• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Berapa Sebenarnya Gaji Messi, Ronaldo, Neymar, Dll? Siapa Yang Tertinggi?

DragonAvatar border
TS
Dragon
Berapa Sebenarnya Gaji Messi, Ronaldo, Neymar, Dll? Siapa Yang Tertinggi?
Kita tahu bahwa saat ini pemain Brasil, Neymar Jr., merupakan pemegang rekor transfer termahal di dunia sepakbola, tapi berapakah gaji yang diterimanya? Kita juga tahu bahwa Alexis Sanchez merupakan pemain bergaji tertinggi di Liga Primer Inggris dengan bayaran 500 ribu poundsterling per minggu, tapi apakah dia yang tertinggi di Eropa? Kita tahu bahwa Cristiano Ronaldo pindah dari Real Madrid ke Juventus dengan transfer senilai €100 juta, tapi berapakah gajinya?


Ronaldo - Neymar - Sanchez (lance.com.br)


Dengan banyaknya informasi yang kita dapatkan, semakin banyak pula pertanyaan yang ditimbulkan. Penggemar sepakbola di seluruh dunia selalu melontarkan keingintahuan tentang kondisi finansial para bintang sepakbola tersebut, tapi sulit untuk mendapat jawaban. Untunglah ada laporan terbaru dari L'Équipe, sebuah koran khusus olahraga di Prancis, yang bisa menjawab pertanyaan tersebut. Dalam laporan berjudul L'Equipe's Annual Salary Report, kita bisa mengetahui 10 pemain dengan gaji termahal di kompetisi Eropa.

L'Equipe's annual salary report (lequipe.fr)


Berdasarkan hasil laporan tersebut, 5 pemain bergaji termahal di dunia bermain di Liga Spanyol, 2 di Inggris, 2 di Prancis dan 1 di Italia. Berikut daftar 10 pemain bergaji terbesar di Eropa per bulan - sebelum pajak.
  • 10. Mesut Ozil – £1,4 juta (€1,6 juta)
  • 9. Kylian Mbappe – £1,5 juta (€1,73 juta)
  • 8. Alexis Sanchez – £2 juta (€2,28 juta)
  • 7. Philippe Coutinho – £2 juta (€2,28 juta)
  • 6. Gareth Bale – £2,2 juta (€2,5 juta)
  • 5. Luis Suarez – £2,5 juta (€2,9 juta)
  • 4. Neymar – £2,7 (€3,06 juta)
  • 3. Antoine Griezmann – £2,9 (€3,3 juta)
  • 2. Cristiano Ronaldo – £4,1 (€4,7 juta)
  • 1. Lionel Messi – £7,3 (€8,3 juta)


Messi bergaji termahal di Eropa (dailymail.co.uk)


Suarez - Coutinho (kompas.com)


Dari daftar di atas, terlihat gaji Lionel Messi di klub Barcelona, hampir dua kali lipat dari yang didapatkan oleh Cristiano Ronaldo di Juventus di peringkat kedua. Situasi ini mungkin tak disangka oleh pemerhati daftar tersebut, karena sebagian besar orang menyangka gaji kedua pemain yang sering bersaing ini hampir sama. Barcelona juga berhasil menempatkan Luis Suarez serta Philippe Coutinho di daftar 10 besar tersebut. Sedangkan rival Barca yaitu Real Madrid, hanya mempunyai Gareth Bale sebagai wakil di daftar tersebut. Pemain terakhir dari 10 besar pemain bergaji tertinggi Eropa dan berlaga di La Liga adalah Antoine Griezmann yang bermain di klub Atletico Madrid. Dengan menempatkan 5 pemain dari daftar 10 orang ini mengindikasikan bahwa La Liga merupakan Liga yang terkaya di Eropa.


Cristiano Ronaldo (dailymail.co.uk)



Antoine Griezmann (dailymail.co.uk)



Gareth Bale (dailymail.co.uk)


Klub Paris Saint Germain menempatkan 2 pemain di daftar ini yaitu Neymar Jr. serta Kylian Mbappe. Selain kedua pemain tersebut, PSG juga memiliki 3 pemain lain yang bergaji tertinggi di kompetisi Ligue 1 Prancis yaitu Edinson Cavani (£1.3 juta), Thiago Silva (£1 juta) dan Angel Di Maria (£1 juta).

Kylian Mbappe & Neymar (sportingnews.com)


Dua wakil dari kompetisi EPL adalah Alexis Sanchez dari Manchester United serta Mesut Ozil dari Arsenal. Sudah bukan rahasia lagi jika Sanchez mendapat gaji termasuk bonus sebesar 500 ribu poundsterling per minggu, dan Ozil lebih dari 300 ribu poundsterling per minggu. Mungkin jika ada pemain lain yang bisa menyaingi atau masuk daftar 10 besar pemain ini adalah Oscar yang memperkuat klub Shanghai SIPG di Chinese Super League. Pemain asal Brasil ini mendapat gaji sebesar 400 ribu poundsterling per minggu.

Mesut Ozil & Alexis Sanchez (squawka.com)


Sedangkan pemain yang bergaji tertinggi di kompetisi Bundesliga Jerman adalah Robert Lewandowski yang membela klub Bayern Munchen. Penyerang asal Polandia tersebut mendapat gaji sebesar £1.2 juta (€1.33 juta).


Robert Lewandowski (dailymail.co.uk)


Demikianlah daftar 10 pemain bergaji tertinggi di Eropa, namun kita juga bisa menganggapnya sebagai daftar pemain bergaji tertinggi di seluruh dunia. Alasannya keuangan dan bisnis sepakbola di benua Eropa merupakan yang terbesar di dunia, sulit bagi benua lainnya untuk menyaingi. Mungkin dari daftar di atas akan ada sedikit perubahan jika menghitung jumlah pajak dan gaji bersih yang diterima, karena besar pajak di tiap negara berbeda. Tapi perbedaan tersebut tidak akan terlalu besar dan tidak terlalu melenceng dari daftar di atas.



Sumber : Youtube Channel Sport Today Az


Referensi :
  • Lequipe.fr/Football/Actualites/Salaires-neymar-et-mbappe-seuls-joueurs-de-ligue-1-dans-le-top-10-europeen/986428
  • Dailymail.co.uk/sport/football/article-6680739/Lionel-Messi-leads-way-10-best-paid-footballers-list.html

0
2.2K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.9KThread10.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.