• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Jalan Panjang Untuk Mengembalikan Generasi Emas Olahraga Indonesia

kiehartantoAvatar border
TS
kiehartanto
Jalan Panjang Untuk Mengembalikan Generasi Emas Olahraga Indonesia



Jalan Panjang Untuk Mengembalikan Generasi Emas Olahraga Indonesia


source picture

Harus diakui memang ada yang salah dengan dunia olahraga indonesia sejak beberapa tahun terakhir ini, kita seperti terlena dan seakan sulit untuk mengejar prestasi, bahkan atlet-atlet dari olahraga dari indonesia sudah tidak lagi menjadi momok menakutkan untuk negara-negara lain,
kalau pun atlet kita masih bisa mencetak prestasi bagus itupun terbatas dan sangat sedikit.
Semisal atlet dari dunia bulutangkis, kita semua tahu persis jika pencetak prestasinya lebih sering dia lagi dia lagi, salah satunya duo minions alias kevin sanjaya dan marcus gideon, selebihnya tidak ada, walaupun ada prestasinya pun terbilang tidak konsisten.
Padahal jika kita berkaca pada beberapa tahun sebelumnya prestasi bulutangkis indonesia itu luar biasa, hampir di setiap ajang bergengsi bulutangkis atlet indonesia sangat ditakuti oleh lawannya, baik di sektor partai tunggal putra/putri, ganda putra/putri atau campuran.
Ya inilah kondisi yang terjadi pada hampir seluruh cabang olahraga di indonesia saat ini, tidak hanya di bulutangkis, walaupun lagi-lagi harus kita syukuri memang bulutangkis setidaknya sampai saat ini masih mampu memberikan prestasi membanggakan sekalipun tidak sebanyak dahulu.


source picture

Tetapi hampir dari seluruh cabang olahraga indonesia yang bermasalah dan prestasinya menurun, cabang olahraga sepakbola lah yang menurut ane paling parah dan terlihat tidak ada kemajuan dari tahun ke tahun, malah bukannya tidak ada kemajuan, prestasi sepakbola indonesia bisa dibilang justru berjalan mundur.
Permasalahan selalu saja ada di tubuh PSSI yang sejatinya adalah badan yang menaungi sepakbola indonesia secara profesional,
logikanya bagaimana bisa kita berharap prestasi diraih timnas sepakbola jika dari sisi lembaganya aja bermasalah.
Dan lucunya, PSSI berharap prestasi dari timnas sepakbola indonesia dari cara yang instant, salah satunya dengan NATURALISASI PEMAIN ASING serta merekrut pelatih mahal untuk membawa timnas indonesia meraih prestasi, dan hasilnya apa?
PRESTASI NOL BESAR hingga saat ini.


source picture

Padahal jika kita melihat timnas-timnas di kelompok usia muda, semisal di U-15 hingga U-22 prestasi indonesia bisa dibilang tidaklah buruk,
penampilan timnas garuda muda indonesia sangat menjanjikan, tapi begitu mereka menjadi timnas senior, penampilannya justru sangat menurun dan buruk,


source picture

Saat ini ane cuma berharap, jika pemerintah, baik presiden ataupun menteri terkait untuk berani bersikap sangat tegas dalam memperbaiki prestasi olahraga di indonesia,
kita butuh solusi yang cerdas dan tepat untuk mengembalikan generasi emas olahraga indonesia di dunia internasional,
harapan itu masih ada, dan semoga indonesia mampu melakukan itu semua dengan baik.


emoticon-televisiemoticon-Cendol Gan emoticon-televisi


Penulis : Kie hartanto

KIEHARTANTO-KASKUS 2019
Diubah oleh kiehartanto 13-09-2019 12:29
periscopeAvatar border
anasabilaAvatar border
anasabila dan periscope memberi reputasi
2
392
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.