uratkumbangAvatar border
TS
uratkumbang
Meski Lebih Dulu Melobi, Gerindra Legowo Gibran Mendekati PDIP


Solo - Putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, mendekat ke PDIP setelah pertemuannya dengan Ketua DPC PDIP Surakarta FX Hadi Rudyatmo. Ternyata, jauh sebelum itu, Partai Gerindra sudah lebih dahulu melobi Gibran.

Hal tersebut disampaikan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Surakarta Ardianto Kuswinarno. Dia mengaku sempat mendekati Gibran, namun belum memperoleh jawaban.

"Setelah ramai survei-survei tentang Mas Gibran, saya coba telepon, belum sempat ketemu. Beliau cuma tertawa, belum ada jawaban, katanya masih jauh," kata Ardi kepada detikcom, Kamis (19/9/2019).

Mengenai pertemuan Gibran dengan Rudy, dia mengaku tidak heran. Ardi sudah menduga arah politik Gibran tak jauh dari ayahnya.

"Saya paham Mas Gibran anginnya ke sana. Buah jatuh tidak jauh dari pohonnya. Ya saya apresiasi," ujar dia.

Pihaknya pun hingga saat ini belum memutuskan sikap untuk Pilkada Solo 2020. Dia menunggu DPP Partai Gerindra, yang berencana akan turun ke Solo dalam waktu dekat.

"Tidak tertutup kemungkinan kami bergabung ke PDIP, semua kan kembali ke DPP. Kami menunggu DPP, yang katanya mau turun ke Solo. Tapi saya belum tahu nanti ke Solo itu bawa jago sendiri atau mau mendukung siapa," kata dia.

Kemungkinan merapat ke PDIP pun, kata dia, sangat mungkin terjadi. Apalagi hubungan PDIP dengan Gerindra mulai mesra kembali seusai gelaran Pemilu 2019.

"Sejak sebelum 2014 kan memang Pak Prabowo, Pak Hashim, punya kedekatan emosional dengan Pak Jokowi, Bu Mega. Cuma karena politik saja terlihat jauh. Tapi kemarin kan kembali terlihat mesra. Bisa saja nanti bergabung ke PDIP," tutupnya.

Seperti diketahui, Gibran menemui FX Hadi Rudyatmo untuk menanyakan mekanisme pencalonan cawalkot Surakarta. Rudy mensyaratkan bahwa cawalkot yang mendaftar di PDIP haruslah memiliki kartu tanda anggota (KTA) PDIP.

Sementara itu, Gibran masih belum menyatakan kepastian akan maju dalam Pilkada 2020. Dia juga belum memastikan akan mendaftarkan diri sebagai kader PDIP.

"Ya nanti saja. Nanti kalau waktunya sudah pas," kata Gibran, Rabu (18/9).


Sumur: https://m.detik.com/news/berita-jawa...mendekati-pdip


Jadi rebutan partai niih..

tien212700Avatar border
tien212700 memberi reputasi
1
1.6K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.