metrotvnews.comAvatar border
TS
MOD
metrotvnews.com
Puluhan Hektare Sawah di Lampung Timur Terendam Banjir


Lampung Timur: Puluhan hektare lahan sawah serta ladang tanaman jagung di Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur terendam banjir sejak tiga hari lalu. Banjir tersebut diakibatkan luapan sungai sekitar dan juga tingginya curah hujan.


'Banjir sudah tiga hari ini sejak Senin, 18 Februari akibat luapan Sungai Way Sekampung, sehingga airnya melimpas ke sawah dan perkebunan jagung petani di sini,' kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung Timur Tri Pranoto, seperti dilansir Antara, Rabu, 20 Februari 2019.


Tri menjelaskan, lahan sawah beserta kebun jagung petani setempat yang terendam sekitar 50 hektare. Menurut Tri Pranoto, air yang menggenangi sawah dan ladang tanaman jagung pada hari pertama mencapai ketinggian 1,5 meter.


'Untuk permukiman warga, tidak ada yang terendam,' jelas Tri. 


Tri kembali mengatakan, banjir juga merendam jalan desa yang menghubungkan Desa Rejoagung dengan Desa Buanasakti di Kecamatan Batanghari.


Dampaknya warga tidak bisa beraktivitas, karena jalan tidak bisa dilalui, sehingga petugas kepolisian dan BPBD membantu menyeberangkan anak-anak agar bisa tetap sekolah.


'Sementara ini, kami dari Pemkab Lampung Timur membantu mengevakuasi warga yang mau beraktivitas keluar desanya,' pungkas Tri.

Sumber : http://news.metrotvnews.com/daerah/n...erendam-banjir

---

Kumpulan Berita Terkait :

- Setop Banjir Sekarang Juga! (2)

- Setop Banjir Sekarang Juga! (1)

- Banjir Surut, Warga di Manado Mulai Bersihkan Rumah

anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
896
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Medcom.id
Medcom.id
icon
23KThread598Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.