blueshuriken
TS
blueshuriken
Rayakan Hallowen dengan Berbagi Kebahagiaan


Halloween, apakah itu? Menurut sumber yang saya baca, Halloween adalah sebuah perayaan yang berasal dari bangsa Celtic, yaitu nenek moyang bangsa eropa, yang dilaksanakan setiap tanggal 31 Oktober.

Bangsa Celtic percaya bahwa akhir Oktober merupakan hari dimana pembatas antara dunia manusia dan dunia orang mati terbuka.source



Memasuki Oktober, suasana Halloween sudah terasa di mana-mana. Tidak hanya di negara asalnya saja, tapi juga hampir di seluruh penjuru dunia. Di Indonesia sendiri, sebagian orang merayakannya, terutama dari kalangan artis dan ekonomi menengah ke atas. Padahal sudah jelas sekali, kan? Itu bukan tradisi kita. Namun tetap saja kita tak bisa menyalahkan.


Sebenarnya, bagi masyarakat biasa pun bisa merayakannya, tentu dengan cara-cara sederhana dan tak memakan banyak biaya. Adapun beberapa hal yang bisa dilakukan dalam menyambut hari Halloween yang saya sarankan berikut ini. Silakan disimak!



1. Menonton Film di Rumah


pict

Salah satu cara sederhana yang bisa dilakukan adalah dengan menonton film bersama keluarga di rumah. Gansis bisa memilah beberapa film yang sesuai tema Halloween seperti Casper, Harry Potter dan film-film menarik yang lain. Cara ini termasuk paling hemat karena gansis tak perlu mengeluarkan biaya tambahan, terlebih jika sudah tersedia kaset CD di rumah.



2. Mengundang Teman-Teman ke Rumah


pict

Jika gansis menyukai suasana ramai, bisa mengadakan pesta kecil-kecilan di rumah. Tak perlu memakai kostum-kostum dan segala macam hal ribet lainnya, cukup sediakan saja beberapa cemilan agar meriah. Mengajak teman-teman saling mengobrol santai dan berbagi keceriaan bisa mempererat persaudaraan dan menambah kehangatan hubungan pertemanan.


3. Berbagi Makanan ke Tetangga


pict

Gansis ketahuilah, dengan berbagi kita bisa mendapatkan kebahagiaan tersendiri. Jika dirasa cukup mampu dan memiliki waktu luang, gansis bisa membuat beberapa kue kering atau makanan bertema Halloween lainnya dan membaginya ke tetangga sekitar komplek. Atau, jika gansis memiliki budget lebih, bisa juga menyertakan souvenir bertema serupa. Merasakan suasana Halloween dengan berbagi ke sesama jauh lebih baik daripada merayakan di rumah sendirian.




Gansis, memang tak semua orang diharuskan mengikuti tradisi tersebut, terlebih lagi di Indonesia karena itu bukan tradisi kita. Semua bergantung pada kepercayaan masing-masing saja. Jika tak suka, tak perlu menghujat, jika pun suka tak perlu berlebihan. Tetaplah dalam koridor wajar dan sesuai porsi agar tidak menimbulkan pertentangan.


Demikian yang bisa saya sampaikan tentang perayaan tradisi Halloween. Masing-masing orang tentu memiliki cara sendiri untuk merayakannya, semoga saran yang saya berikan bisa menjadi rekomendasi bermanfaat.
Diubah oleh blueshuriken 11-10-2019 14:01
ceuhettysebelahblogzafinsyurga
zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
172
1
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.