msa0404Avatar border
TS
msa0404
Mengenal Zine, Apakah Dia Adiknya Magazine?
Agan dan Sista pernah mendengar istilah Zine belum sih?

Apakah Zine adalah adik kandung dari Magazine?


Karena Maga – Zine


Zine.


Hehehehe.


emoticon-Wakaka


Emang sih kalau sekilas didengar dari namanya, Magazine dengan Zine seperti nggak jauh berbeda ya. Ternyata tujuannya juga hampir sama kok. Zine merupakan media alternatif yang dipakai untuk menyampaikan hal-hal yang sifatnya personal. Misalnya seperti opini, art work, review, puisi, bahkan curhatan pribadi. Pokoknya semuanya suka-suka si pembuat!




Sebenarnya zine lahir dari gagasan kelompok music hardcore punk sebagai media promosi musik dan menyebarkan opini mereka karena pada saat itu akses internet sangat terbatas. Karena sifatnya sangat personal dan mudah sekali untuk dibuat serta didistribusikan, maka nggak sedikit orang yang mulai tertarik untuk membuat zine juga. Bahkan zine culture ini sudah merambah juga ke Indonesia lho! Mungkin di kota Agan dan Sista juga ada komunitasnya.




Bisa dibilang, zine ini adalah bentuk fisik dari sebuah blog, atau versi cetaknya gitu. Biasanya zine berbentuk booklet seukuran A5 tapi juga bisa berbentuk flyer, semuanya terserah si pembuat. Ya pokoknya semuanya suka-suka dia aja lah.


Proses produksi dari sebuah zine pun terlihat mudah namun sebenarnya membutuhkan perjuangan lebih. Ya kurang lebih sama aja sih seperti Agan Sista yang sedang mempersiapkan konten untuk blog pribadi. Proses pembuatan zine ini dimulai dari membuat konten, menyusun layout, hingga mencetak dan memperbanyak dengan foto kopi lalu didistribusikan. Semuanya serba independen Gan, bahkan menggunakan uang sendiri!




Fyi, konten zine ini umumnya lebih berani Gan. Nggak sedikit orang yang menyuarakan aspirasinya melalui zine bikinannya. Itulah salah satu yang membedakan zine dengan majalah komersil pada umumnya. Dalam skena underground pun zine juga merupakan media alternatif yang digunakan untuk membahas isu dan distribusi informasi. Biasa juga dianggap sebagai media perlawanan terhadap media mainstream. Hmmm ngeri ya. Tapi nggak sedikit juga kok zine yang isinya cuma buat seneng-seneng aja.




Saat ini zine-zine yang beredar sangat beragam isinya. Misalkan seperti ilustrasi, kolase, kumpulan foto-foto, dan sebagainya. Bahkan juga mulai banyak zine yang lengkap dengan tim kerja layaknya kontributir dan fotografer sepeti halnya susunan organisasi majalah. Tapi yang membuat beda adalah masa terbitnya. Zine ini masa terbitnya nggak berkala Gan, semuanya suka-suka tergantung dengan keinginan si pembuat.




Pasti muncul pertanyaan kan, “ngapain sih masih ada aja orang yang bebikinan zine gini kayak luang banget aja waktunya???”


Meskipun terkesan ribet dan membutuhkan tenaga dan waktu yang panjang karena harus menulis atau ketik, foto, layout, print, copy, belum lagi disebarkan dan segala macem, membuat zine ini memiliki kepuasan tersendiri lho Gan bagi pembuatnya. Dan hal ini lah yang membuat para zine maker terus berkarya.


emoticon-Wowemoticon-Wowemoticon-Wow


 Apakah Agan dan Sista tertarik untuk membuat zine sendiri?

 

 

sevenfivesevenAvatar border
gpanditaAvatar border
rykenpbAvatar border
rykenpb dan 2 lainnya memberi reputasi
3
5.7K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hobby & Community
Hobby & Community
icon
10.4KThread6.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.