kamayteaAvatar border
TS
kamaytea
Tips Menjinakan Burung Paruh Bengkok Dengan Cara Yang Sederhana...


Menjinakan Burung Paruh Bengkok Itu Mudah,Asal Tau Caranya Gan


sumber gambar : dokumentasi pribadi


Burung paruh bengkok memang terkenal karena kecantikan warnanya,bentuk fisiknya dan kecerdasannya,selain itu burung jenis ini dikenal karena mudah dijinakan,
tentu dengan daya tarik seperti itu tidak heran kalo burung parbeng atau paruh bengkok digemari oleh para pecinta burung dari berbagai kalangan serta beragam umur,
dari yang tua hingga anak-anak menyukai burung paruh bengkok,
buat yang punya dana pas-pasan dan ingin memelihara burung paruh bengkok mungkin bisa mencoba ambil semacam burung lovebird atau cockatiel,
sedangkan untuk yang punya budget besar biasanya akan memilih untuk memelihara burung paruh bengkok yang harganya cukup tinggi,semisal burung macaw atau african grey,
bicara soal daya tarik burung paruh bengkok ini,tentu yang paling membuat orang tertarik adalah kecerdasaannya dan mudah dijinakan,
maksud mudah dijinakan itu tentunya bukan seperti membalikan telapak tangan ya gan,semua harus ada prosesnya yang pasti membutuhkan kesabaran,
tapi kalo agan males melalui proses-proses penjinakan ya bisa membeli langsung burung paruh bengkok yang memang sudah dilatih dan jinak oleh pemilik sebelumnya,
walaupun bagi pecinta burung sejati akan kurang berasa aja kalo ngambil yang sudah jinak emoticon-Smilie


sumber gambar : dokumentasi pribadi




Dan buat agan-agan yang ingin memiliki burung paruh bengkok dan mencoba mengikuti proses untuk menjinakan si burung,mungkin tips dari ane kali ini bisa memberikan pencerahan tentang bagaimana membuat si burung jinak dan ikatan batin antara si burung dengan pemiliknya akan semakin kuat,
tips pertama adalah,usahakan agan ambil atau mulai memelihara burung paruh bengkok yang masih di loloh,tapi usahakan si burung jangan terlalu kecil,kalaupun agan terpaksa ambil yang masih sangat kecil usahakan ambilnya 2 ekor lebih,supaya si burung tidak merasa stress dan sendirian,
tips kedua,lakukan lolohan atau handfeeding dengan teratur sehingga si burung mengenal agan sebagai yang ngasih dia makan,
tips ketiga setelah si burung mulai belajar makan bijian dan berlatih terbang,ajak si burung untuk mengambil atau mengejar makanannya dari tangan agan,
tips keempat,kalo agan mau lebih melatih kemampuan burung bisa dimulai dengan trik FF atau fly to me dan sebagainya,
setelah melakukan proses ini akan mendapatkan burung paruh bengkok yang sangat jinak dan bisa agan latih untuk skill-skill lainnya,


sumber gambar : dokumentasi pribadi


sumber gambar : dokumentasi pribadi

Tapi bagaimana jika agan memiliki burung paruh bengkok yang sudah dewasa dan sangat liar alias tidak jinak?
nah,tantangannya disini akan jauh lebih susah gan,tapi susah bukan berarti tidak mungkin untuk dijinakan,
yang pertama harus agan lakukan adalah yakinkan si burung jika agan bukanlah ancaman baginya,
caranya agan pelan-pelan dan sabar harus mencoba memberika makan langsung dari tangan agan ke dalam sangkarnya,
tapi sebelumnya keluarkan dulu semua makanan yang ada di dalam sangkarnya hingga si burung merasa lapar,
cara ini sebenernya juga cukup berisiko,tapi agak lebih aman ketimbang cara kedua yang ane jelasin dibawah,
cara kedua adalah dengan mencoba langsung menangkap si burung dan mengusap-usap bagian yang dia suka,
sebelumnya agan cari tau dulu di google atau tanya-tanya ke peternak burung,tentang jenis burung paruh bengkok yang agan miliki ini suka di usap bagian mananya,
contohnya kaya burung cockatiel punya ane,dia suka banget kalo kita usap-usap bagian leher belakangnya,
sekalipun dari liar,kalo si burung dipegan bagian leher belakangnya pasti dia akan merasa nyaman,
usahakan interaksi seperti itu dilakukan secara intens,tapi tetap langkah-langkah tersebut butuh kesabaran gan,
yang terpenting tekun,pasti burung akan jinak pada kita emoticon-Smilie


Interaksi yang intens dan kesabaran adalah kunci untuk mendapatkan burung yang jinak dan nurut terhadap pemiliknya,tapi yang harus dipahami juga mental masing-masing burung itu berbeda,contohnya burung falk ane,dia sekalipun tergolong sangat jinak,tapi begitu dia dikagetin dia bisa panik dan kabur emoticon-Big Grin






Penulis : kamaytea
Refensi : Pengalaman dan pemikiran pribadi
foto : 100% Dokumentasi Pribadi


emoticon-Rate 5 Staremoticon-Nyepi emoticon-Nyepi emoticon-Rate 5 Star

Diubah oleh kamaytea 25-02-2019 07:11
nowbitoolAvatar border
nona212Avatar border
nona212 dan nowbitool memberi reputasi
2
4.3K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hewan Peliharaan
Hewan Peliharaan
icon
6.9KThread2.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.