kostanbabeAvatar border
TS
kostanbabe
Vape Tidak Lebih Aman Dari Rokok, Begini Mengatasi Candunya



Berawal dari kabar bahwa adanya 3 orang asal Amerika Serikatyang mengalami sakit paru-paru secara misterius, bahkan ada 450 orang yang terkena dampak akibat mengonsumsi vape hingga koma. Ane ingin sedikit membahas soal vape ini. Dan kabarnya mereka yang mengalami sakit tersebut dikarenakan liquid vape yang dikonsumsi berisikan kanabis atau ganja serta produk lainnya yang mengandung minyak vitamin E pada cairan vape. Namun sayangnya, sakit yang dialami oleh warga Amerika Serikat belum dapat dibuktikan secara ilmiah bahwa adanya kanabis dan zat lain yang menyebabkan kematian, sebab dari 450 kasus yang dilaporkan akibat vaping tersebut, pihak berwenang belum dapat memastikan penyebabnya karena tidak ditemukan zat yang sama dari semuanya.

Berkaca dari kasus tersebut, alih-alih ingin berhenti merokok konvensional dengan cara mengonsumsi vape nyatanya vape juga membuat kecanduan para penikmatnya, sehingga dapat menimbulkan beragam penyakit. Kali ini ane akan sedikit kasih informasi terkait hal-hal yang bisa mengurangi konsumsi vape.


Zerosmoke


Zerosmoke ini sudah sangat populer di kalangan perokok aktif. Zerosmoke ini bukan untuk dikonsumsi tetapi cara menggunakannya adalah dengan ditempelkan di telinga. Alat ini berbahan dasar magnet yang mana nantinya akan dapat mengurangi minat seseorang untuk merokok. Dan perlu diketahui bahwa alat ini sudah direkomendasikan oleh para tenaga medis.


Oats


Peneliti di Jepang sudah membuktikan bahwa oats dapat mengurangi rasa ingin merokok bagi seseorang. Bahkan oats bisa mengurangi kenginginan tersebut hingga 50%. Itu artinya mereka yang mengkonsumsi oats secara rutin akan lebih berpikir dua kali jika ingin merokok. Kenapa hal itu bisa terjadi, karena oats bersifat mengenyangkan maka alangkah baiknya dikonsumsi setelah makan berat sebagai bentuk cemilan.


Permen Karet


“Duh mulut asem nih abis makan gak ngerokok”. Ini kalimat yang sering dijadikan alasan para perokok aktif untuk menghisap 1-2 batang rokok setelah makan berat. Hal tersebut sebenarnya bisa dikurangi secara perlahan jika mulut kita tidak langsung kosong setelah makan berat. Maka dari itu coba kunyahlah permen karet agar mulut tidak diam dan tidak terasa “asam”. Selain itu carilah rasa netral seperti mint agar tidak terlalu manis di mulut.

--------------------------------

Intinya adalah, jangan biarkan mulut Anda terlalu lama diam. Ganti rokok/vape dengan cemilan yang menyehatkan. Biar apa? Biar hidup jauh lebih sehat dan tidak boros karena asap.


Diubah oleh kostanbabe 10-09-2019 10:59
az.freakAvatar border
indramamothAvatar border
indramamoth dan az.freak memberi reputasi
2
3K
30
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.