danielreagyAvatar border
TS
danielreagy
Cara Bermain Game Astark Football
Hai agan/aganwati!! Ane adalah Astark Player, yang pastinya ane senang bermain Game yang sedang booming di Indonesia ini dengan bintang pemain sekaliber Bambang Pamungkas, Arthur Irawan, Raphael Maitimo, dan Sergio van Dijk serta masih banyak pemain keren lainnya. emoticon-Ultah

Pengen banget ane share cara bermain Astark Football, jadi mungkin agan semua bisa belajar dari tips yang akan ane berikan. Secara Fitur sih game ini sangat memanjakan pemainnya dengan grafis game yang sangat bagus. Kamu juga bisa memainkannya secara online dengan temanmu loh…

Cara bermain Astark Football :

1. Pertama kali Klik Sign Up untuk membuat account baru, lalu akan muncul halaman Register dan kalian isi dengan lengkap username, email dan password. Untuk saat ini sync dengan gmail bermasalah, tapi agan jangan khawatir karena untuk yang membuat username langsung di game Astark maka tidak akan terjadi masalah.

Agan/Aganwati bisa login game Astark Football dengan dua cara loh :
1) Menggunakan gmail account
2) Sign up dulu melalui game apps atau website astark.co untuk membuat username. Dikarenakan ane ngebet banget nyobain game baru ini, gak masalah lah untuk sign up dulu gan, gampang kok!





2. Setelah Proses Register selesai agan bisa Sign ini untuk masuk ke Menu dan langsung otomatis mendapatkan Stamina sebesar 100 dan Jumlah Coin 10.000.

Di bagian Main Menu terdapat 5 Fitur :



My Team: Di dalam Menu My team terdapat Susunan Formasi/ Startegi untuk bertanding di League dan Friendly Match.
Shop : Di dalam Menu Shop kalian bisa membeli Stamina untuk dapat mengikuti Match di League.
My Collections : Di dalam Menu My Collections kalian dapat mengumpulkan semua kartu Astark Football baik itu Kartu Player, Building dan Booster yang berguna untuk menambah overall statistic tim secara keseluruhan.
Training : Di dalam Menu Training kalian dapat melatih setiap pemain yang kartunya telah kalian kumpulkan. Setiap building berkapasitas 2-4 pemain untuk dilatih.
Match : Di dalam Menu ini kalian dapat bertanding dengan teman ataupun mengikuti League agar memenangkan Trophy dan Memenangkan klasemen

3. Di bagian menu My Team kita dapat menyusun formasi favorit kita untuk memenangkan pertandingan baik di League maupun Friendly Match. Formasi yang tersedia sangat beragam mulai dari 4-4-2 , 4-3-3 , 4-5-1 dan beragam formasi keren lainnya. Jika dilihat sekilas sih pasti agan suka sekali dengan fitur fitur yang ada. Karena ane dah coba untuk menyusun line up sesuai dengan pemain favorit ane gan, termasuk untuk memilih Team Manager. Untuk formasi 4-4-2 ane memilih Peter Setiawan sebagai Team Managernya. Formasi ini cukup menarik karena menurut ane gelandang serang dapat mensupport striker untuk melakukan penyerangan terhadap tim lawan.





Untuk memiliki skuad dengan statistic yang memiliki skill tinggi dan keren kalian harus mengkoleksi kartu Astark Football yang bisa di dapatkan pada website official Astark ataupun di Alfarmart terdekat.


4. Pada Bagian menu Matchkalian dapat mencari lawan baik itu Friendly Match maupun League. Untuk Friendly Match sendiri kalian tinggal menuliskan username teman yang kalian miliki untuk bertanding dengan skuad yang kalian miliki. Kartu Astark saya dapatkan di website official Astark.co dan terkadang saya membelinya di Alfamart. Ane sudah punya beberapa koleksi kartu astark untuk meningkatkan overall seluruh tim. Suka banget dengan teknologi Augmented Reality Astark menambah keseruan ane ketika bermain gan emoticon-Malu



Setelah menuliskan usernamenya klik Practice untuk memulai pertandingannya. Lalu akan muncul Tampilan Friendly Match dengan Keterangan yang lengkap mengenai profile dari lawan. Overall Rating dari Tim yang kita miliki akan muncul di layar Friendly Match. Dari sana kita akan bisa memprediksi apakah kita akan menang atau tidak. Seru banget kan!



Setelah itu agan lalu klik Start untuk melihat jalannya pertandingan dan ini merupakan hasil dari pertandingan melawan beehany65



Selain dari Fitur Friendly Match kalian juga bisa mengikuti League yang akan mempengaruhi posisi kalian pada peringkat klasemen. Namun untuk bermain di League kita membutuhkan stamina sebesar 70 Stamina untuk satu pertandingan.



Dalam pertandingan League, apabila kalian menang atau kalah akan mempengaruhi rating tim secara keseluruhan dan jumlah reward koin yang akan didapat. Disinilah serunya agan bisa berkompetisi dengan banyak orang untuk meraih posisi pertama



Setelah bermain di League, agan akan kehabisan stamina. Dan apabila agan kehabisan stamina gunakanlah kartu booster untuk menambah stamina dan meraih rating tertinggi



5. Pada Bagian Menu Training kalian bisa menambah statistik skill para pemain untuk menaikan overall nilai keseluruhan tim. Dengan cara menggunakan mengkoleksi kartu building.



6. GamePlay

Serunya gameplay Astark, agan bisa bermain dengan teman-teman agan. Dan buat yang udah bikin username boleh kali kita janjian tanding. Kalau agan ingin supaya team cepat berkembang, sering-sering latihan (training) dan tanding deh gan supaya skill terus meningkat! Kalo ane lebih suka beli kartu biar makin leluasa tanding dan nambah koleksi ane.

Itulah penjelasannya, bagi kalian yang ingin langsung bermain Game ini. Download aja disini https://play.google.com/store/apps/d...m.arnco.astark

Share dan Rate emoticon-Toast
0
5.4K
22
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mobile Games
Mobile Games
icon
7.7KThread5.7KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.