• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Euro 2020, 4 Tim Dipastikan Lolos, Belgia Kokoh di Grup I

sanusikaneAvatar border
TS
sanusikane
Euro 2020, 4 Tim Dipastikan Lolos, Belgia Kokoh di Grup I


Kualifikasi Euro 2020 memang belum usai, masih ada beberapa pertandingan yang dapat menentukan hasil akhir untuk menuju ke putaran final Euro 2020. Namun saat ini sudah ada 4 tim yang sudah dapat dipastikan lolos, yakni Belgia, Rusia, Italia, dan Polandia.

Belgia menjadi tim pertama yang berhasil lolos ke putaran final Euro 2020. Pasalnya dari delapan pertandingan kualifikasi, Belgia tak menelan hasil kalah atau pun seri. Langkahnya begitu mulus dengan raihan 24 poin, yang membuatnya kokoh sebagai juara grup I di kualifikasi Euro 2020. Walau pun masih menyisakan 2 pertandingan lagi melawan Russia dan Cyprus, namun Belgia tidak akan goyah dengan hasil apa pun. Jika pada laga melawan Russia kalah, maka Belgia tetap menjadi pemuncak klasemen grup dengan menang selisih gol dari Rusia. Saat ini Belgia sudah berhasil mencetak 30 gol dengan hanya satu kali kebobolan dari tim lawan.



Sementara di grup yang sama, Russia juga dipastikan lolos ke putaran final bersama Belgia dengan saat ini berada di posisi 2 klasemen grup dengan 21 poin. San Marino sebagai lawan terakhir di kualifikasi jelas akan menjadi partai hiburan mengingat San Marino saat ini belum pernah menang 1 pertandingan pun dan menelan 43 kebobolan dari tim lawan.

Italia Kembali


Gagalnya Italia pada kualifikasi Piala Dunia 2018 lalu jelas menjadi hasil buruk Italia di kancah Internasional. Namun sekarang dengan wajah yang berbeda, Italia mampu bangkit dan begitu kokoh sebagai juara grup J kualifikasi Euro 2020. Dari 7 pertandingan yang telah digelar, Italia belum pernah menelan kekalahan dan hasil seri. Sama dengan Belgia, Italia begitu mulus berjalan di Grup J dengan meraih 21 poin hingga saat ini dan tentunya sudah dipastikan lolos ke putaran final Euro 2020.

Spanyol Menyusul


Selain itu, Polandia pun dipastikan lolos ke putaran final Euro 2020 karena saat ini berhasil meraih 19 poin di grup G dari 8 pertandingan dan dipastikan tidak dapat dikejar oleh Macedonia dan Slovenia yang sekarang masih di posisi ke 3 dan 4 dengan poin 11. Sementara Spanyol juga akan segera menyusul karena telah meraih 19 poin dari 7 pertandingan dan terpaut jauh dari Romania dengan 13 poin di grup F.
Diubah oleh sanusikane 14-10-2019 06:05
kumaniaksAvatar border
kumaniaks memberi reputasi
1
1.2K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.9KThread10.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.