JhanzzAvatar border
TS
Jhanzz
Winter War, perang yang mempermalukan Soviet di Perang Dunia II


Soviet terkenal dengan ukuran negara yang amat besar dan disertai dengan kekuatan militer yang amat banyak dan disegani. Maka dari itu, Soviet memulai aksi invasinya ke negara Skandinavia terkecil yang dianggapnya tidak lebih dari sekedar kotoran cicak: Finlandia, dimana daerahnya tertutupi salju. Untuk menunjukkan superioritas militer Soviet, tidak tanggung-tanggung sekitar 1.000.000 infanteri dikerahkan,  1500+ tank, dan 4000 pesawat guna menjaga supremasi udara. Sejatinya Finlandia bukanlah negara yang membuat Soviet berpikir untuk segera menguasainya, namun semua itu berubah ketika Stalin menempati meja pemerintahannya. Mereka mulai mengadakan Invasi karena kehabisan solusi diplomatik terhadap Finlandia. Namun sayang, apa yang mereka lakukan justru menimbulkan kerugian paling fatal dalam sejarah Soviet itu sendiri, meski mereka secara teritorial, menang. Apa yang membuat mereka kehilangan banyak sekali nyawa dan kerugian yang menghancurkan di atas tanah berukuran kecil tersebut?

Spoiler for 1:

 
Spoiler for 2:


Spoiler for 3:


Bisa dikatakan kalau Winter War merupakan Perang Thermophylae Modern, dimana jumlah pasukan penyerang selalu lebih banyak dibandingkan dengan pasukan bertahan, namun korban justru jatuh lebih banyak di pihak penyerang itu sendiri. Adapun faktor yang membuat hal tersebut terjadi:

1. Pasukan Finlandia memiliki moral perang yang tinggi karena mereka ingin mempertahankan negara mereka dari agresor, sementara Soviet kekurangan kemampuan berperangnya karena desakan politik. Tidak hanya itu, efek dari Great Purge telah menjatuhkan mental sebagian dari pasukan Soviet itu sendiri.

2. Pasukan Soviet menganggap remeh pasukan Finlandia yang berjumlah sedikit, sehingga mereka mulai berpikir bahwa taktik spearhead(merangsek maju menuju garis depan lawan) akan membuat mereka memenangkan pertempuran secara instan, namun hal itu tak pernah terwujud: Ganasnya musim salju yang ekstrim membuat mereka justru menjadi samsak tinju bagi pasukan Finlandia yang sudah terbiasa dengan kondisi tersebut.

3. Perlengkapan pasukan Finlandia yang simpel mampu membuat mereka bergerak dengan luwes, dan bermanuver secara gerilya, seperti pengunaan peralatan ski yang juga digunakan oleh pasukan Norwegia ketika invasi German di Norwegia.

Well, terimakasih telah meluangkan waktunya untuk membaca trit ini. See ya in next time.

Source:
https://en.wikipedia.org/wiki/Winter_War
https://en.wikipedia.org/wiki/Battle...f_Suomussalmi
http://www.winterwar.com/Battles/Naykkijaervi.htm
http://www.winterwar.com/weapons.htm
haynadiayuAvatar border
fat.homerAvatar border
dellesologyAvatar border
dellesology dan 38 lainnya memberi reputasi
37
14K
91
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sejarah & Xenology
Sejarah & Xenology
icon
6.5KThread10.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.