dwirahma644Avatar border
TS
dwirahma644
8 Larangan Saat Umroh yang Harus Anda Perhatikan

   
Melaksanakan ibadah umroh merupakan impian seorang muslim. Saat umroh, jamaah harus menempuh perjalanan jauh hingga ke Tanah Suci. Agar perjalanan jauh ini tidak sia-sia, tentunya jamaah harus mematuhi setiap tata cara umroh yang telah disyariatkan. Selain tata cara umroh yang harus dipatuhi, ada larangan saat umroh yang harus diperhatikan calon jamaah. Berikut adalah larangan tersebut.
 

1.     Larangan dalam Hal Berpakaian
Bagi pria, ada larangan dalam hal berpakaian. Larangan selama umroh untuk laki-laki adalah :
·        Dilarang memakai pakaian yang terdapat jahitan. Untuk pakaian dalam, pria bisa menggunakan pakaian dalam khusus yang tidak berjahit, yang banyak dijumpai di toko perlengkapan umroh dan haji.
·         Menggunakan sepatu hingga menutupi mata kaki. Pilihlah alas kaki yang terbuka, dan tetap menunjukkan mata kaki.
·        Menggunakan penutup kepala yang melekat. Namun, pria tetap diperbolehkan memakai payung untuk melindungi diri dari terik matahari.
Sementara itu para wanita juga memiliki larangan saat umroh dalam hal berpakaian. Saat umroh, wanita dilarang menggunakan penutup tangan yang menutupi telapak tangan. Wanita juga dilarang menutupi wajah, misalnya menggunakan cadar saat melakukan ibadah umroh.

2.     Larangan Memakai Wewangian
Setelah melakukan niat ihram, jamaah umroh dilarang memakai wewangian dengan sengaja. Wewangian yang dimaksud adalah yang menempel di baju maupun badan. Para ulama mengungkapkan bahwa memakai wewangian merupakan bentuk kemewahan, yang seharusnya tidak dilakukan oleh jamaah umroh.

Larangan saat umroh dalam hal berpakaian dan memakai wewangian tersebut dijelaskan Rasulullah saat ada Sahabat yang bertanya, "Bagaimanakah pakaian yang seharusnya dikenakan oleh orang yang sedang berihram?".

Rasulullah menjawab, “Tidak boleh mengenakan kemeja, sorban, celana panjang, kopiah dan sepatu, kecuali bagi yang tidak mendapatkan sandal, maka dia boleh mengenakan sepatu. Hendaknya dia potong sepatunya tersebut hingga di bawah kedua mata kakinya. Dan dia tidak memakai pakaian yang diberi za’faran dan wars (sejenis wewangian)".

3.     Larangan untuk Memotong Kuku dan Mencukur Bulu
Sebelum melakukan persiapan umroh, sebaiknya calon jamaah sudah memastikan untuk memotong kuku, serta mencukur bulu atau rambut. Memotong kuku, bulu dan rambut merupakan kegiatan yang dilarang selama jamaah melakukan ibadah umroh.

4.     Larangan untuk Membunuh Hewan
Saat melakukan ibadah umroh, atau setelah melakukan niat ihram, jamaah dilarang membunuh hewan. Larangan ini tercantum dalam surat Al Maidah ayat 95. Allah berfirman, "Wahai orang-orang yang beriman, janganlah kalian membunuh hewan buruan sedangkan kalian dalam keadaan ihram..".

Jika larangan saat umroh ini dilanggar, maka jamaah harus mengganti dengan hewan ternak yang sepadan dengan hewan yang dibunuhnya, atau membayar tebusan dengan memberi makan orang miskin atau orang yang berpuasa.

5.     Larangan untuk Bersetubuh
Suami istri yang sedang melakukan ibadah umroh dilarang bersetubuh. Selain itu, melakukan sentuhan dengan syahwat juga tidak diperbolehkan saat umroh. Jika melanggar, jamaah umroh harus membayar dam seekor kambing.


6.     Larangan Melakukan Akad Nikah
Menikah dan menikahkan juga diharamkan. Jika melakukannya saat umroh, otomatis akad nikah tidak sah. Rasulullah bersabda, "Orang yang ihram itu tidak boleh menikahkan dan tidak boleh dinikahkan".

7.     Larangan Mencabut Tanaman
Saat berada di Tanah Haram, atau selama melakukan ibadah umroh, jamaah dilarang memotong atau mencabut tanaman. Memetik bunga atau daun yang dijumpai juga tidak diperbolehkan.
 

8.     Larangan untuk Berkata Kotor atau Berkelahi
Saat sedang melakukan ibadah umroh di Tanah Haram, jamaah tidak diperbolehkan berbantah-bantahan, atau melakukan perbuatan fasik. Hal yang harus dilakukan adalah memperbanyak bacaan dzikir atau berdoa.

Rencanakan Perjalanan Umroh
Setelah mengetahui apa saja larangan yang tidak boleh dilakukan saat menjalankan ibadah umroh, tentunya sudah menjawab keraguan Anda untuk melaksanakan ibadah umroh. Mungkin beberapa orang ada yang tidak yakin bisa melakukan ibadah umroh karena belum mengetahui apa saja yang boleh dan tidak dilakukan dilakukan saat ibadah umroh.

Kini waktunya Anda merencanakan perjalanan ibadah umroh, untuk memulai merencanakannya Anda bisa memilih  paket umroh murahdari berbagai travel yang bisa membantu mewujudkan rencana perjalanan umroh Anda. Semuanya bisa ditemukan di umroh.com yang akan memberikan kemudahan untuk membantu rencana perjalanan ibadah umroh Anda.

Tunggu apalagi jangan tunda lagi perjalanan umroh Anda, tentukan waktu yang tepat dan mulai pesan paket umroh di umroh.com, dan nikmati juga beragam fitur yang akan memudahkan Anda dalam beribadah.
 

Diubah oleh dwirahma644 08-08-2019 08:25
azidqiAvatar border
tata604Avatar border
tata604 dan azidqi memberi reputasi
2
455
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mancanegara
Mancanegara
icon
5.9KThread2.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.