culunloeAvatar border
TS
culunloe
All about Kefir, Susu Fermentasi Berjuta Manfaat

Assalamualaikum agan dan aganwati sekalian
emoticon-Salam Kenal

Selamat pagi sampe malem semuanya emoticon-Salam Kenal



Kali ini ane mau share tentang susu kefir gan, agan agan pada belom tau kan susu kefir itu apa?? Nah di thread ane ini ane mau nge share tentang susu kefir gan.



Langsung aja disimak yaa gannnnnn...........



Pastinya no repsol gan :




Kefir






Menurut om wiki, Kefir adalah minuman yang terbuat dari susu dengan proses fermentasi yang berasal dari daerah Kaukasus.
Cara pembuatannya adalah dengan memasukaan butiran kefir ke dalam susu sapi, kambing, atau domba.
Kefir tradisional dibuat di dalam tas kulit kambing dan digantung di dekat pintu, tas ini akan bergoyang ketika seseorang membuka pintu sehingga susu dan kefir akan tercampur.



Asal Mula Kefir





Kefir telah dikenal dan dikonsumsi masyarakat pegunungan Kaukasus Utara, Rusia, selama lebih dari 1.400 tahun yang lalu. Biji kefir diberikan oleh Nabi Muhammad kepada rakyat Kaukasus dan menjadi semacam “pusaka” yang diwariskan secara turun temurun.

Istilah kefir berasal dari bahasa Turki, ke’if, yang artinya enak, keadaan (kondisi) yang baik. Dari wujudnya, kefir berbeda dari yoghurt yang juga merupakan hasil fermentasi susu. Kefir berwujud cair, sedang yoghurt berwujud kental.

Dugaan yang lebih memiliki landasan adalah bahwa nama Kefir berasal dari "kaafuura", yaitu nama mata air di surga yang airnya berwarna putih, harum baunya dan lezat rasanya. Kata ini tercantum dalam Al Qur'an, yaitu pada Surat Al Insaan, ayat 5. Kefir merupakan salah satu jenis susu fermentasi dengan menggunakan kultur starter berupa biji kefir, namun dapat juga menggunakan starter cair kefir. Selain dibuat dari susu sapi, kefir juga dapat dibuat dengan menggunakan susu kambing.


Komposisi Mikroba Kefir






Lactobacillus

Lactobacillus brevis, Lb. helveticus, Lb. kefir, Lb. viridescens, Lb. casei, Lb. kefiranofaciens, Lb. kefirgranum,Lb. parakefir, Lb. plantarum, Lb. acidophilus, Lb. delbrueckii, Lb. rhamnosis, Lb. paracasei, Lb. fructirorans, Lb. hilgardii, Lb. fermentum, Lb. riridescens.

Lactococcus dan lain-lain.

Lactococcus lactis subsp. lactis, Lactococcus lactis subsp. cremoris, Streptococcus thermophilus, Enterococci durans, Leuconostocs sp., Leuconostocs mesenteroides, Acetobacter sp., Bacillus sp., Bacillus subtilis, Micrococcus sp., Escherechia coli, Kluyveromyces lactis, Kluyveromyces marxianus, dan Pichia fermentans.

Starter kefir.

Untuk membuat kefir digunakan kultur starter yang terdiri atas beberapa mikroba. Starter kombinasi yang dapat digunakan terdiri atas lactobacillus acidophillus, l bulgaricus, l lactis, bifidobacterium longum, acetobacter aceti, leuconostoc mesenteroides dan s cerevisiae. Kefir juga dapat dibuat dnengan menggunakan Bulk Starter Freeze Drying. Aktivitas kultur starter kefir mampu menghambat bakteri Staphylococcus aureus selama proses penyimpanan dingin.



Kandungan Gizi dalam Kefir






Kandungan gizi kefir itu banyak banget gan. Kandungan gizi kefir sama dengan gizi bahan susu.Kefir kaya akan kalsium, asam amino, magnesium, berbagai vitamin b , vitamin K , zinc, dan asam folat.
Manfaat meminum kefir secara konsisten dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit juga dapat merangsang pembentukan sistem imun atau kekebalan tubuh.

> Potassium , menggerakkan dinding pembuluh darah agar tetap stabil. Menghindarkan anda dari penyakit darah tinggi dan jantung

> Zat besi , mempertahankan kulit tetap bersinar

> Tyrosine, mendorong hormon kegembiraan dan mendorong tidur lebih nyenyak

> Kalsium, membantu menguatkan tulang.

> Magnesium, menguatkan jantung dan sistem saraf sehingga tidak mudah lelah

> Yodium , meningkatkan kerja otak besar

> Seng , menyembuhkan luka dengan cepat

> Vitamin B2 , meningkatkan ketajaman penglihatan


Manfaat Kefir





Kefir ini banyak sekali manfaatnya gan, inimah lebih lebih deh gan dari yoghurt emoticon-Wow dan manfaat kefir ini juga telah dibuktiikan dengan penelitian medis gan emoticon-Wow

Pada awal dideskipsikannya di Rusia, "kefir grains" (biji kefir) sebenarnya bukanlah biji-bijian, melainkan keseimbangan antara ragi dan bakteri.
Dengan memfermentasi susu selama sekitar 24 jam, kefir grains dapat mengubah susu mentah menjadi minuman probiotik superfood (kefir), minuman segar berkarbonasi alami yang memiliki beberapa manfaat penting dalam dunia medis.

Selain kaya akan Lactobacillus acidophilus dan Bifidobacterium bifidum, kefir juga banyak mengandung bakteri asam laktat dan ragi yang bermanfaat. Faktanya, sejumlah kecil mikrobiota bermanfaat dalam kefir merupakan salah satu makanan probiotik terkuat di bumi!


1. Melawan Kanker
Konsumsi makanan hasil fermentasi dapat membunuh beberapa jenis kanker tumor yang berbeda dari penelitian yang dilakukan pada hewan. The Journal of Dairy Science, misalnya, menerbitkan studi yang mengevaluasi sel imun pada tikus dan menemukan bahwa konsumsi kefir secara teratur dapat membantu menghentikan pertumbuhan kanker payudara.

2. "Mutagen" adalah bermacam-macam agen yang dapat mengubah DNA secara langsung dan dapat ditemukan dimanapun lingkungan kita berada. Aflatoxin, misalnya adalah racun berasal dari makanan, yang diciptakan oleh jamur dan dapat ditemukan dalam bermacam-macam kacang tanah (itulah mengapa selai kacang dapat menyebabkan alergi dan reaksi imun), minyak sayur mentah (seperti canola, kedelai dan biji kapas), dan biji-bijian (gandum, kacang kedelai dan jagung). Dengan kandungannya yang kaya akan bakteri asam laktat, kefir dapat mengikat (membunuh) aflatoxin dan jamur-jamur lain, yang dapat membantu melindungi kondisi genetik yang sehat.

3.Meningkatkan kekebalan
Jika agan agan lagi sakit nih, berpikirlah ulang untuk memilih antibiotik, dan pilihlah kefir. Para peneliti menemukan bahwa probiotik bekerja sama baiknya, bahkan lebih baik daripada terapi antibiotik dalam memusnahkan agen infeksi, dan juga memulihkan simptom.

4. Membangun kepadatan tulang
Sebuah studi pada tahun 2014 pada jurnal Osteoporosis Internasional menemukan bahwa mengkonsumsi kefir bermanfaat untuk kepadatan tulang dan dapat mengurangi resiko osteoporosis. Para peneliti menemukan kefir bekerja dengan meningkatkan penyerapan tulang dalam membangun mineral kalsium dan magnesium.

5. Menyembuhkan IBS (Inflammatory Bowel Syndrome) dan IBD (Inflammatory Bowel Disease)
Hal ini disebabkan karena dosis probiotik yang tinggi, termasuk strain bakteri lactobacillus dan bifidobacterium kefir juga merupakan perawatan alami yang efektif untuk IBS. Sebuah studi yang diterbitkan pada jurnal medis Kanada menemukan bahwa makanan yang kaya akan probiotik termasuk yogurt dan kefir dapat membantu menyembuhkan IBS dan mengurangi inflamasi bowel.

6. Dalam studi terbaru jurnal Imunologi, ditemukan bahwa kefir memiliki efek positif pada alergi maupun asma. Dalam penelitian tersebut kefir menekan penanda pembengkakan interleukin-4, sel T-helper dan IgE immunoglobulin. Para peneliti menyatakan bahwa kefir memiliki kemampuan anti-inflamasi yang kuat, yang terbukti berguna untuk mencegah asma.

7. Mengatasi lactose intolerance
Produk susu fermentasi seperti kefir dapat membantu orang dengan lactose intolerance. Proses fermentasi dapat mengubah struktur kimiawi makanan, begitu juga dengan fermentasi susu, di mana kefir mengandung laktosa yang relatif rendah. Sebagai tambahan, jika Anda sedang berjuang dengan masalah laktosa, Anda dapat menambahkan kefir dalam program diet Anda, karena sebuah studi dalam Jurnal Asosiasi American Dietetic menyatakan bahwa, "kefir meningkatkan pencernaan laktosa dan toleransi pada usia dewasa dengan lactose malabsorption (kegagalan penyerapan laktosa)."


Kenapa mesti kefir?





Kefir meningkatkan kesehatan atau mengobati penyakit dimulai dengan 5 langkah penting yaitu :

- menyediakan nutrisi yang lengkap

- memperbaiki fungsi pencernaan

- menjadikan istirahat lebih lelap

- mengandung antibiotik alami umtuk mengatasi infeksi

- menetralkan racun / detoksifikasi


Oh iya gan Kefir juga dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit gan emoticon-Wow ,diantaranya:

. Gangguan lambung dan pencernaan seperti maag ( gastritic, stomach ulcer, peptic ulcer, duodenal ulcer ) ,colitis, colon cancer

· Arthritis , rematik, gout (kelebihan asam urat), · Alergi (termasuk asthma), meningkatkan sistem kekebalan tubuh (imunitas),

· Detoksifikasi (menghilangkan racun dari dalam tubuh), migren,

· Penyempitan pembuluh darah,

· Jantung ( Ischemic Heart Desease),

· Anti-carcinogenic(pencegah kanker),

· Insomnia(sulit tidur),

· Mengendalikan kadar kolesterol,

· Mengendalikan kadar gula darah pada penderita diabetes,

· Menetralkan pengaruh buruk junkfood atau kelebihan konsumsi gula,

· Candidiasis, Sindrom Kelelahan Kronis, ADHD

. Emphysema , TBC , Hepatitis

. Meningkatkan kesuburan Pria dan Wanita

. Dan berbagai khasiat lainnya. Bahkan penderita Leukemia dikabarkan sembuh setelah rutin mengkonsumsi kefir


Petunjuk penggunaan kefir :






1. Simpanlah Kefir di lemari es. Jangan dipanaskan lebih dari 40 oC, karena akan mematikan bakteri bermanfaat yang ada pada kefir.

2. Sebagai makanan, Kefir disarankan untuk disajikan dengan memperhatikan penampilan yang baik dan rasa yang lezat. Namun penambahan campuran (madu, sirop, buah-buahan,dsb) disarankan dilakukan sesaat sebelum Kefir dikonsumsi. Jangan gunakan sirop atau bahan yang berpengawet, karena akan mematikan beneficial micro flora yang terdapat pada Kefir.

3. Kefir adalah makanan hidup. Jangan mengkonsumsi Kefir ketika sedang dalam pengobatan dengan antibiotika. Antibiotika dianggap sebagai “racun” oleh Kefir dan akan dinetralkan. Sebaliknya mikroflora yang terdapat pada Kefir juga “dibunuh” oleh antibiotika, sehingga fungsinya sebagai probiotik menjadi hilang. Setelah pengobatan dengan antibiotika selesai, segera minum Kefir untuk memulihkan ekosistem tubuh.

4. Sejauh ini tidak ditemukan “efek samping” dalam mengkonsumsi Kefir, baik sebagai makanan maupun sebagai obat. Porsi yang normal adalah satu sampai dua gelas sehari untuk pemeliharaan kesehatan yang optimal, dan “dosis” untuk pengobatan antara 500 cc sampai 1liter per hari.


Terapi pengobatan menggunakan kefir memang menunjukkan gejala umum pada awal mengkonsumsi. Beberapa orang mengeluh mulas, mual bagi penderita TB dan perokok berat, pusing sesaat bagi orang yang metabolismenya terganggu, serta sering kencing atau timbul bintik - bintik merah pada kulit. Tetapi tidak perlu khawatir, karena ini justru menunjukkan bahwa proses pengobatan sedang bekerja. Gejala - gejala tersebut merupakan efek detoksifikasi atau pengeluaran racun dari dalam tubuh.



Tuhkan gan banyak banget manfaat dari kefir emoticon-Wow . Tapi sayangnya masih jarang yang jual susu kefir ini gan emoticon-Sorry tapi kalo dicari di internet mah ada banyak kok. Ane juga jual sih gan di FJB kaskusemoticon-Malu hehe

Sekian gan dari ane, kurang lebihnya mohon maaf. Maklum ane masih nubitol emoticon-Malu hehe



#stayhealtywithkefir


Jalan jalan kerumah Tuti
Kerumah Tuti mau beli dodol
Jika agan berbaik hati
Bisa kali ngasih ane Cendol emoticon-Toast emoticon-Cendol (S)


SUMBER: - Google
- Wikipedia
Jalan CintaAvatar border
Jalan Cinta memberi reputasi
1
11.8K
65
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.