masnukho
TS
masnukho 
Jemuran Pendeteksi Hujan, Lebih Ampuh dari Pawang! Penasaran?
Jemuran Pintar dan Bersahabat Dengan Lingkungan



Selamat sore Agan and Sista, jumpa lagi sama Ane di hari yang cerah ini.
Panas banget ya hari ini, tapi anehnya kadang cuaca berubah drastis membuat kita kelabakan karena kerjaan yang belum beres atau bahkan gagal keluar rumah karena di luar hujan lebat.

Capek bukan main, karena kita harus kerja dua kali jika memang kerjaan kita di luar rumah.

Kenapa Ane bahas hujan? Karena kali ini thread Ane mau bahas soal hujan panas dan kemarahan. Penasaran?
Simak ....




Siapa yang pernah dimarahin ibuknya karena lupa angkat jemuran?
Pasti satu dari beberapa Agan and Sista pernah mengalami hal ini ya.

Saat ibuk pergi keluar rumah, kita harus jadi hansip jemuran. Lihat cuaca keluar rumah, masuk lagi, keluar lagi, masuk lagi. Pasti bosenin tu bolak-balik ngecek jemuran.

Kadang kita kenak marah juga kalau kita lalai buat angkat jemuran 😅
Bahkan bisa kenak pukul sapu tu, Ane pernah ngerasain soalnya waktu SD.

Kenangan yang tak terlupakan, sampek sekarang Ane trauma sama gagang sapu.




Kali ini Ane mau bahas penemuan baru karena ketidak sengajaan GanSis, yang pastinya bermanfaat jika difungsikan secara menyeluruh dan diproduksi masal.

Masalah dimarahin karena lupa angkat jemuran ini menginspirasi seorang anak umur 12tahun asal China.

Anak ini bernama Lu Jiezhen, siswa kelas enam dari Pusat Pendidikan Terpadu di Nanning, Provinsi Guangdong, China.

Lu memenangkan kontes sains dan inovasi regional dengan penemuan Jemuran/Rak pengering otomatis pendeteksi hujan.

Rak pengering ini sangat unik dan mencengangkan, karena dapat mendeteksi cuaca, saat akan hujan jemuran ini menutup dengan sendirinya dan saat langit cerah terpal penutupnya membuka secara otomatis.
Keren gak tu 😅



Lu dibantu oleh ayah dan gurunya mewujudkan ide jemuran ini dalam waktu beberapa bulan dan berhasil.

Lu Jiezhen pun mengikutkan penemuannya ini di kontes sains dan inovasi regional tak disangka ia mendapatkan juara 1.

Namun saat ditanyakan apakah alat ini akan diproduksi masal, Lu menjawab belum terpikir ke arah sana, karena niat awal membuat alat ini hanya untuk menghindari kemarahan ibunya.

Wahhh kecil-kecil cabe rawit juga ni anak ya GanSis.
Dulu kita kemana aja saat dimarahin ibuk gara-gara lupa angkat jemuran?

Agan and Sista berniat kagak beli kalau alat ini sampai diproduksi masal dan diperjual belikan?

Nahhh itulah tadi informasi yang Ane sampaikan dari Negri yang jauh di sana.
Mudah-mudahan bermanfaat ya, jangan lupa tinggalkan jejak cendol dan Rating, biar Ane lebih semangat nulis kedepannya.

Oke! Sampai Jumpa di Thread Ane yang Lain


Sumber: Opini pribadi
Referensi: TribunTravel.com

TaraAnggaraanasabila4iinch
4iinch dan 20 lainnya memberi reputasi
21
7.5K
110
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread•81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.