• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Gokil! Teknologi Kendaraan Listrik Udah Nyampe ke Kendaraan Tambang Gan

GENKBOLAvatar border
TS
GENKBOL
Gokil! Teknologi Kendaraan Listrik Udah Nyampe ke Kendaraan Tambang Gan

Beberapa waktu belakangan, popularitas kendaraan listrik mulai keliatan GanSis. Banyak pabrikan otomotif yang udah mengeluarkan jagoan mereka di kelas kendaraan berbasis elektrik. Entah itu dalam bentuk sepeda motor atau kendaraan roda empat. Walaupun masih dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, tapi dengan kesadaran sayang lingkungan, masyarakat mulai tertarik untuk memiliki kendaraan listik.

Sejauh ini kita banyak melihat untuk kendaraan roda empat, tekonologi elektrik baru diterapin pada mobil pribadi alias mobil berukuran kecil. Tapi jika melihat lebih dalam lagi tentang perkembangan kendaraan listrik, ternyata teknologi ini udah diterapin pada kendaraan tambang yang ukurannya super besar alias mobil dump truck.

Kini dump truck yang hilir mudik di area pertambangan gak lagi ngeluarin polusi GanSis. Ini terlihat di sebuah area tambang di Biel, Swiss. Mereka mengoperasikan sebuah dump truck berbobot 110 ton yang mengusung teknologi listrik. Kendaraan ini diberi nama eDumper. Mobil ini dibikin oleh Kuhn Schwitz dari basis Komatsu HB 605 – 7.

Kendaraan listrik berukuran besar ini memiliki baterai seberat 4,5 ton (buset itu baterai berat banget). Mobil ini mampu mengubah energi pengereman menjadi energi listrik yang disimpan dan dikembalikan ke baterai. Teknologi ini disebut dengan regenerative braking system. Jadi semakin berat beban truck, maka akan semakin kuat pengereman, dan listrik yang dihasilkan juga akan semakin banyak.

Kendaraan ini dinilai cukup menghemat biaya produksi. Dengan bermodal baterai 600 kWh atau 7 kali baterai Tesla model S 75Ds, eDumper ini bisa menghemat 50 ribu ton diesel tiap tahun dan juga mengurangi emisi CO2 sebesar 1,3 juta kg tiap tahunnya.



isu152Avatar border
isu152 memberi reputasi
1
1.7K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.7KThread14.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.