• Beranda
  • ...
  • Sista
  • Delivery Bars, Alat Untuk Merasakan Sakitnya Melahirkan

fajraadha
TS
fajraadha
Delivery Bars, Alat Untuk Merasakan Sakitnya Melahirkan


Banyak orang yang bertanya - tanya bagaimana rasanya ketika seorang ibu melahirkan. Terutama seorang pria yang terkadang penasaran bagaimana rasanya melahirkan.

Ane pernah membaca bahwa rasa sakit seorang ibu ketika melahirkan secara normal sama dengan dua puluh tulang yang dipatahkan secara bersamaan. Entah itu benar atau tidak tapi kita sebagai pria wajib melindungi wanita karena dari seorang wanitalah kita terlahir.



Mungkin karena rasa penasaran ini, muncullah sebuah alat bagi pria yang ingin merasakan sensasi melahirkan. Nama alat ini adalah "delivery bars". Alat yang terlihat seperti tempat tidur ini menjadi begitu populer di negara tiongkok. Karena begitu banyak pria yang mencoba merasakan alat ini.



Misalkan saja ketika ada pameran alat delivery bar ini di mall banyak pria yang mengantri ingi mencoba alat ini. Nah yang menarik adalah ketika seorang pria telah berbaring di alat ini, kemudian bagian perut dililit dengan sebuah kain yang tersambung ke sebuah mesin. Ketika mesin dinyalakan tanpa perlu menunggu lama pria yang memcoba alat tersebut otomatis dan tanpa direka yasa teriak sekencang kencangnya, seperti tidak peduli dia berada dimana dan teriakan ini menggambarkan betapa sakitnya sensasi melahirkan yang dirasakan pria tersebut.



Ketika pria tersebut berteriak sejadi - jadinya, lantas pengunjung mall terheran - heran dan penasaran. Dibeberapa tempat bahkan terdapat kejadian yang mengharukan adalah ketika seorang suami mencoba alat ini, dan merasakan sensasi melahirkan, otomatis suami tersebut menjadi sangat terharu terhadap perjuangan istrinya dalam melahirkan si buah hati.



Sepertinya alat ini sangat cocok nih digunakan kepada anak - anak yang sudah mulai melupakan ibunya atau malah durhaka kepada ibunya. Ketika seorang anak menyakiti ibunya, dan mengetahui betapa sakitnya sang ibu ketika melahirkannya maka ane percaya dah sang anak pasti akan menghormati ibunya. Dan bagi suami sepertinya alat ini juga berguna untuk lebih menghargai perjuangan istri ketika melahirkan.

Tulisan : pemikiran ts
Gambar : google
Referensi : ini
Gimi96tien212700cheria021
cheria021 dan 13 lainnya memberi reputasi
14
14.7K
126
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sista
Sista
icon
3.9KThread7.4KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.