AdelineNordicaAvatar border
TS
AdelineNordica
7 Kostum Seram untuk Pesta Halloween. GanSis Mau Mencobanya?




Hai, GanSis. Hallowen tinggal menghitung hari. Bagi yang merayakan mungkin sudah mempersiapkan pernak-pernik, pakaian, beragam makanan lezat serta unik, tempat nongkrong yang gothic, film horor, dan trick or treating.


Aku mau merekomendasikan tujuh kostum seram Halloween. Apalagi jika dikenakan di malam hari dengan musik dan penerangan yang temaram. Bisa saja teman-teman GanSist akan menganggap hantu atau tokoh villain sebenarnya. Hehe.


Ok, GanSis langsung saja kita intip beberapa pakaian untuk pesta Helloween.



1. Soul Taker atau El Maut



Kostum Soul Taker. Sumber


Siapa sih yang tidak mengenal si pencabut nyawa ini? Tidak hanya di film atau novel saja namanya dijadikan tokoh menakutkan, tapi juga di beberapa serial komik. Beragam versi sering mengambarkan karakter dengan jubah hitam, wajah tengkorak, dan tak lupa ciri khas tongkat sabitnya. Ada pula yang melukiskan makhluk ini dengan sepasang sayap.


Menakut-nakuti teman dengan kostum maksimal seperti ini menjadi tantangan tersendiri. Apalagi ditunjang dengan aksesoris dan tongkat. Malam Hallowen akan menjadi lebih seru.

Dekati teman GanSis dengan wajah tanpa ekpresi jika tanpa penutup wajah. Rias wajah sepucat mungkin. Kalau tidak mau repot GanSist bisa memilih kostum dengan petutup wajah untuk menimbulkan kesan misterius. Kostum ini cocok untuk memainkan trick or treatingdari rumah ke rumah.



2. Spooky Ghost (Hantu Spooky)



Kostum Spooky Ghost. Sumber


Kostum hantu ini adalah kombinasi dari El Maut. Bentuknya dengan jubah simpel dan membawa lentera menjadi ciri khas tersendiri. Cocok untuk GanSist yang tidak suka riasan terlalu banyak. Hantu ini masih satu kelompok dengan Soul Taker sebagai Grim Reaper. Tambahkan lentera tengkorak sebagai pelengkap untuk menambah kesan horor.



3. Nun


Kostum Suster Mary Catherine. Sumber


Bagi penggemar Suster Mary Catherine di film Nun dapat memilih pakaian ini sebagai kostum utama. Karakter suster yang tengah kerasukkan dapat menambah nuansa kelam pada pesta. Berikan kesan wajah menakutkan pada make up sista dan bersiaplah melihat reaksi teman anda. Bisa jadi mereka menjerit histeris. Apalagi sista bisa memainkan peran dengan maksimal sebagai korban exorcist. Sista berani?



4. Chucky


Kostum Chucky. Sumber


Zombie, manusia serigala, vampir, dan moster klasik sedikit mulai tergantikan perannya oleh pembunuh berdarah dingin. Ingin pergi ke pesta tapi malas mencari kostum? Yups, kostum Chucky bisa menjadi pilihan. Coba periksa lemari GanSis. Siapa tahu ada baju kaus lengan panjang dan jumsuitdi sana. Tambahkan sepatu kets dengan warna senada dan topeng psikopat. Taraaa! Chucky siap beraksi.



5. Pennywise



Kostum Pennywise. Sumber


IT atau lebih akrab disapa badut Pennywise adalah karakter yang tercipta dari novel Stephen King. Kemudian diadaptasi ke dalam film. Makhluk intergalaksi yang suka menebarkan teror di bumi, terutama pada anak-anak. Ia pemakan rasa takut pada manusia setiap dua puluh tujuh tahun sekali.

Kostum Pennywise bisa menjadi pilihan untuk GanSis penggemar alien yang sedang menyamar. Berikan senyum menyebalkan kepada mereka. Jika ingin semarak, bawa beberapa balon merah yang diikat ke pergelangan tangan sebagai pelengkap tokoh penebar fobia ini.



6. Penyihir Voodo


Kostum Penyihir Voodo. Sumber


Sista sering melihat tampilan penyihir voodo ini di televisi misteri? Tidak ada salahnya mencoba kostum ala-ala Marie Laveau si ratu voodo. Lebih gothicdengan warna serba gelap dan kalung unik berbentuk tulang. Lengkapi juga dengan boots hitam, tongkat, dan ular mainan. Kostum ini bisa menjadi alternatif untuk sista yang ingin tampil trendi, tapi tidak menghilangkan aura mistis.



7. Ghost Pirate (Hantu Bajak Laut)



Kostum Hantu Bajak Laut. Sumber


Agan penggemar Pirates of Caribbean bisa mencoba kostum simpel ini. Pakaian compang-camping dan kusam, topeng kerangka lateks, boots, dan pedang menjadikan agan hantu yang menakutkan akan membuat intimidasi menjadi lebih mudah. Pesta Halloween agan akan lebih meriah jika sedikit berimprovisasi bersama teman-teman. Yeah! Perompak siap berburu harta karun.


Bagaimana GanSis? Sudah ada kostum yang siap dikenakan saat pesta? Semoga thread-ku menjadi inspirasi GanSis untuk Halloween nanti. Kalau kalian ada ide lain jangan lupa tinggalkan cendol dan komen ya. Kita diskusi bersama-sama.

GanSist suka cerita horor? Mampir ke tulisanku ini ya Thread hororkudan ini.

GIF
ceuhettyAvatar border
sebelahblogAvatar border
zafinsyurgaAvatar border
zafinsyurga dan 13 lainnya memberi reputasi
14
3.6K
33
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.