• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Inovasi Dalam Pertanian Yang Dilakukan Israel, Maukah Indonesia mencobanya ?

c4punk1950...
TS
c4punk1950...
Inovasi Dalam Pertanian Yang Dilakukan Israel, Maukah Indonesia mencobanya ?




Perkebunan identik dengan suasana desa yang asri dan penuh dengan keindahan alam yang tersaji di depan mata. Tapi karena peradaban zaman semakin canggih kini perkebunan di perkotaan pun telah marak di lakukan khususnya di negara-negara maju.



Tapi apa yang dilakukan dengan Israel setidaknya dapat membuka mata kita, negara dengan cuaca yang ekstreem dan juga tanah yang kurang subur bisa di sulap dengan teknologi yang membuat kita berdecak kagum. Hilangkan rasa benci terhadap negara ini sejenak dengan dalil apapun, setidaknya dalam hubungan muamallah pada mereka, negeri ini bisa belajar pengetahuan yang banyak dari mereka.

Sejumlah negara yang maju maupun berkembang termasuk Indonesia telah mengembangkan berbagai pola strategi menangani krisis air. Namun kelangkaan air bersih masih melanda sejumlah wilayah tanah air karena cara yang digunakan petani kita dinilai ketinggalan zaman, lahan tandus yang susah air bersih masih terjadi di nusantara ini.

Sedangkan Israel dengan negara tandusnya dianggap berhasil mengembangkan teknologi pengairan terbaik di dunia. Sistem Teknologi Air Buatan Israel mampu mendaur ulang air dengan efektif, murah dan efesien. Teknologi hidroponik yang dimiliki Israel bahkan telah membantu Amerika Serikat, Spanyol, Turki, India, Vietnam, Thailand, Africa, Autsralia, dll dalam memecahkan masalah menanam sayuran di saat musim Kering atau Kemarau. Bahkan dengan teknologi green house yang canggih dengan sistem pemantauan terintegrasi dengan komputerisasi membuat lahan perkebunan Israel menjadi yang terbaik.

Pengolahan air bersih di Israel ada berbagai cara salah satunya dengan menggunakan sistem irigasi canggih yang bisa mendaur ulang. Mengambil, menampung air hujan, menampung air dari limbah sungai perkotaan, dan menyalurkannya melalui pipa-pipa yang bercabang menjadi selang-selang kecil menuju ke tempat lahan padi dan sayuran di pinggiran kota, Belum lagi teknologi green house yang memang memilki sistem yang modern di bidang perkebunan.



Maka tak mengherankan kualitas pertanian seperti buah dan sayuran di Israel sangat bagus dan terjaga. Karena sistem hidroponik yang canggih dipakai oleh Israel untuk menghasilkan hasil kebun yang berkualitas tinggi, walau di Indonesia sistem ini sudah dipakai namun tidak sehebat sistem yang di pakai negara Israel.



Jadi bagaimana sobat maukah insinyur pertanian kita belajar untuk mencuri Ilmu di negara Istael ? Nampaknya sangat susah ya sobat tidak ada hubungan diplomatik kedua negara dan terkadang mendengar nama negaranya saja, sudah banyak orang yang panas dingin di negara ini, sayang saja om Gusdur sudah tiada kalau masih ada bisa saja pertanian Indonesia berkembang dengan adanya kerjasama antar kedua negara. Bagaimana menurut kalian sobat, bisakah Indonesia menciptakan sarana canggih tersebut ? Bisa saja kalau korupsi sudah punah dari negeri ini ya sobat, monggo seruputt dolo.

emoticon-coffee

by c4punk@2018

Referensi youtube

Diubah oleh c4punk1950... 01-05-2018 12:13
0
25.3K
178
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.