maniackiller21Avatar border
TS
maniackiller21
12 Motor Sport Terlaris dan Sering Dijumpai di Jalanan
Halo para manusia yg sedng melihat thread baru ane ini. Sebelumnya ane minta maaf kalau ada kekhilafan dlm thread ane kali iniemoticon-Blue Guy Peace emoticon-Blue Guy Peace
di antara ente2 sekalian pastinya pnya kendaraan bermotor. Baik motor bebek, matic, maupun Sport. Nah kali ini ane mau share beberapa motor Sport yg laku dan berkualitas di indonesiaemoticon-Betty (S) :b

1. Yamaha YZF R-25 (250 CC, ± 55 Jutaan)

Motor Sport Terbaik 1 : Yamaha YZF R-25Pendatang baru dari Yamaha. Diluncurkan ke jalanan untuk bersaing secara langsung dengan Kawasaki Ninja 250 Fi yang sudah lebih dahulu mengaspal di jalanan. Yamaha YZF R-25, atau biasa dipanggil Yamaha R25 ini memiliki desain yang sangat menawan. Jauh lebih menawan dibandingkan adik kecilnya, yaitu Yamaha R15. Desain body nya diadaptasi dari design MotoGp yang pastinya membuat anda berdecak kagum.

Spesifikasi Mesin

Dengan mengusung mesin DOHC 250 CC dua silinder, membuat motor ini dapat membuat anda merasakan sensasi mengendari MotoGP di jalan raya. Selain itu dengan fitur kaki – kaki yang stabil, serta desain lampu yang sporty, membuat motor dengan banderol 53 jutaan ini sangat menarik dan merupakan salah satu motor sport terbaik yang ada di Indonesia.

2. Kawasaki Ninja 250R Fi (250 CC, ± 60 Jutaan)

Motor Sport terbaik 2 : Ninja 250R FiPesaing langsung dari Yamaha R25, dari pabrikan Kawasaki ini juga memberikan sensasi berkendara yang sangat memuaskan. Merupakan regenarasi dari versi sebelumnya yang masih menggunakan karburator, Ninja 250R Fi ini memiliki efisiensi bahan bakar yang lebih baik karena menggunakan sistem injeksi.

Spesifikasi Mesin

Sama dengan pesaingnya, Kawasaki Ninja 205R Fi ini juga mengandalkan mesin 250 CC dengan dua silinder. Dengan design body yang sporty dan dinamis, dijamin akan membuat anda jatuh cinta pada pandangan pertama.

Harga Ninja 250 Fi

Selain itu terdapat dua pilihan tipe dari Kawasaki Ninja 250 Fi ini. Yaitu tipe fairing dan tipe naked bike dengan spesifikasi yang sama. Dengan banderol 60 jutaan, yang secara harga jelas jauh lebih mahal dibandingkan pesaingnya, namun demikian Kawasaki Ninja 50 Fi ini tetaplah menjadi salah satu motor sport terbaik yang ada di Indonesia.

3. Suzuki Inazuma 250 (250 CC, ± 46 Jutaan)

Motor sport terbaik 3 : Suzuki Inazuma 250

Spesifikasi Mesin

Pada akhirnya, Suzuki pun tertarik untuk meluncurkan motor sport nakednya, yaitu Suzuki Inazuma 250. Dengan menggendong mesin 250 CC SOHC dua silinder, membuat motor ini merupakan salah satu motor sport terbaik di Indonesia. Designnya yang gahar membuat motor ini cocok bagi anda yang ingin merasakan bagaimana nyamannya melakukan perjalanan jauh dengan mengendarai motor naked berkualitas.

Harga

Selain itu, penggunaan dua buah knalpot membuat tampilan dari motor yang dibanderol hanya dengan harga 46 jutaan ini menjadi semakin gahar dan mengerikan.

Inazuma memang didesain khusus bagi anda yang menginginkan motor naked dengan tenaga dan badan besar, namun dengan harga yang ekonomis. Walaupun Suzuki Inazuma ini masih jarang terlihat di jalanan, namun taka da salahnya memasukkan motor ini ke dalam daftar motor sport terbaik karena ketangguhan dan kenyamanannya.

Mungkin ada beberapa dari anda yang bertanya, mengapa Honda CBR 250 tidak ada dalam daftar ini? Itu dikarenakan menurut saya sebagai penulis, Honda CBR 250 belum lah menjadi motor terbaik, karena selain memiliki spesifikasi yang standar saja, desain bodi dari Honda CBR 250 pun kurang menarik, karena hampir mirip dengan desain body dari adiknya, Honda CBR 150.
4. Honda CBR 150 Fi (250 CC, ± 28 Jutaan)


Motor bebek terbaik 4 : Honda CBR 150 FiSetelah kita membahas motor sport dengan CC 250, taka da salahnya kita menilik motor sport dengan kapasitas mesin 150 CC. Disini bertengger beberapa motor sport dengan kapasitas mesin 150 yang menjadi pasar menggiurkan bagi para produsen. Yang pertama adalah Honda CBR 150 Fi. Menggantikan pendahulunya, Honda CBR 150 Fi kini hadir dengan desain bodi yang jauh lebih berisi dibandingkan sebelumnya. Dengan lekuk body yang terlihat jelas, membat motor ini menarik sekali untuk dibawa pulang.

Teknologi CBR Fi

Dengan menggunakan teknologi PGM Fi besutan Honda, membuat konsumsi bahan bakar dari CBR 150 Fi ini lebih efisien dibandingkan generasi sebelumnya yang masih menganut sistem karburator. Dengan banderol sekitar 28 jutaan, motor yang menggendong mesin dengan kapasitas 150 CC DOHC ini menjadi pilihan menarik bagi masyarakat, terbukti dengan banyaknya motor ini yang beseliweran di jalanan kota.
5. Yamaha R15 (150 CC, ± 29 Jutaan)


Motor sport terbaik 5 : Yamaha R15Merupakan penantang langsung Honda CBR 150 yang diluncurkan oleh Yamaha Motor Indonesia. Yamaha R15 merupakan motor sport fairing besutan Yamaha, yang akhirnya masuk ke Indonesia.

Spesifikasi Mesin R15

Dengan desain bodi yang hampir mirip dengan Yamaha R125, membuat motor ini terlihat sangat gagah dan menarik. Selain itu mesin berkapasitas 150 CC DOHC yang disematkan oleh Yamaha menjadi lebih efisien berkat penambahan teknologi YM Jet-Fi milik Yamaha.

Motor ini termasuk ke dalam kategori yang masih baru, karena sebelumnya, Yamaha hanya memiliki satu jenis motor naked dengan kapasitas 150 CC, yaitu V-ixion. Yamaha R15 mengandalkan desain bodi yang sangat menarik, namun menurut saya masih lebih menarik desain bodi dari Yamaha R25. Selain itu desain lampu yang sporty juga menjadi nilai tambah tersendiri, yang akhirnya menobatkan motor dengan banderol sebesar 29 jutaan ini masuk ke dalam daftar motor sport terbaik yang ada di Indonesia.
6. Yamaha V-ixion 150 (150 CC, ± 23 Jutaan)


Motor sport terbaik 6 : Yamaha VixionSatu lagi motor sport buatan Yamaha Motor Indonesia yang sudah sangat terkenal kualitas dan performa nya.

Spesifikasi Mesin V-ixion 150

Yamaha V-Ixion 150 CC, Sesuai dengan namanya, Yamaha V-ixion mengusung mesin dengan kapasitas 150CC SOHC dengan sistem pembakaran injeksi. Yamaha V-ixion sudah mengalami beberapa kali facelift atau pergantian wajah. Saat ini desain Yamaha V-ixion memiliki lampu depan yang besar, dan desain bodi yang ramping, namun kokoh.

V-ixion merupakan salah satu motor naked sport yang tergolong irit, namun memiliki performa yang apik. Sudah banyak testimony tentang keiritan penggunaan bahan bakar pada V-Ixion. Selain itu V-ixion juga memiliki posisi riding style yang nyaman baik untuk perjalanan jarak jauh, maupun jarak dekat.

Harga Yamaha Vixion 150

Dengan banderol seharga 23 jutaan, membuat V-ixion menjadi salah satu sepeda motor sport terbaik di Indonesia.
7. Honda CB-150R (150 CC,± 24 Jutaan)


Motor sport terbaik 7 : Honda CB-150RSeakan tak ada habisnya, Honda dan Yamaha selalu berperang di berbagai segmen motor andalan mereka. Kali ini Honda meluncurkan Honda CB 150R, yang didaulat untuk secara langsung menantang Yaman V-Ixion. Memiliki desain ergonomis yang mirip dengan V-Ixion, nyaman untuk melakukan perjalanan jauh, mapun dekat, motor sport naked dengan kapasitas mesin 150 CC DOHC ini menjadi pilihan bagi anda yang menginginkan motor naked di kelas 150 CC.

Harga dan Mesin

Desainnya yang cukup kekar, namun sepertinya agak kurang modern membuat motor seharga 24 jutaan ini memiliki banyak penggembar, dan sangat patut diperhitungkan apabila anda sedang mencari motor sport naked dengan kapasitas mesin 150 CC.
8. Kawasaki Ninja RR 150 (150 CC,± 30 Jutaan)


Motor sport terbaik 8 : Kawasaki Ninja RR 150Merupakan motor sport fairing yang laku keras di pasaran. Walaupun sekarang sudah discontinued alias tidak diproduksi lagi, namun Kawasaki Ninja 150 RR merupakan salah satu motor sport fairing terbaik.

Spesifikasi Mesin

Dengan kapasitas mesin 150 CC 2 tak, yang dikombinasikan dengan teknologi Super Kips dari Kawasaki, membuat motor ini dapat berlari sangat kencang, bahkan mampu bersaing dengan performa motor yang memiliki kapasitas mesin 250 CC sekalipun. Selain itu, Kawasaki Ninja 150 RR juga memiliki riding style yang membuat anda merasakan langsung bagaimana mengendarai sebuah motor balap sungguhan.

Harga

Desain bodinya yang khas, dan menarik membuat Kawasaki Ninja 150 RR memiliki banyak penggemar setia. Banderol harga sekitar 30 jutaan, dan sekitar 20an juta untuk pasaran secondnya, membuktikan bahwa kualitas motor ini sangatlah mengagumkan.
9. Honda NSR 150 SP (150 CC, #Legendaris)


Motor sport terbaik 9 : Honda NSR 150 SPPesaing langsung Kawasaki Ninja 150 RR. Sudah berhenti diproduksi pada era 2000an, dengan edisi SP atau Sport Production yang menjadi generasi terkahir. Mengsung mesin 2 tak 150 CC dan konfigurasi RC Valve membuat Honda NSR 150 SP ini mampu melesat menjauhi lawan lawannya.

Desain Honda NSR SP ini menurut saya adalah desain motor sport fairing terbaik pada kelas 150CC. bentuk headlamp dan lampu belakang yang sporty, serta pengaplikasian pro arm pada lengan ayun belakang, membuat desain motor ini menjadi salah satu yang terbaik. Karena merupakan salah satu masterpiece, maka anda harus merogoh kocek yang cukup dalam untuk mendapatkan Honda NSR SP ini, walaupun dalam kondisi bekas. Biasanya harganya berkisar 25 sampai 30 jutaan.
10. Honda Tiger 2000 dan Tiger Revo (200 CC, #Legendaris)


Motor sport terbaik 10 : Honda Tiger 2000Ini dia salah satu motor yang timeless dan juga merupakan legenda hidup dari pabrikan Honda. Honda Tiger. Merupakan motor sport naked yang sudah memiliki penggemarnya diseluruh Indonesia.

Spesifikasi Mesin

Performa dan riding style yang nyaman membuat banyak orang mencintai Honda Tiger ini. Dengan menggunakan mesin SOHC 1 Silinder 200 CC, membuat Honda Tiger memiliki tenaga yang mantap di kelasnya. Selain itu, desain Tiger 2000 yang simpel, dan desain Tiger Revo yang modern juga membuat banyak orang terpikat akan pesona legenda hidup dari Honda ini.

Hal ini terbukti dari banyaknya Honda Tiger, baik 2000 maupun revo yang menjadi andalan rider dalam melakukan perjalanan baik jauh maupun jarak dekat.
11. Yamaha RX-King (135 CC, #Legendaris)


Motor sport terbaik 11 : Yamaha RX-KingSesuai namanya, King. Merupakan raja di jalanan – jalanan kota. Dengan tarikan awal yang sangar dan performa tinggi, motor 2 tak berkapasitas 135 CC ini menjadi favorit dan masih menjadi motor sport naked terbaik hingga saat ini.

Desainnya yang simple dan tidak ribet menjadi salah satu faktor yang menyebabkan motor ini menjadi salah satu motor yang memiliki banyak penggemar.

Selain itu dengan performa yang sangat mumpuni, membuat Yamaha RX-King menjadi salah satu sepeda motor sport terbaik di Indonesia, walapun sekarang sudah mengalami discontinue, alias sudah tidak diproduksi lagi.
12. Yamaha Scorpio 220 (#Legendaris)


Motor sport terbaik 12 : Yamaha Scorpio 220Satu lagi motor sport naked terbaik pabrikan Yamaha, yang sayangnya juga sudah mengalami discontinue. Yamaha Scorpio 220. Dengan kapasitas mesin yang besar, membuat Yamaha Scorpio memiliki performa yang sangat baik dalam melakukan perjalan jarak jauh. Walaupun hanya memiliki satu silinder, namun kemampuan Scorpio dalam mengarungi perjalanan jarak jauh sangatlah patut diacungi jempol.

Desainnya bodinya yang lebar dan besar sangat menunjukkan karekteristik dari Yamaha Scorpio. Seolah motor ini sanggup mengarungi segala medan yang harus ditempuh selama perjalanan. Sama seperti beberapa motor sport naked yang sudah discontinue, saat ini Scorpio masih memiliki penggemar, dan masih menjadi andalan dalam melakukan aktivitas sehari – hari, sehingga motor ini masuk ke dalam daftar motor sport terbaik.

Ya itulh beberapa motor terlaris dan sering kita temui di jalan raya.. Terima kasih udh baca thread ane. cendolnya bolehemoticon-Shakehand2 emoticon-Shakehand2 emoticon-Rate 5 Star emoticon-Rate 5 Star emoticon-Maaf Agan
anasabilaAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan anasabila memberi reputasi
2
19.1K
129
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.