• Beranda
  • ...
  • Android
  • OPPO A9 2020 Dijual 3 Jutaan, Apa Hebatnya Smartphone ini?

GENKBOLAvatar border
TS
GENKBOL
OPPO A9 2020 Dijual 3 Jutaan, Apa Hebatnya Smartphone ini?
OPPO A9 2020 resmi meluncur di pasar smartphone tanah air GanSis. Smartphone keluaran OPPO cukup menyita perhatian banyak orang karena spesifikasi yang digandengnya. Gak tanggung – tanggung, ponsel ini memilki empat kamera belakang yang fungsinya berbeda – beda untuk setiap kamera. Lebih gokilnya lagi, ini barang cuman dijual di angka 3 jutaan rupiah GanSis.


Untuk ukuran smartphone yang membawa teknologi empat kamera belakang, menurut Ane harga yang ditawarkan cukup menggiurkan GanSis. Emang apa sih hebatnya smartphone ini jika di compare dengan smartphone lain yang harganya 3 jutaan?

1. Kamera

Fitur yang satu ini memang jadi seling point dari perangkat yang satu ini GanSis. Gak hanya karena jumlah kamera nya GanSis. Tapi sensor yang digunakan juga oke. Untuk main kamera, OPPO menyematkan kamera dengan resolusi 48 MP. Selanjutnya ada kamera ultra wide 8 MP yang sudut pengambilan gambarnya sebesar 119’.

Jika dilihat smartphone lain yang harganya 3 jutaan, kebanyakan mereka menggunakan main kamera dengan resolusi 16 MP – 24 MP.

2. RAM dan ROM

Jagoan baru OPPO ini dipersenjatai dengan RAM dan ROM yang cukup besar GanSis, yakni RAM 8 GB LPDDR4x dan memori 128 GB UFS 2.1. Kapasitas yang segitu besar bakal memberikan ruang yang cukup lowong untuk menyimpan foto, video, dan file – file yang ukurannya besar. Untuk ukuran smartphone seharga 3 jutaan, RAM dan ROM seukuran ini kalau menurut Ane udah gede banget GanSis. Soalnya ponsel lain yang harganya sama, kebanyaka RAM – nya antara 4 – 6 GB, dan ROM 64 GB.

3. Baterai

Untuk urusan daya, OPPO menyematkan baterai yang cukup besar GanSis, yakni berkapasitas 5.000 mAh. Dengan kapasitas sebesar ini pengguna bisa menggunakan lebih dari 19 jam dalam pemakaian normal. Ponsel ini juga dilengkapi dengan fitur pengisian daya reverse charging dengan memanfaatkan fitur OTG. Dijamin puas GanSis pakai handphone dengan kapasitas baterai segini.

4. Audio

OPPO A series terbaru ini hadir dengan speaker stereo ganda. Dengan teknologi ini, kualitas suara yang dihasilkan mengalami peningkatan yang cukup signifikan GanSis. Efek suaranya juga udah Dolby Atmos GanSis, jadi lo bisa nikmatin musik dan video dengan audio yang oke punya.

Itulah beberapa kehebatan yang dimiliki ama smartphone ini GanSis, dimana kehebatan itu mungkin belum lo dapetin di smartphone lain yang harganya di angka 3 jutaan. 


Diubah oleh kaskus.infoforum 20-09-2019 09:54
DhikaprasetyoAvatar border
h.arielAvatar border
FadliashiAvatar border
Fadliashi dan 2 lainnya memberi reputasi
3
6.2K
30
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Android
Android
icon
29.4KThread12.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.