman-temannya. Madelynn justru meminta agar bisa merubah opsinya dan memilih opsi yang pertama. Namun ayahnya menolaknya dan beralasan bahwa masih banyak ide yang harus di posting di social media milik Madelynn. 

Dan berikut postingan-postingan ayahnya di akun Madelynn setiap harinya.







Pada hari ke duabelas, postingan semakin parah. Ayahnya mengajak bibi dan ibunya untuk membuat video. 


Akhirnya sampai pada saat dimana orang tua Madelynn mengembalikan handphone dan social media anaknya. Madelynn pun langsung memposting foto dirinya saat masih kecil dengan sebuah caption yang berarti "aku kembali menjadi lebih manis dari sebelumnya dan siap untuk memililh pilihan yang lebih baik". Namun sayangnya teman-temannya malah protes, karena mereka berharap ayahya kembali memposting di social media miliknya, karena mereka menganggap postingan ayahnya lebih bagus daripada postingan dirinya.

Untunglah ortu ane bukanlah orang yang ngerti cara menggunakan social media. Pake whatsapp aja ortu ane kebingungan gimana make instagram. Tapi gara-gara whatsapp ane juga kena sialnya kalo ada video-video garing di grup WA keluarga emoticon-Frown.


johanneskrauserAvatar border
anasabilaAvatar border
sebelahblogAvatar border
sebelahblog dan 36 lainnya memberi reputasi
37
19.8K
125
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.