rulfhiAvatar border
TS
rulfhi
Memaksimal Kamera Smartphone Ala Ane

Memaksimal Kamera Smartphone Ala Ane 


Berbagai platform hadir menyediakan ruang untuk kita berkarya. Mulai dari karya audio, visual, audio visual dan lainnya. Platform itu pun hadir dalam genggaman kita yakni melalui smartphone. Siapa pun kini bisa berkarya dari yang bukan siapa-siapa hingga orang paling berpengaruh sekali pun.

Sebut saja instagram, salah satu platform yang memuat segala jenis karya. Mulai dari foto pemandangan, human interest, dokumentasi bisa ditemukan di sini. Kita sering kali menemukan berbagai foto yang sangat menawan, baik dari segi komposisi objek, cahaya, angle dan lainnya. Mungkin kita pernah berpikir pasti foto sebagus itu diambil oleh kamera profesional. Jawabannya bisa iya bisa tidak.   

Kamera profesional memang akan membantu hasil menjadi lebih bagus. Tapi tidak selalu, tergantung dari kepiawaian si pemotret. Saya pada mulanya sering kali minder hanya karena tidak mempunyai kamera profesional, namun perlahan rasa itu terkikis setelah bertemu dengan beberapa orang yang justru memotret dengan bekal kamera smartphone dan hasilnya tak kalah bagus.

Berdasarkan pengalaman yang saya dapat dari hasil diskusi dan ngobrol ngalor-ngidul dengan para pemotret. Bahwa jika kita mengetahui kelemahan dan kekurangan dari kamera smartphone maka itu bisa menjadi satu kelebihan untuk karya kita. Memotret kamera dengan smartphone harus memperhatikan komposisi objek yang hendak di foto. Sebab sebagus apapun kamu mengambil gambar dengan kamera canggih kalau komposisi objek berantakan hasilnya tak akan bagus.


Tips mudah yang bisa kita praktekan saat memotret memakai kamera smartphone. Terlebih jika foto itu untuk instagram. Pertama ambil objek di tengah, kita bisa memakai bantuan grid yang ada di setelah kamera untuk memastikan objek sudah tepat di tengah.


Tips kedua ambil gambar objek dengan ukuran sebenarnya. Fokuskan pada objek yang akan kita ambil dengan begitu apapun yang di luar objek akan menjadi blur. Maka otomatis si objek akan menjadi sentral.


Ketiga yang paling simple dan mudah. Ambil objek dari atas. Tentunya teknik pengambilan gambar seperti ini sering kali kita lihat untuk foto makanan, sepatu, foto jalan-jalan. Biasanya pengambilan gambar disesuaikan dengan objek. Pastikan objek masuk dalam frame dan objek harus berada di tengah.

Yap, mungkin itu tips ringan yang bisa kalian praktekan untuk memperinda feed instagram kalian. Selamat mencoba. Jika kalian punya tips lainnya monggo di share saja.


Foto dokumentasi pribadi

Tulisan pengalaman pribadi

yus.mnrgAvatar border
farelarsyaAvatar border
rykenpbAvatar border
rykenpb dan 6 lainnya memberi reputasi
7
4K
56
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Photography
Photography
icon
14.2KThread4.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.