rizkierama
TS
rizkierama
Tidak Punya Waktu Bersama Pasangan..?

Tidak ada waktu bersama pasangan..?


Assalamualaikum Wr. Wb
Selamat malam semuanya dan semoga agan-agan sekalian dalam keadaan sehat walafiat.


Tidak ada waktu bersama pasangan tentu terkadang membuat kita jenuh dalam menjalani suatu hubungan.
Ini mungkin adalah hal yang sering terjadi pada setiap pasangan, mungkin bagi yang masih berpacaran ataupun terutama mungkin bagi yang sudah menikah, atau berkeluarga. Terlebih lagi ini mungkin saja terjadi pada pasangan yang keduanya sangat sibuk dengan pekerjaannya masing-masing yang membuat waktu untuk saling bertemu itu "tidak cukup".


Dan satu persatu masalah bisa muncul karena adanya pergeseran atau perubahan besar dalam hubungan, dimana dari sebuah pasangan yang sebelumnya sering bertemu dan memiliki banyak waktu menjadi jarang bertemu dan memiliki sedikit waktu ataupun sebaliknya, yang mungkin dikarenakan oleh pekerjaan dan faktor-faktor lainnya. Atau masalah pun mungkin akan muncul disaat sebuah hubungan terasa mulai datar dan membosankan. Di saat seseorang hanya merasa diterima begitu saja dalam sebuah hubungan, di saat seseorang mulai merasa jenuh, tidak diperhatikan ataupun didengar lagi, di saat kita terlalu sibuk dengan pekerjaan dan semua terasa berlalu begitu cepat sampai kita lupa ataupun mengabaikan waktu kita untuk meluangkan waktu bersama pasangan.


Sumber : today.com

Sebenarnya, berapa banyak waktu yang dibutuhkan pasangan untuk menghabiskan waktu bersama untuk hubungan yang sehat? Apa yang ideal bagi pasangan yg hanya memiliki sedikit waktu untuk bersama?


Jawaban sebenarnya adalah kita tidak bisa mengatakan ada waktu minimum yang diperlukan sebuah pasangan untuk menghabiskan waktu bersama. Bahkan yang memiliki banyak waktu bersama di dalam rumah pun terkadang tidak luput dari suatu masalah ketika salah satunya hanya bermain ponsel sepanjang malam.

Baca juga :

Karena yang terpenting adalah seberapa baik kita berkomunikasi bersama pasangan, bahkan disaat kita tidak bersama pasangan secara langsung. Jika kita masih berkomunikasi secara baik, tentu saja itu akan menghilangkan kekhawatiran pasangan, kesalahpahaman dan mengobati perasaan pasangan agar tidak merasa diabaikan dan kesepian. Memang kita tidak bisa mengalahkan waktu yang berkualitas saat bersama secara langsung, tetapi komunikasi yang baik lah yg tetap menjaga hubungan kita tetap harmonis disaat kita berjauhan dengan pasangan.


Sumber : cbhs.com.au

Bagi yang sudah menikah, disaat kita hanya memiliki sedikit waktu karena pekerjaan, berikanlah pelukan atau ciuman sesaat sebelum pergi bekerja. Bisa juga disertakan sang istri memberi semangat kepada sang suami dan suami memberi pujian kepada sang istri. Hanya butuh satu menit. Satu menit yang benar-benar bisa memperdalam sebuah hubungan dan menjaga keharmonisan. Disaat pulang, lakukan hal yang sama. Dan bagi yang masih berpacaran maupun yang sudah menikah, jika memungkinkan, kirim beberapa pesan singkat ataupun whatsapp di siang hari atau di jam-jam sibuk, meskipun hanya sebatas menanyakan kabar pasangan yang di sertai emoji berbentuk hati di akhir pesan.


Sumber : zoosk.com

Itu adalah hal-hal kecil yang memakan waktu sangat sedikit tetapi membuat perbedaan dalam hubungan bersama pasangan.



Demikian thread ane yang singkat ini, semoga agan-agan sekalian makin sayang sama pasangannya masing-masing, jangan sama pasangan orang ya hheheheh.
Mohon maaf bila ada kesalahan dan silahkan ditambahkan bila ada kekurangan.
Wassalamualaikum Wr. Wb




Sumber : LINK
Diubah oleh rizkierama 03-10-2019 21:35
fira262kudanil.laShyesun.pucha
Shyesun.pucha dan 6 lainnya memberi reputasi
7
6.6K
137
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & Family
icon
8.8KThread9.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.