• Beranda
  • ...
  • Travellers
  • Keindahan Pantai Watu Lumbung Menjadi Magnet Bagi Wisatawan Jogja

explorewisataAvatar border
TS
explorewisata
Keindahan Pantai Watu Lumbung Menjadi Magnet Bagi Wisatawan Jogja


Pantai Watu Lumbung , satu lagi pantai di kawasan Gunungkidul yang menawarkan keindahan. Pantai Watu Lumbung berada di Desa Balong, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunungkidul . Letaknya sendiri tidak jauh dari Pantai Wediombo ( berada di Barat Pantai Wediombo ).

Pantai ini memang belum seterkenal pantai-pantai lain di Gunungkidul, seperti Pulangsawal, Wediombo, atau Pantai Baron . Namun soal view , keindahan Pantai Watu Lumbung tidak kalah dari dari pantai-pantai diatas ( mungkin kalah dari segi kunjungan dari wisatawan J ).

Pantai yang masih alami , dan tebing-tebing besar menjadi beberapa daya tarik dari Pantai ini . Dan ada yang bilang Pantai Watu Lumbung hampir mirip dengan Tanah Lot di Bali saat masi alam. Di tepi pantai , terdapat batu karang yang berbentuk menyerupai lumbung padi dan mungkin ini alasan mengapa pantai ini diberi nama Pantai Watu Lumbung.

Untuk menuju ke Pantai Watu Lumbung ada dua cara , yang pertama wisatawan berjalan sekitar 1km ke arah barat dari Pantai Wediombo ( sebelum tempat parkir ). Dan yang kedua , setelah Tempat Pemungutan Retribusi Pantai Wediombo ,wisatawan belok ke kanan mengikuti jalan sampai ke parkiran (ujung jalan ).

Parkir kendaraan anda disana dan lanjutkan dengan berjalan menyusuri bukit . Walaupun harus berjalan , tapi dijamin kelelahan wisatawan tidak akan terasa karena pemandangan selama perjalan yang menakjubkan. Ditambah pemandangan pantai Watu Lumbung yang masih alami yang sudah menunggu wisatawan.

Jika wisatawan suka oalahraga snorkeling , di Pantai ini juga cocok untuk melakukan olah raga tersebut . Walaupun termasuk kawasan pantai selatan , namun Pantai Watu Lumbung mempunyai ombak yang relatif tenang . Ditambahpula dengan air lautnya yang jernih.

Sumber: jogjawisataabadi.blogspot. co.id/2015/12/pantai-watu-lumbung-tanah-lot-nya.html
0
692
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Travellers
Travellers
icon
23KThread10.7KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.