reggytresnaAvatar border
TS
reggytresna
daftar 5 rank BAKSO ENAK
1. Bakso Titoti

Bakso asal Wonogiri ini memang terasa nikmat. Bakso campuran urat, bakso halus plus tahu dan tetelan kikil terjejak rasa nikmat dengan semburat rasa gurih. Tekstur baksonya yang kenyal terasa empuk dengan citarasa bakso yang cukup kuat. Anda dapat mencicip bakso ini di cabangnya yang berada di jalan Kebon Jeruk Raya No. 44, Jakarta Barat.

2. Bakso Lapangan Tembak Senayan

Bakso halus dan urat berukuran sedang diguyur dengan kuah kaldu gurih berwarna keruh. Potongan tetelan sapi serta irisan seledri dan bawang goreng tersaji lengkap. Baksonya terasa mepuk dan juicy dengan rasa gurih yang pas. Bakso ini memiliki beberapa cabang di Jakarta, salah satunya di jalan Gerbang Pemuda No. 1 seberang Hotel Mulia.

3. Bakso Bom Mas Erwin
Pak Erwin mengawali berjualan Mie Ayam pada tahun 1989 di kawasan Perumnas 2 Bekasi Selatan, setelah sebelumnya bekerja serabutan sebagai kuli bangunan. Sebagai pria kelahiran Wonogiri, yang dikenal sebagai kota bakso dan mie ayam, akhirnya Pak Erwin mengikuti dorongan hati nya mengikuti jejak para seniornya--pedagang bakso dan mie ayam.Bakso BOM dengan isian Daging Cincang Pedas dan Bakso BOM Keju. Dagangannya semakin diserbu pelanggan. Dan dua menu ini sampai sekarang di semua cabang menjadi menu yang paling banyak dicari karena sensasi rasanya yang tidak ditemukan di warung bakso lainnya.Sekarang Cabang Bakso Bom Mas Erwin sudah ada di jl.Kodau Pondok Gede, jl.Pemuda Cipadu Tangerang, jl.Perum wijaya kusuma Bekasi Timur

4. Bakso Moncrot

Menyusuri kawasan Tebet, tepatnya di jalan Tebet Raya No. 72B, Anda akan menemukan sajian bakso yang unik. Ada bakso gepeng, daging halus, urat dan tomat terasa nikmat. Tomatnya berisi isian adonan bakso yang nikmat ini menambah citarasa gurih saat dipadukan dengan kuah kaldu bakso yang hangat gurih.

5. Bakso Kabita

Bakso berkuah gurih dengan taburan seledri dan kucai terlihat sangat nikmat dan berporsi royal. Paling enak ditambahkan dengan kecap, sambal dan saus yang menambah citarasa bakso. Sajian bakso ini juga ditambahkan dengan tongcai yang asin gurih. Oh ya, jika Anda ingin mencicip bakso Kabita, Anda dapat langsung datang ke Taman Amir Hamzah, Kebon Jeruk Jakarta Barat.

buruan bagi kalian pencinta bakso merapatlah ketempat yang saya rekomendasikan ini emoticon-Toast
emoticon-Motret emoticon-Shakehand2
0
1.2K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Bisnis
Bisnis
icon
69.8KThread11.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.