• Beranda
  • ...
  • Japan
  • 5 Aplikasi Berguna untuk Perjalanan Wisata di Jepang

japanlistAvatar border
TS
japanlist
5 Aplikasi Berguna untuk Perjalanan Wisata di Jepang
Hidup di zaman sekarang semakin dimudahkan saja dengan teknologi yang semakin maju. Terlebih dengan hadirnya ponsel pintar, kalian bisa mengunduh beragam aplikasi praktis melalui ponsel untuk membantu aktivitas kalian sehari-hari termasuk membantu kalian ketika berwisata ke suatu tempat yang belum pernah kalian kunjungi. Berikut beberapa aplikasi sesuai jenis dan fungsinya yang bisa kalian unduh untuk memudahkan perjalanan wisata kalian di Jepang.

1. Peta


Spoiler for Peta:


Aplikasi MapsWithMe akan membantu kalian untuk melihat peta secara offline. Bagi para wisatawan yang sedang tidak berada di area yang tersedia wifi gratis atau tidak ingin menghidupkan koneksi internet di ponselnya untuk menghemat baterai ponsel. Kalian bisa mengunduh aplikasi ini secara gratis. Tapi kalau membeli versi berbayar, kalian akan mendapatkan fitur yang lebih lengkap dan canggih. Aplikasi sejenis lainnya adalah Japan Maps. Aplikasi yang bisa diunduh secara gratis di Apple Store ini menyediakan peta-peta seluruh wilayah Jepang.



2. Jadwal Kereta


Spoiler for adwal Kereta:


Sebagai negara dengan aktivitas kereta tersibuk dan teraktif di dunia, kalian sangat disarankan untuk mengunduh aplikasi yang membantu dalam mengetahui jadwal kereta. Hyperdia dan Japan Trains adalah pilihan yang bagus untuk dimiliki dalam daftar aplikasi ponsel kalian. Kalian bisa mengetahui informasi tentang jadwal-jadwal kereta beserta tarifnya. Kedua aplikasi tersebut bisa diunduh secara gratis di Apple Store ataupun Play Store. Sayangnya kalian masih membutuhkan koneksi internet dalam menjalankan kedua aplikasi tersebut.



3. Kamus


Spoiler for Kamus:


Jepang adalah negara yang penduduknya jarang yang bisa berbahasa Inggris dengan lancar. Orang Jepang juga umumnya tertutup dan terkadang menghindari berinteraksi dengan orang asing. Hal ini tentu akan sedikit menyulitkan bagi wisatawan asing yang tidak bisa bahasa Jepang. Imiwa? adalah aplikasi kamus bahasa Jepang milik iOS dan memiliki fitur yang sangat lengkap. Aplikasi ini juga bisa digunakan secara offline, lho! Sedangkan untuk pengguna Android, kalian bisa mengunduh aplikasi JED atau Aedict. Kedua aplikasi tersebut juga memiliki fitur seperti Imiwa? dan tersedia dalam bahasa Inggris.


Spoiler for Kamus:


Oh ya, sekarang kalian tidak perlu khawatir kalau sama sekali tidak bisa membaca dan menulis huruf Jepang! Yomiwa adalah aplikasi yang akan menyelamatkan kebutaan kalian akan huruf Jepang dan wajib ponsel kalian miliki. Kalian tinggal memotret gambar huruf yang ingin kalian caritahu, selanjutnya aplikasi ini akan memberitahu kalian cara baca dan artinya. Praktis sekali, kan? Kalian bisa mengunduh aplikasi Yomiwa di Apple Store ataupun Play Store.


4. Mencari Restoran


Spoiler for Mencari Restoran:


TeePee adalah pilihan yang bagus untuk membantu kalian mencari lokasi restoran-restoran terdekat di sekitar kalian. Selain mencari lokasi retsoran, aplikasi TeePee juga menawarkan daftar hotel, bar, dan onsen di sekitar kalian. Asyik, kan? Sayangnya kalian harus membayar untuk bisa mengunduh aplikasi yang tersedia di Apple Store ini.


Spoiler for Mencari Restoran:


Bagi pengguna Android, kalian bisa mengunduh aplikasi Gurunavi. Aplikasi ini menawarkan banyak sekali daftar restoran di sekitar kalian beserta jenis makanan dan harganya. Oh ya, aplikasi ini bisa diunduh secara gratis, lho!



5. Pemandu Wisata


Spoiler for Pemandu Wisata:


Walaupun kalian mungkin sudah memiliki rencana wisata sendiri selama di Jepang, tidak ada salahnya mengunduh aplikasi-aplikasi yang bisa berguna buat kalian. Tabimori dan Planetyze adalah aplikasi pemandu wisata yang bisa memberikan kalian informasi yang berhubungan dengan perjalanan wisata kalian. Informasi-informasi tersebut di antaranya seperti panduan wilayah wisata, panduan tempat dengan free wifi, pengubah hitungan mata uang, jadwal penerbangan, kamus, cuaca, dan masih banyak informasi berguna lainnya. Oke, selamat berwisata! ^^



SUMBER
Facebook
Twitter
G+
0
4.6K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Japan
Japan
icon
1.3KThread636Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.