AboeyyAvatar border
TS
Aboeyy
Keajaiban Mata, Kamera Super Canggih yang Harus Dipakai Tepat Guna



Ketika kita memejamkan mata, lalu dapat membayangkan wajah seseorang, atau objek lainnya dengan jelas, itu karena otak kita masih menyimpan imageyang pernah ditangkap oleh mata.

Ya, ibarat kamera, mata adalah kamera digital yang punya resolusi super tinggi, dan punya memori penyimpanan yang kapasitasnya tak terbatas. Resolusi kamera DSLR tertinggi saat ini adalah 75 MP, dan kapasitas kartu memori terbesar adalah 1 TB. Lalu bagaimana dengan mata yang dimiliki manusia?



Pada pandangan lurus ke depan, mata dapat menangkap objek dengan resolusi 576 MP, sedangkan saat melirik ke samping dengan sudut 90 derajat, daya tangkapnya mencapai 324 MP. Dengan resolusi sebesar itu, maka Triple Camera yang diadopsi oleh gadget-gadget flagship pun takkan mampu menandinginya, walau hanya untuk sebelah mata.



Mata merupakan salah satu panca indra penting yang sangat menakjubkan bagi manusia. Ia dapat menggambarkan berbagai kondisi di sekitarnya, yang secara otomatis menyimpan apa saja yang pernah dilihatnya, walau itu hanya sekilas.

Di sini Ane tidak akan menguraikan tentang struktur dan anatomi mata, tapi hanya menjelaskan keajaiban mata dan penggunaannya.

Berikut di antara keajaiban mata:


1. Kornea Mata Tak Memerlukan Aliran Darah

Jika kulit kita tergores sedikit saja, biasanya akan langsung mengeluarkan darah. Hal disebabkan kulit manusia dan semua organ tubuh lainnya mempunyai pembuluh darah, untuk menyuplai oksigen, sehingga sel-sel tubuh tidak mati.

Namun kornea sebagai bagian dari mata, sama sekali tidak memerlukan darah, dan tak mempunyai pembuluh darah.


2. Otot Paling Kuat

Setiap anggota tubuh mempunyai otot sebagai tenaga penggeraknya, begitu juga dengan jaringan mata. Hanya saja, dibandingkan dengan otot yang lain, otot mata paling kecil ukurannya, namun paling besar kekuatannya.

Karena itu, mata mampu bekerja 24 jam nonstop, meski di saat kita tidur.


3. Berkedip 25 Ribu Kali Setiap Hari

Tanpa kita sadari dan tak pernah kita hitung, sesungguhnya mata kita berkedip tidak kurang dari 25 ribu kali dalam sehari. Tujuannya agar mata selalu basah (berpelumas), dan menjaga mata dari objek asing, seperti debu, dsb.


4. Dapat Membedakan 10 Juta Warna

Warna dasar dalam dunia elektronik ada tiga, yaitu Red, Green, dan Blue (RGB). Warna merah, hijau dan biru ini jika dipadukan akan melahirkan jutaan warna baru. Sebuah kamera tentu saja tidak dapat mengenali semua warna itu, melainkan hanya warna yang paling mendekati warna dasar saja.

Beda dengan mata, yang dapat melihat 10 juta warna yang berbeda. Artinya lensa mata jauh lebih tajam dan detil dalam menangkap warna.


5. Pantulan ‘Red Eyes’ Ketika Dipotret



Pernahkah GanSis mengambil foto seseorang, dan hasilnya matanya terlihat menyala merah? Dalam dunia fotografi, ini disebut dengan ‘Red Eyes’.

Red Eyes ini terjadi hanya pada mata manusia, karena flash yang memantul dari pembuluh darah di retina mata. Pada mata binatang, bukan terlihat merah, melainkan hijau, karena hewan tidak memiliki lapisan sel ekstra di belakang retina.
***
Nah, jika sudah mengetahui kelebihan dan keajaiban mata, bagaimana menggunakannya yang tepat guna?

Ya, seperti kamera, tentu kita tak asal jepret dan menyimpannya di memori. Sebelum mengambil gambar, kita pilih dulu objek terbaik, cari View Angle (sudut pengambilan) yang terbaik.

Setelah itu, foto diseleksi lagi, mana yang bagus, mana yang jelek, blur dan sebagainya, lalu dihapus. Nah begitu juga dalam menggunakan mata.(*) Ref 1 Ref 2 Ref 3 Ref 4
Diubah oleh Aboeyy 12-08-2019 10:22
vly69Avatar border
aibicidicionAvatar border
alifrian.Avatar border
alifrian. dan 19 lainnya memberi reputasi
20
7.6K
85
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sains & Teknologi
Sains & TeknologiKASKUS Official
15.5KThread10.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.