tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Anies Tantang Pengedar Surat Kontrak Politik Palsu Tunjukkan Diri



Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mempertanyakan siapa pihak yang membuat kontrak politik dengan mencatut nama dirinya dan Sandiaga Uno.

"Justru saya mempertanyakan siapa yang membuat kontrak itu? Ayo berani enggak kamu tunjukkan diri?" kata Anies di Hotel Marina Batavia, Jakarta, Minggu (19/3/2017)

Hal diungkapkan Anies Baswedan menanggapi pernyataan terkait beredarnya surat kontrak politik palsu.

Dirinya mengatakan beredarnya kontrak politik palsu tersebut sebagai fitnah yang sangat kejam.

Baca: PKS Minta Polisi Usut Tuntas Kasus Tandatangan Palsu Anies-Sandi

Baca: Anies Sebut 48 Persen Anak di Jakarta Utara Putus Sekolah

Baca: Blusukan di Basis Pemilih Ahok-Djarot, Ini Kata Anies Baswedan

"Apa ada yang sepanik itu ya sampai membuat fitnah seperti ini?" ujarnya.

Diketahui, beredar surat pernyataan atau akad kontrak bertandatangan palsu yang menyatakan Anies-Sandi akan menggunakan syariat Islam di Jakarta.

Namun, surat atau akad kontrak berjudul Akad Kontrak - Akad Al Ittifaq itu dipastikan tidak benar.

Kontrak politik itu ditandatangani 7 Februari 2017.

Kontrak tersebut diteken Anies dan Sandi dengan perwakilan Forum Umat Islam (FUI), Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia dan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI).

Sumber : http://www.tribunnews.com/metropolit...tunjukkan-diri

---

Baca Juga :

- Impian Ahok dan Djarot Jika Ditakdirkan Jadi Pemain Film

- Ahmad Dhani: Gubernur yang Sekarang Nggak Ngerti Seni dan Budaya

- Ditegur Bawaslu, Ahok: Aku Cuma Cek Kerjaan Mumpung Cuti, Nggak Kampanye

0
454
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tribunnews.com
Tribunnews.com
icon
192.2KThread2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.