lintasjakartaAvatar border
TS
lintasjakarta
DKI Matangkan Rencana Pelebaran Jl Thamrin - Sudirman
Spoiler for Foto:

Dinas Bina Marga DKI Jakarta terus mematangkan rencana proyek pelebaran jalan dengan menghapus jalur lambat di kawasan MH Thamrin- Jenderal Sudirman.

Yusmada Faizal, Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta mengatakan, rencananya proyek pelebaran jalan itu baru akan dimulai usai pengerjaan stasiun bawah tanah Mass Rapid Transit (MRT).

‎"Tadi kita gelar rapat mengenai Jalan Sudirman-Thamrin setelah ada MRT mau dibuat apa. Jalur lambat nanti sudah nggak ada lagi di kawasan itu," kata Yusmada, Selasa (17/11) di Balaikota.

Yusmada menerangkan, apabila proyek pelebaran jalan di MH Thamrin-Sudirman dimulai, pohon yang ada di sepanjang ruas jalan tersebut akan relokasi. Begitu juga dengan pagar pembatas gedung yang berada di pinggir trotoar, bakal dibongkar.

‎"Di dalam lantai gedung di pinggir trotoar itu nanti tanpa pagar. Kita kasih space buat kafe," ujar Yusmada.

‎Diungkapkan Yusmada, sebelum memulai pelebaran jalan, pihaknya berencana menggelar jajak pendapat bersama masyarakat, khususnya pengelola gedung di kawasan Thamrin-Sudirman.

"‎Pasti ada public hearing. Ini baru pemasangan desain," tutur Yusmada.

Yusmada memprediksi, pelebaran jalan di kawasan MH Thamrin-Jenderal Sudirman akan dimulai pada 2018 mendatang, setelah pembangunan stasiun bawah tanah MRT rampung dikerjakan.

"Jadi nggak usah nunggu MRT rampung. Kalau stasiun bawah tanahnya sudah selesai, pelebaran jalan bisa dimulai. Kira-kira 2018, " tandas Yusmada.


Sumber: http://www.beritajakarta.com/read/20...n#.Vksr49LhAdU
0
1.1K
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.