• Beranda
  • ...
  • Tribunnews.com
  • Gerindra Sebut Elit Partai Pengusung Agus-Sylvi dan Anies-Sandi Lakukan Sinkronisasi

tribunnews.comAvatar border
TS
MOD
tribunnews.com
Gerindra Sebut Elit Partai Pengusung Agus-Sylvi dan Anies-Sandi Lakukan Sinkronisasi



Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai Gerindra memberikan penghargaan kepada masyarakat arus bawah.

Mereka dinilai sangat militan mendukung pasangan Agus-Sylvi dan Anies-Sandi.

Gerindra bersama PKS mengusung pasangan Anies-Sandi dalam Pilkada DKI.

Pasangan tersebut lolos ke putaran kedua.

Baca: Diboikot DPRD, Ahok: Santai Ajalah

"Kemenangan sudah di depan mata, namun kita jangan lengah," kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad melalui pesan singkat, Senin (20/2/2017).

Selanjutnya, kata dia pendukung pasangan calon nomor urut 1 dan 3 perlu merapatkan barisan dan menuntaskan langkah-langkah perjuangan.

"Wujudkan Jakarta yang lebih baik dengan Gubernur baru," katanya.

Dasco mengatakan semua pihak telah memahami siapa yang sebenarnya curang dalam pemilihan 15 Februari lalu.

Baca: Lima DPC PPP Deklarasikan Dukungan Untuk Anies-Sandi

Kedua, Dasco mengatakan dirinya bisa menyimpulkan bahwa dukungan arus bawah pro Agus Yudhoyono akan beralih ke Anies Sandi pada putaran kedua.

"Saat ini elit-elit partai pengusung paslon 1 dan paslon 3 sedang melakukan sinkronisasi untuk mencari format terbaik pada putaran kedua," kata Dasco.

Dasco menyerukan kepada massa arus bawah untuk tidak menunggu proses sinkronisasi tersebut selesai.

Namun, agar segera mulai kerja-kerja konsolidasi untuk mengalahkan lawan.

"Belajar dari putaran pertama, bahaya laten kecurangan Pilgub DKI Jakarta kali ini adalah migrasi pemilih yang rentan disusupi pemilih siluman dan politik uang berupa suap pada pemilih," ujar Dasco.

Untuk itu, kata Dasco, rakyat harus mulai tancap gas mengantisipasi kecurangan dengan membentuk satuan relawan-relawan pengawas TPS.

Tugas utama relawan pengawas TPS tersebut adalah mengawasi pemilih tak dikenal dan ilegal yang mungkin saja dikawal preman bayaran untuk memaksa memilih.

Relawan juga harus berani menuntut pencoblosan harus selesai pukul 13.00 WIB.

Baca: PAN Ungkap Alasan Kader Ingin Dukung Anies-Sandi di Putaran Kedua Pilkada DKI

"Tugas lainnya adalah mengingatkan jangan sampai ada yang bawa HP masuk dalam bilik TPS," kata Ketua MKD DPR itu.

Sumber : http://www.tribunnews.com/metropolit...n-sinkronisasi

---

Baca Juga :

- Setya Novanto Mengaku Sudah Lobi Partai Pendukung Agus Yudhoyono

- Lima DPC PPP Deklarasikan Dukungan Untuk Anies-Sandi

- PAN Ungkap Alasan Kader Ingin Dukung Anies-Sandi di Putaran Kedua Pilkada DKI

0
428
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tribunnews.com
Tribunnews.com
icon
192.2KThread2KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.