mario.bAvatar border
TS
mario.b
Aplikasi Qlue Bawa Banyak Perubahan di Ibu Kota
Jakarta, HanTer - Aplikasi Qlue (Laporan Masyarakat) benar-benar dimanfaatkan warga. Bagaimana tidak, aplikasi-aplikasi yang menjadi andalan dari program Smart City tersebut membawa banyak perubahan dalam pelayanan kepada warga. Salah satu pelayanan tersebut yakni penindakan jalan rusak di Jakarta Utara.

Kepala Seksi Pemeliharaan Jalan, Sudin Bina Marga Jakarta Utara, Arif Faizal Ritonga mengatakan, sejak adanya aplikasi Qlue, warga tampak antusias menggunakan aplikasi tersebut untuk melaporkan kerusakan jalan di pemukiman warga.

"Dari bulan Januari kita sudah pergunakan aplikasi Qlue. Kita merasakan aplikasi itu sangat membantu, baik untuk kita juga warga khususnya," ujar Arif Faizal seperti dilansir laman berita resmi Pemprov DKI, Kamis (17/9).

Dikatakan Arif, dari Januari hingga pertengahan September, pihaknya mencatat sedikitnya 534 keluhan disampaikan warga melalui Qlue.

Meskipun demikian, lanjut Arif, masih banyak warga khususnya di Jakarta Utara yang belum memahami penggunaan aplikasi tersebut. "Masih banyak keluhan yang dikirimkan warga alamatnya tidak jelas," ucap Arif.

Pihaknya, tambah Arif, mengimbau warga yang mengirim keluhan ke Sudin Bina Marga Jakarta Utara, mencantumkan alamat yang lengkap dan jelas agar dapat ditindaklanjuti.

Seperti diketahui, Sejak 15 Desember 2014 lalu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI melalui Gubernur Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama telah meluncurkan aplikasi smart city di Balaikota. Melalui aplikasi tersebut, aparatur pemerintah diharapkan bisa memantau langsung dan merespon dengan cepat laporan dan keluhan dari masyarakat.

Smart city sendiri merupakan konsep kota cerdas yang membangun kotanya dengan inovasi, kreativitas, dan sumber daya yang ada dengan menggunakan teknologi informasi.

Di dalam program smart city ada aplikasi CROP dan Qlue yang masuk dalam kategori partisipasi publik, smart government, bagaimana pemerintah mengumpulkan informasi-informasi dari masyarakat dengan teknologi informasi.

Meski Qlue adalah milik swasta, namun bentuk partisipasi publiknya adalah bekerjasama dengan pihak Pemprov DKI.
sumber

aplikasinya bisa didownload di google play, keywordnya qlue
Diubah oleh mario.b 25-09-2015 14:00
0
2.2K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.